Salin Artikel

Tanggal 1 Juli Hari Memperingati Apa?

KOMPAS.com – Tanggal 1 Juli 2022 jatuh pada hari Jumat. Pada hari ini, di Indonesia, terdapat peringatan Hari Bhayangkara.

Selain itu, ada juga peringatan dan perayaan lain di dunia. Berikut berapa hari penting yang jatuh pada 1 Juli 2022.

Hari Bhayangkara

Hari lahir Kepolisian Republik Indonesia (Polri) atau disebut dengan Hari Bhayangkara merupakan perayaan tahunan yang diperingati setiap tanggal 1 Juli.

Tema yang diangkat untuk hari lahir yang ke-76 tahun ini adalah "Polri Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh".

Sebenarnya, 1 Juli bukanlah tanggal terbentuknya kepolisian di Indonesia. Perjalanan korps kepolisian di Indonesia telah berlangsung sejak zaman kolonial Belanda.

Tanggal ini merupakan tanggal berlakunya Penetapan Pemerintah Nomor 11 Tahun 1946 tentang Djawatan Kepolisian, yakni 1 Juli 1946.

Sebelum aturan ini ada, kepolisian berada di bawah Kementerian Dalam Negeri dan bertanggungjawab kepada Jaksa Agung.

Namun, sejak terbitnya Penetapan Pemerintah Nomor 11 Tahun 1946, kepolisian dijadikan institusi sendiri dan berada di bawah Perdana Menteri.

Tanggal 1 Juli inilah yang kemudian diperingati sebagai Hari Bhayangkara hingga saat ini.

Hari Buah Sedunia

Hari Buah Sedunia dideklarasikan pada 1 Juli 2007 di Mauerpark, Berlin, Jerman.

Hari Buah Sedunia diperingati setiap 1 Juli dengan mengusung slogan dan memilih Fruit of The Year yang berbeda setiap tahunnya.

Tujuan ditetapkannya hari ini adalah untuk menyatukan masyarakat dan organisasi dalam aksi berbagi makanan. Salah satunya, berbagi buah-buahan.

Selain itu, Hari Buah Sedunia juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat global untuk mengonsumsi dan mengembangkan buah-buahan dalam negeri agar swasembada buah nasional dapat tercapai.

Hari Humor Internasional

Hari Humor Internasional diperingati setiap tahun pada 1 Juli. Awalnya, hari ini secara resmi dirayakan di Amerika Serikat.

Namun, kini, banyak negara yang telah ikut merayakan Hari Humor Internasional. Pada hari ini, orang-orang akan saling melempar lelucon dan berbagi tawa.

Lelucon sendiri telah ada sejak ratusan tahun. Lelucon pertama sering dikaitkan dengan orang Yunani kuno.

Hari Dokter di India

Di India, Hari Dokter dirayakan setiap tanggal 1 Juli sejak 1991. Hari ini didedikasikan untuk menghormati jasa seorang dokter legendaris bernama Bidhan Chandra Roy.

Salah satu dedikasi Roy adalah menyediakan perawatan kesehatan yang terjangkau bagi semua orang di India.

Bahkan, ia berperan dalam mendirikan beberapa fasilitas di Kolkata, termasuk Rumah Sakit TB Jadavpur, Rumah Sakit Chittaranjan Seva Sadan, Rumah Sakit Memorial Kamala Nehru, Institusi Victoria, dan Rumah Sakit Kanker Chittaranjan.

Tak hanya itu, pada tahun 1926, ia mendirikan Chittaranjan Seva Sadan untuk perempuan dan anak-anak, yang dianggap oleh banyak orang sebagai salah satu pencapaiannya yang paling menonjol.

https://nasional.kompas.com/read/2022/07/01/00000031/tanggal-1-juli-hari-memperingati-apa-

Terkini Lainnya

Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Nasional
Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Nasional
Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Nasional
Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Nasional
7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

Nasional
Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Nasional
Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Nasional
Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Nasional
BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

Nasional
Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Nasional
Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Nasional
Zulhas: Anggota DPR dan Gubernur Mana yang PAN Mintai Proyek? Enggak Ada!

Zulhas: Anggota DPR dan Gubernur Mana yang PAN Mintai Proyek? Enggak Ada!

Nasional
Usul Prabowo Tambah Kementerian Dianggap Sinyal Kepemimpinan Lemah

Usul Prabowo Tambah Kementerian Dianggap Sinyal Kepemimpinan Lemah

Nasional
Dubes Palestina Sindir Joe Biden yang Bersimpati Dekat Pemilu

Dubes Palestina Sindir Joe Biden yang Bersimpati Dekat Pemilu

Nasional
Di Hadapan Relawan, Ganjar: Politik Itu Ada Moral, Fatsun dan Etika

Di Hadapan Relawan, Ganjar: Politik Itu Ada Moral, Fatsun dan Etika

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke