Salin Artikel

Tanggal 8 Juni Memperingati Hari Apa?

KOMPAS.com - Tanggal 8 Juni 2022 jatuh pada hari Rabu. Tanggal 8 Juni diperingati sebagai hari laut sedunia.

Selain itu, tanggal 8 Juni juga diperingati sebagai hari lain. Berikut peringatan dan perayaan yang jatuh pada tanggal 8 Juni 2022:

Hari Laut Sedunia

Hari laut sedunia diperingati setiap tanggal 8 Juni sejak pengajuan pertama pada tahun 1992 oleh Kanada di Earth Summit di Rio de Janeiro, Brasil.

Hari laut sedunia disahkan oleh Perserikatan Bangsa-bangsa atau PBB pada akhir tahun 2008. Sejak tahun 2003, The Ocean Project telah mengoordinasikan hari laut sedunia dengan mengumpulkan peserta setiap tahunnya.

Tujuan peringatan hari laut sedunia adalah untuk menghargai laut-laut di dunia dengan merayakan hasil-hasil yang disediakan oleh samudera, seperti makanan laut dan kehidupan laut dan menghargai nilai intrinsik itu sendiri.

Peringatan hari laut sedunia melingkupi serangkaian aktivitas dan tindakan seperti eksplorasi luar ruangan khusus, pembersihan pantai, program pendidikan dan aksi, kontes seni, festival film, serta acara makanan laut yang berkelanjutan.

Hari Aksi Internasional untuk Gajah di Kebun Binatang

Hari aksi internasional untuk gajah di kebun binatang adalah peringatan di seluruh dunia untuk meningkatkan kesadaran tentang kondisi gajah di kebun binatang dan mengirim gajah di kebun binatang ke tempat perlindungan resmi.

Aktivis yang berdedikasi di 33 kota di tujuh negara mengadakan acara dan demonstrasi penjangkauan, menarik perhatian media dan mendidik masyarakat tentang konsekuensi tragis dari meletakkan gajah di kandang kebun binatang kecil yang tidak alami.

Gajah-gajah yang bernaung di kandang kecil kebun binatang pada akhirnya banyak yang menderita dan mati.

Hari Raya Galungan

Galungan merupakan hari raya suci agama Hindu yang jatuh setiap enam bulan sekali atau berdasarkan pawukon Buda Kliwon Dungulan. Hari raya galungan merupakan hari di mana kemenangan Dharma melawan Adharma.

Makna hari raya Galungan sebagai hari kemenangan Dharma melawan Adharma adalah Adharma itu sendiri berarti sifat mala atau kotor yang ada pada setiap diri manusia.

Umat Hindu biasanya memasang penjor sehari sebelum Galungan atau tepatnya pada penampahan Galungan. Penjor adalah simbol dari Naga Basukih di mana Basukih berarti kemakmuran kemakmuran atau kesejahteraan.

Memasang penjor pada hari raya Galungan berarti sebagai wujud rasa bakti dan rasa terima kasih kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa atas segala kemakmuran dan kesejahteraan yang telah diberikan.

Referensi

  • Rahmawati, Nina. 2020. Hari-hari Penting Internasional. Yogyakarta: Laksana

https://nasional.kompas.com/read/2022/06/08/01000041/tanggal-8-juni-memperingati-hari-apa-

Terkini Lainnya

[POPULER NASIONAL] PKS Sebut Surya Paloh Main Cantik di Politik | Ganjar-Mahfud Dapat Tugas Baru dari Megawati

[POPULER NASIONAL] PKS Sebut Surya Paloh Main Cantik di Politik | Ganjar-Mahfud Dapat Tugas Baru dari Megawati

Nasional
Tanggal 29 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 29 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Nasional
Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Nasional
Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Nasional
Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Nasional
Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Nasional
Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Nasional
Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Nasional
Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Nasional
PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

Nasional
Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan 'Nasib' Cak Imin ke Depan

Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan "Nasib" Cak Imin ke Depan

Nasional
Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Nasional
Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke