Salin Artikel

KSP: Presiden Jokowi Tak Lari dari Demonstrasi Buruh

Donny menegaskan bahwa agenda kunjungan kerja Jokowi ke Kalimantan Tengah hari ini sudah dijadwalkan sejak jauh hari.

Oleh karena itu, Jokowi tetap terbang ke Kalteng meski kantornya dikepung demonstran.

"Bukan kemudian lari dari demonstrasi. Presiden bukan sosok yang seperti itu," kata Donny saat dihubungi Kompas.com, Kamis (8/10/2020).

Di Kalimantan Tengah, Presiden Jokowi berkunjung ke Kabupaten Pulang Pisau untuk meninjau lahan yang akan dijadikan lumbung pangan.

Jokowi juga membagikan bantuan modal bagi pelaku UMKM untuk warga di Kalimantan Tengah.

Donny menegaskan bahwa agenda tersebut tetap menjadi prioritas dan tak bisa dibatalkan begitu saja.

"Rakyat Indonesia itu dari Sabang sampai Merauke. Itu agenda penting Presiden bagi rakyatnya di provinsi lain," katanya.

Sementara saat ditanya apakah Jokowi akan menemui demonstran jika ada aksi unjuk rasa lanjutan di hari selanjutnya, Donny enggan memberi jawaban pasti.

"Kita lihat saja nanti bagaimana karena kan belum terjadi," katanya.

Justru memanggil

Lebih lanjut Donny mengatakan, Jokowi tak pernah menghindar dari buruh.

Menurutnya, Presiden justru memanggil pimpinan serikat buruh yakni Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal dan Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani Nena Wea ke Istana sebelum UU tersebut disahkan.

"Presiden kemarin udah memanggil serikat buruh kan, Pak Andi Gani dan Said Iqbal. Jadi Presiden tidak menghindar, siap menghadapi masukan-masukan yang datang dari serikat buruh," kata Donny

Ia menambahkan Jokowi sangat peduli pada buruh dan selalu memperhatikan aspirasi para buruh.

Donny mengatakan, pemerintah tak mungkin mengabaikan aspirasi buruh karena mereka merupakan mitra utama pemerintah dalam membangun perekonomian Indonesia.

Sekretaris Jenderal Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Habib Aboe Bakar Alhabsy meminta Presiden Jokowi menemui massa aksi demonstrasi yang menolak Undang-Undang Cipta Kerja. Sebab, kata Aboe, omnibus law UU Cipta Kerja merupakan usulan pemerintah.

"Presiden Jokowi jangan balik badan dan segera menemui massa aksi penolak UU Cipta Kerja. Di sini pemerintah juga menjadi pihak yang bertanggung jawab sebagai pihak pengusul," kata Aboe dalam keterangan tertulis, Kamis (8/10/2020).

Aboe juga meminta Presiden Jokowi mengeluarkan peraturan pemerintah pengganti undang-undang (perppu) untuk membatalkan Undang-Undang Cipta Kerja.

Selain itu, ia mendorong elemen masyarakat mengajukan uji materi undang-undang tersebut ke Mahkamah Konstitusi (MK).

Adapun Wakil Ketua Konfederasi Persatuan Buruh Indonesia (KPBI) Jumisih menyayangkan kunjungan kerja Presiden Joko Widodo ke Kalimantan Tengah di saat buruh menggelar unjuk rasa menolak UU Cipta Kerja.

Jumisih menuding, Presiden Jokowi menghindar dari buruh.

"Presiden itu menghindar, enggak gentle ya. Harusnya hadapi kami dong yang ingin ketemu," ujar Jumisih kepada Kompas.com, Kamis (8/10/2020).

https://nasional.kompas.com/read/2020/10/08/19455201/ksp-presiden-jokowi-tak-lari-dari-demonstrasi-buruh

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke