Salin Artikel

Warga Jawa dan Bali, Belum Separuh Kota Penuhi Kriteria Vaksin Booster

PEMERINTAH akan memulai pelaksanaan vaksin booster untuk warga berusia minimal 18 tahun. Kriteria untuk suatu daerah bisa menggelar pemberian vaksin booster adalah kinerja vaksinasi Covid-19, yaitu minimal 70 persen dosis pertama dan 60 persen dosis kedua.

Pulau Jawa dan Bali dalam catatan Kompas.com dan data Kementerian Kesehatan adalah wilayah paling menderita oleh pandemi Covid-19 sepanjang dua tahun ini. Namun, faktanya, vaksinasi di Pulau Jawa dan Bali pun tak semulus itu.

Dari total 128 kabupaten kota di Pulau Jawa dan Bali, belum ada separuh kabupaten kota yang mampu memenuhi kriteria pemberian vaksin booster yang ditetapkan pemerintah. 

Arahkan kursor atau sorot area peta atau grafik untuk mendapatkan rinciannya. Kalau agak lama muncul petanya, mohon bersabar sebentar ya.

Adapun untuk melihat rincian lebih detail lagi dari tiap kabupaten kota berdasarkan pengelompokan provinsi, lanjut gulirkan layar Anda. 

Bali, 100 persen

Bali adalah provinsi yang menderita karena pandemi Covid-19, terutama dari sisi ekonomi. Hampir 100 persen kehidupan di Bali bersinggungan dengan sektor pariwisata yang terpuruk ke titik terendah karena pandemi ini.

Kinerja vaksinasi di Bali memperlihatkan semangat warga untuk bisa kembali menyambut kedatangan wisatawan. Seluruh kabupaten kota di Bali telah memenuhi kriteria untuk digelarnya vaksinasi booster.

Kinerja vaksinasi Covid-19 di DKI Jakarta juga telah memenuhi kriteria penyelenggaraan vaksinasi booster, termasuk di Kepulauan Seribu yang tak terlalu sering disebut-sebut.

Berikut ini rinciannya:

Meski sejumlah kota dengan populasi besar telah mencatatkan jumlah penerima vaksin melebihi kabupaten kota di se-Indonesia, kinerja tersebut secara persentase populasi yang menjadi target vaksinasi belum memenuhi kriteria minimal 70 persen dosis pertama dan 60 persen dosis kedua untuk bisa menggelar vaksinasi booster. 

Hasilnya, baru 10 dari 27 kabupaten kota di Jawa Barat yang telah memenuhi kriteria tersebut, berdasarkan data Kementerian Kesehatan hingga 5 Januari 2022 pukul 18.00 WIB yang diakses pada 6 Januari 2022.

Pak Ridwan Kamil perlu putar otak lagi biar sebaran vaksin lebih merata di Jawa Barat. Daripada ada vaksin terancam kedaluwarsa di satu wilayah sementara daerah lain belum kebagian ya Pak....

Berikut ini rinciannya:

Yang menjadi soal, dari peta di bawah ini akan kasat mata kinerja vaksinasi di Jawa Tengah masih bergerombol di tengah, dari Kota Semarang menuju Daerah Istimewa Yogyakarta.

Hanya sejumput kabupten kota di pesisir utara di luar kawasan tersebut yang telah memenuhi target minimal kinerja vaksinasi. Gambaran buram lebih kentara lagi untuk kawasan pesisir selatan Jawa Tengah. Ayo, Pak Ganjar, lebih semangat lagi....

Yogya memang istimewa, ya warga....

Berikut ini rinciannya:

Ayok, rek, ojok mung urusan bal-balan ae wani pati....

Berikut ini rincian data kinerja vaksinasi untuk kabupaten kota di Jawa Timur:

Sekalipun empat dari delapan kabupaten kota telah memenuhi kriteria vaksinasi booster, sebarannya berisi Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, Kota Serang, dan Kota Cilegon.

Adapun Kabupaten Serang, Kabupaten Tangerang, Kabupaten Lebak, dan Kabupaten Pandeglang masih butuh upaya lagi untuk mengejar target kinerja vaksinasi. Semangat!

Berikut ini rinciannya:

https://nasional.kompas.com/read/2022/01/06/14431051/warga-jawa-dan-bali-belum-separuh-kota-penuhi-kriteria-vaksin-booster

Terkini Lainnya

[POPULER NASIONAL] Prabowo Minta yang Tak Mau Kerja Sama Jangan Ganggu | Yusril Sebut Ide Tambah Kementerian Bukan Bagi-bagi Kekuasaan

[POPULER NASIONAL] Prabowo Minta yang Tak Mau Kerja Sama Jangan Ganggu | Yusril Sebut Ide Tambah Kementerian Bukan Bagi-bagi Kekuasaan

Nasional
Tanggal 13 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 13 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kesiapan Infrastruktur Haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina Sudah 75 Persen

Kesiapan Infrastruktur Haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina Sudah 75 Persen

Nasional
Cek Pelabuhan Ketapang, Kabaharkam Pastikan Kesiapan Pengamanan World Water Forum 2024

Cek Pelabuhan Ketapang, Kabaharkam Pastikan Kesiapan Pengamanan World Water Forum 2024

Nasional
Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Nasional
Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Nasional
Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Nasional
Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Nasional
7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

Nasional
Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Nasional
Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Nasional
Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Nasional
BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

Nasional
Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Nasional
Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke