Salin Artikel

Contoh Aktualisasi Pancasila dalam Kehidupan Sehari-hari

Nilai-nilai tersebut harus diaktualkan dalam kehidupan nyata masyarakat dan bangsa Indonesia.

Secara harfiah, aktualisasi berarti pengaktualan atau mengaktualkan.

Dalam hal ini, aktualisasi Pancasila bermakna bagaimana nilai-nilai Pancasila tersebut secara nyata dapat tercermin dalam sikap dan perilaku seluruh rakyat Indonesia, mulai dari pejabat hingga masyarakat biasa.

Tujuan dari aktualisasi Pancasila dalam kehidupan sehari-hari adalah untuk menunjukkan bahwa nilai-nilai Pancasila tersebut tidak stagnan serta dapat tetap terjaga dan mampu mengikuti perkembangan zaman.

Aktualisasi Pancasila harus terus dilakukan agar setiap generasi dapat merasakan keluhuran nilai-nilai yang dimiliki Pancasila.

Seluruh komponen masyarakat dan pemerintah memiliki tugas dan tanggung jawab dalam mengaktualisasi nilai-nilai tersebut.

Contoh Aktualisasi Pancasila

Upaya mengaktualisasikan nilai-nilai Pancasila merupakan tugas dan tanggung jawab seluruh komponen masyarakat, tanpa terkecuali. Aktualisasi Pancasila dapat dilakukan sesuai dengan kapasitas dan kapabilitas masing-masing.

Aktualisasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara ini bisa dilakukan dengan berbagai cara.

Secara garis besar, aktualisasi Pancasila dibagi menjadi:

  • aktualisasi secara objektif, dan
  • aktualisasi secara subjektif.

Aktualisasi Pancasila secara objektif yang dimaksud, yakni melaksanakan Pancasila dalam setiap aspek penyelenggaraan negara, mulai dari bidang legislatif, eksekutif, yudikatif, dan dalam bidang kehidupan kenegaraan lainnya.

Aktualisasi nilai Pancasila dapat diwujudkan dalam hukum, khususnya hukum tertulis berupa peraturan perundang-undangan atau kebijakan lainnya yang dibuat penyelenggara negara, mulai dari pusat hingga daerah.

Nilai-nilai Pancasila harus mendasari seluruh peraturan perundang-undangan atau kebijakan yang dibuat.

Selain itu, aktualisasi juga dapat dilakukan dalam perilaku para penyelenggara negara dan pemerintahan yang meneladani nilai-nilai luhur Pancasila.

Sementara itu, aktualisasi Pancasila secara subjektif merupakan pelaksanaan Pancasila dalam setiap pribadi atau perseorangan warga negara.

Pelaksanaan Pancasila secara subjektif ini sangat bergantung pada kesadaran, ketaatan dan kesiapan individu untuk mengamalkan Pancasila.

Seluruh masyarakat dapat ikut mengaktualisasikan Pancasila dalam perilaku dan pergaulan dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya, dengan saling tolong menolong, saling menghormati dan selalu menjaga sopan dan santun.

Nilai-nilai Pancasila harus selalu diterapkan dan diamalkan sesuai dengan perkembangan zaman.

Referensi:

  • Affandi, Hernadi. 2020. Pancasila: Eksistensi dan Aktualisasi. Yogyakarta: Andi Yogyakarta.
  • Nuswantari. 2019. Pendidikan Pancasila: Membangun Karakter Bangsa. Yogyakarta: Deepublish.

https://nasional.kompas.com/read/2022/08/23/02020051/contoh-aktualisasi-pancasila-dalam-kehidupan-sehari-hari

Terkini Lainnya

ICW Dorong Dewas KPK Jatuhkan Sanksi Berat, Perintahkan Nurul Ghufron Mundur dari Wakil Ketua KPK

ICW Dorong Dewas KPK Jatuhkan Sanksi Berat, Perintahkan Nurul Ghufron Mundur dari Wakil Ketua KPK

Nasional
Prabowo Disebut Punya Tim Khusus untuk Telusuri Rekam Jejak Calon Menteri

Prabowo Disebut Punya Tim Khusus untuk Telusuri Rekam Jejak Calon Menteri

Nasional
Reformasi yang Semakin Setengah Hati

Reformasi yang Semakin Setengah Hati

Nasional
Lemhannas Dorong Reaktualisasi Ketahanan Nasional Lewat 'Geo Crybernetic'

Lemhannas Dorong Reaktualisasi Ketahanan Nasional Lewat "Geo Crybernetic"

Nasional
Dewas KPK Tetap Bacakan Putusan Sidang Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Dewas KPK Tetap Bacakan Putusan Sidang Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Nasional
Sukseskan WWF 2024, Pertamina Group Paparkan Aksi Dukung Keberlanjutan Air Bersih

Sukseskan WWF 2024, Pertamina Group Paparkan Aksi Dukung Keberlanjutan Air Bersih

Nasional
ICW Dorong Dewas KPK Tetap Bacakan Putusan Kasus Nurul Ghufron, Sebut Putusan Sela PTUN Bermasalah

ICW Dorong Dewas KPK Tetap Bacakan Putusan Kasus Nurul Ghufron, Sebut Putusan Sela PTUN Bermasalah

Nasional
Anies Dinilai Sulit Cari Partai yang Mau Mengusungnya sebagai Cagub DKI Jakarta

Anies Dinilai Sulit Cari Partai yang Mau Mengusungnya sebagai Cagub DKI Jakarta

Nasional
PAN Klaim Dapat Jatah 4 Menteri, Zulkifli hingga Viva Yoga Mauladi

PAN Klaim Dapat Jatah 4 Menteri, Zulkifli hingga Viva Yoga Mauladi

Nasional
SYL Klaim Tak Pernah 'Cawe-cawe' soal Teknis Perjalanan Dinas

SYL Klaim Tak Pernah "Cawe-cawe" soal Teknis Perjalanan Dinas

Nasional
Ribut dengan Dewas KPK, Nurul Ghufron: Konflik Itu Bukan Saya yang Menghendaki

Ribut dengan Dewas KPK, Nurul Ghufron: Konflik Itu Bukan Saya yang Menghendaki

Nasional
Kemenag Kecewa 47,5 Persen Penerbangan Haji yang Gunakan Garuda Indonesia Alami Keterlambatan

Kemenag Kecewa 47,5 Persen Penerbangan Haji yang Gunakan Garuda Indonesia Alami Keterlambatan

Nasional
Klarifikasi Korps Marinir soal Kematian Lettu Eko, Akui Awalnya Tak Jujur demi Jaga Marwah

Klarifikasi Korps Marinir soal Kematian Lettu Eko, Akui Awalnya Tak Jujur demi Jaga Marwah

Nasional
Anies dan Sudirman Said Sama-sama Ingin Maju Pilkada DKI, Siapa yang Mengalah?

Anies dan Sudirman Said Sama-sama Ingin Maju Pilkada DKI, Siapa yang Mengalah?

Nasional
Bertolak ke Sumbar, Jokowi dan Iriana Akan Tinjau Lokasi Banjir Bandang

Bertolak ke Sumbar, Jokowi dan Iriana Akan Tinjau Lokasi Banjir Bandang

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke