Salin Artikel

Tanggal 5 Oktober Hari Memperingati Apa?

KOMPAS.com - Tanggal 5 Oktober 2022 jatuh pada hari Rabu. Pada hari ini, umat Hindu di Bali merayakan Buda Wage Klawu.

Selain itu, ada juga peringatan lain hari ini. Berikut beberapa hari penting yang jatuh pada 5 Oktober 2022.

Buda Wage Klawu

Rahina Buda Cemeng Klawu atau disebut juga Buda Wage Klawu merupakan hari pemujaan terhadap Bhatara Rambut Sedana atau dikenal sebagai Dewi Laksmi yang melimpahkan kemakmuran dan kesejahteraan.

Upacara Buda Cemeng Klawu jatuh pada tanggal 5 Oktober yang bertepatan dengan hari Rabu Wage wuku Klawu dalam kalender Saka Bali.

Pada hari ini, seluruh umat Hindu di Bali menggelar upacara Buda Cemeng Klawu, terutama mereka yang membuka usaha perdagangan, misalnya pedagang di pasar, pemilik warung, restoran, jasa keuangan, hingga perusahaan-perusahaan.

Sesajen khusus akan diletakkan pada setiap tempat yang digunakan untuk menyimpan uang sebagai wujud ungkapan rasa terima kasih atas pemberian Ida Bhatara Sedana atau Dewi Laksmi.

Yom Kippur

Yom Kippur dikenal sebagai Hari Penebusan dan dianggap sebagai hari yang paling suci bagi orang Yahudi. Perayaan ini jatuh pada hari kesepuluh bulan Tisyri, bulan ketujuh dalam kalender Ibrani.

Yom Kippur mengakhiri periode sepuluh hari di bulan Tisyri (biasanya terjadi antara September dan Oktober), yang dikenal sebagai Hari Suci Agung yang dimulai dengan Tahun Baru Yahudi, Rosh Hashanah.

Tahun ini, Yom Kippur akan berakhir pada malam tanggal 5 Oktober. Perayaan berlangsung selama sekitar 25 jam, serta dirayakan dengan puasa dan pembacaan doa bertema penebusan dosa serta pertobatan.

Hari Tentara Nasional Indonesia (TNI)

Hari TNI atau Hari Ulang Tahun TNI diperingati setiap tanggal 5 Oktober. Hari ini tidak terlepas dari sejarah terbentuknya TNI sebagai garda terdepan pertahanan negara Indonesia.

TNI lahir di masa mempertahankan kemerdekaan Indonesia dari ancaman Belanda yang kembali ingin menjajah.

Berdirinya TNI berawal dari Badan Keamanan Rakyat (BKR) yang kemudian diubah menjadi Tentara Keamanan Rakyat (TKR) pada tanggal 5 Oktober 1945.

Untuk memperbaiki susunan yang sesuai dengan dasar militer international, TKR kembali diubah menjadi Tentara Republik Indonesia (TRI).

Dalam perkembangan selanjutnya, pemerintah terus berusaha untuk menyempurnakan tentara, sembari bertempur dan berjuang untuk tegaknya kedaulatan dan kemerdekaan bangsa.

Untuk menyatukan dua kekuatan bersenjata, yakni TRI sebagai tentara regular dan badan-badan perjuangan rakyat, maka pada tanggal 3 Juni 1947, presiden resmi mengesahkan Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Hari Guru Sedunia

Hari Guru Sedunia diperingati secara global setiap tanggal 5 Oktober. Hari ini merupakan bentuk apresiasi atas jasa semua guru di seluruh dunia.

Hari Guru Sedunia dibuat oleh Organisasi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan Kebudayaan Perserikatan Bangsa-bangsa (UNESCO) pada tahun 1994.

Hari ini diharapkan menjadi momentum dalam menetapkan standar mengenai hak dan tanggung jawab guru terkait persiapan awal, rekrutmen, pendidikan, pekerjaan, dan kondisi pembelajaran mereka.

https://nasional.kompas.com/read/2022/10/05/00000021/tanggal-5-oktober-hari-memperingati-apa-

Terkini Lainnya

Tanggal 13 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 13 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kesiapan Infrastruktur Haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina Sudah 75 Persen

Kesiapan Infrastruktur Haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina Sudah 75 Persen

Nasional
Cek Pelabuhan Ketapang, Kabaharkam Pastikan Kesiapan Pengamanan World Water Forum 2024

Cek Pelabuhan Ketapang, Kabaharkam Pastikan Kesiapan Pengamanan World Water Forum 2024

Nasional
Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Nasional
Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Nasional
Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Nasional
Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Nasional
7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

Nasional
Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Nasional
Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Nasional
Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Nasional
BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

Nasional
Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Nasional
Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Nasional
Zulhas: Anggota DPR dan Gubernur Mana yang PAN Mintai Proyek? Enggak Ada!

Zulhas: Anggota DPR dan Gubernur Mana yang PAN Mintai Proyek? Enggak Ada!

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke