Salin Artikel

Janji Prabowo ke Megawati soal Patung Bung Karno yang Akhirnya Diresmikan

KOMPAS.com - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Presiden kelima RI Megawati Soekarno Putri telah meresmikan patung Bung Karno di lapangan Bela Negara Kementerian Pertahanan, Jakarta, Minggu (6/6/2021).

Pembuatan patung Bung Karno yang terlihat sedang berkuda ini sebenarnya adalah janji dari Prabowo terhadap Megawati.

Janji ini diucapkan Prabowo pada Megawati saat keduanya meresmikan patung Bung Karno di Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah pada 7 Februari 2020. 

"Saya juga sampaikan, Kemenhan juga punya rencana membikin patung Bung Karno, tetapi di atas kuda," ujar Prabowo dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com.

Saat itu, Prabowo menegaskan bahwa rencananya membuat patung "Sang Proklamator" sangat serius. Alasannya, kata Prabowo, Bung Karno merupakan panglima tertinggi pada angkatan perang pertama.

"Ini penting. Karena ulang tahun angkatan perang pertama, berarti ulang tahun TNI yang pertama," ujar Prabowo.

"Itu Presiden Soekarno Panglima Tertinggi, inspeksi pasukan. Menjadi Irup (inspektur upacada) di atas kuda. Jadi ini fakta sejarah yang ingin kita abadikan untuk generasi penerus," kata ketua umum Partai Gerindra itu.

Saat berjanji pada Megawati, kala itu juga Prabowo langsung meminta restu kepada putri Presiden Soekarno itu untuk segera menepatinya janjinya.

Keseriusan Prabowo dalam merealisasikan rencana itu terlihat ketika ia meminta izin pembuatan patung tersebut kepada Megawati yang duduk di sampingnya saat peresmian patung Bung Karno di Akmil.

"Ya nanti Kemhan akan punya patung Bung Karno di atas kuda. Izin, Bu. Ada sejarah Bu," pinta Prabowo.

Mendengar permintaan restu Prabowo, Megawati lantas tersenyum. Ketua Umum PDI-P itu pun mengaminkan pernyataan Prabowo mengenai sejarah antara kuda dan Bung Karno.

"Iya betul," balas Presiden ke-5 tersebut.


Kini Prabowo telah menepati janjinya soal pembuatan patung Bung Karno berkuda. Megawati pun mengucapkan terima kasih atas hal itu.

"Terima kasih dan penghormatan secara khusus pada Bapak Prabowo, Menteri Pertahanan Republik Indonesia atas peresmian patung Bung Karno ini," ujar Megawati.

"Kebetulan peresmian patung Bung Karno bertepatan pada peringatan kelahiran beliau ke 120 tahun. Jadi sungguh menurut kami keluarga sangat istimewa," tutur ketua umum PDI-P itu.

Pada peresmian patung Bung Karno berkuda, Prabowo kembali menceritakan inspirasi membangun patung Bung Karno di atas kuda seperti yang dijanjikannya pada Mega.

Bung Karno, kata Prabowo pernah menunggangi kuda saat menjadi inspektur upacara pada hari ulang tahun TNI yang pertama pada 5 Oktober 1946.

https://nasional.kompas.com/read/2021/06/07/14425661/janji-prabowo-ke-megawati-soal-patung-bung-karno-yang-akhirnya-diresmikan

Terkini Lainnya

Koalisi Vs Oposisi: Mana Cara Sehat Berdemokrasi?

Koalisi Vs Oposisi: Mana Cara Sehat Berdemokrasi?

Nasional
Pansel Capim KPK Diminta Tak Buat Kuota Pimpinan KPK Harus Ada Unsur Kejaksaan atau Kepolisian

Pansel Capim KPK Diminta Tak Buat Kuota Pimpinan KPK Harus Ada Unsur Kejaksaan atau Kepolisian

Nasional
Berkaca dari Kasus Firli, Pansel Capim KPK Diminta Lebih Dengarkan Masukan Masyarakat

Berkaca dari Kasus Firli, Pansel Capim KPK Diminta Lebih Dengarkan Masukan Masyarakat

Nasional
Sidang Kasus SYL Menguak Status Opini WTP BPK Masih Diperjualbelikan

Sidang Kasus SYL Menguak Status Opini WTP BPK Masih Diperjualbelikan

Nasional
Kemenag Sepakat Proses Hukum Penggerudukan Ibadah di Indekos Dilanjutkan

Kemenag Sepakat Proses Hukum Penggerudukan Ibadah di Indekos Dilanjutkan

Nasional
Soal Komposisi Pansel Capim KPK, Pukat UGM: Realitanya Presiden Amankan Kepentingan Justru Mulai dari Panselnya

Soal Komposisi Pansel Capim KPK, Pukat UGM: Realitanya Presiden Amankan Kepentingan Justru Mulai dari Panselnya

Nasional
PAN Lempar Kode Minta Jatah Menteri Lebih ke Prabowo, Siapkan Eko Patrio hingga Yandri Susanto

PAN Lempar Kode Minta Jatah Menteri Lebih ke Prabowo, Siapkan Eko Patrio hingga Yandri Susanto

Nasional
Kaitkan Ide Penambahan Kementerian dengan Bangun Koalisi Besar, BRIN: Mengajak Pasti Ada Bonusnya

Kaitkan Ide Penambahan Kementerian dengan Bangun Koalisi Besar, BRIN: Mengajak Pasti Ada Bonusnya

Nasional
Membedah Usulan Penambahan Kementerian dari Kajian APTHN-HAN, Ada 2 Opsi

Membedah Usulan Penambahan Kementerian dari Kajian APTHN-HAN, Ada 2 Opsi

Nasional
Zulhas: Indonesia Negara Besar, Kalau Perlu Kementerian Diperbanyak

Zulhas: Indonesia Negara Besar, Kalau Perlu Kementerian Diperbanyak

Nasional
Menag Cek Kesiapan Hotel dan Dapur Jemaah Haji di Madinah

Menag Cek Kesiapan Hotel dan Dapur Jemaah Haji di Madinah

Nasional
Usung Bima Arya atau Desy Ratnasari di Pilkada Jabar, PAN Yakin Ridwan Kamil Maju di Jakarta

Usung Bima Arya atau Desy Ratnasari di Pilkada Jabar, PAN Yakin Ridwan Kamil Maju di Jakarta

Nasional
[POPULER NASIONAL] Mahfud Singgung soal Kolusi Tanggapi Ide Penambahan Kementerian | Ganjar Disarankan Buat Ormas

[POPULER NASIONAL] Mahfud Singgung soal Kolusi Tanggapi Ide Penambahan Kementerian | Ganjar Disarankan Buat Ormas

Nasional
Zulhas Sebut Kader PAN yang Siap Jadi Menteri, Ada Yandri Susanto dan Eddy Soeparno

Zulhas Sebut Kader PAN yang Siap Jadi Menteri, Ada Yandri Susanto dan Eddy Soeparno

Nasional
Prabowo: Bung Karno Milik Seluruh Rakyat, Ada yang Ngaku-ngaku Seolah Milik Satu Partai

Prabowo: Bung Karno Milik Seluruh Rakyat, Ada yang Ngaku-ngaku Seolah Milik Satu Partai

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke