Salin Artikel

[POPULER NASIONAL] Rekor Penambahan Kasus Harian Covid-19 | 10 Action Plan Bebaskan Djoko Tjandra

JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam beberapa waktu terakhir, angka penularan kasus harian Covid-19 menembus 4.000 orang per hari. Tingginya kasus penularan membuat sejumlah pihak menilai Indonesia tengah memasuki tahap yang mengkhawatirkan.

Hingga Rabu (23/9/2020), Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mencatat ada 4.465 kasus baru Covid-19 yang dicatat dalam sehari. Penambahan kasus ini merupakan yang tertinggi sejak pandemi melanda Indonesia selama hampir tujuh bulan terakhir.

Sementara itu, sejumlah nama pejabat dimasukkan ke dalam rencana aksi atau action plan proposal yang disodorkan jaksa Pinangki Sirna Malasari untuk mengurus fatwa untuk Djoko Tjandra di Mahkamah Agung.

Hal itu diketahui dari berkas dakwaan yang dibacakan dalam persidangan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Rabu (23/9/2020).

Berikut berita yang paling banyak dibaca di Kompas.com, kemarin, selengkapnya:

1. Rekor penambahan kasus harian Covid-19

Adapun penambahan kasus baru itu mengakibatkan akumulasi kasus positif Covid-19 mencapai 257.388 orang, terhitung sejak diumumkan pada 2 Maret lalu.

Pada saat yang sama, terdapat 3.660 pasien Covid-19 yang telah dinyatakan sembuh dan tidak lagi terinfeksi virus corona. Penambahan ini membuat jumlah pasien Covid-19 yang dianggap sembuh mencapai 187.958 orang.

Di sisi lain, terdapat penambahan 140 pasien yang meninggal dunia. Dengan demikian, total angka kematian akibat Covid-19 di Indonesia mencapai 9.977 orang.

Selengkapnya di sini

2. 10 action plan bebaskan Djoko Tjandra

Di dalam persidangan kemarin, terungkap adanya sepuluh action plan yang telah dibuat dengan penanggung jawab masing-masing yaitu Pinangki, Djoko Tjandra, pengacara Djoko Tjandra, Anita Kolopaking, serta eks politisi Nasdem Andi Irfan Jaya.

Tak hanya itu, terdapat pula sejumlah nominal uang yang diajukan dalam bentuk dollar AS sebagai bentuk pembayaran atas setiap tahap jika berhasil dilaksanakan.

Di dalam action plan yang dimaksud, terdapat dua nama pejabat Kejaksaan Agung Burhanuddin dan mantan Ketua Mahkamah Agung Hatta Ali.

Diketahui, Jaksa Agung saat ini bermana Sanitiar Burhanuddin. Adapun nama Burhanuddin terungkap pada action plan kedua. Sedangkan Hatta Ali terungkap pada action plan ketiga.

Selengkapnya di sini

https://nasional.kompas.com/read/2020/09/24/06304881/populer-nasional-rekor-penambahan-kasus-harian-covid-19-10-action-plan

Terkini Lainnya

Dampak Korupsi Tol MBZ Terungkap dalam Sidang, Kekuatan Jalan Layang Berkurang hingga 6 Persen

Dampak Korupsi Tol MBZ Terungkap dalam Sidang, Kekuatan Jalan Layang Berkurang hingga 6 Persen

Nasional
Mahfud MD Ungkap Kecemasannya soal Masa Depan Hukum di Indonesia

Mahfud MD Ungkap Kecemasannya soal Masa Depan Hukum di Indonesia

Nasional
Jalan Berliku Anies Maju pada Pilkada Jakarta, Sejumlah Parpol Kini Prioritaskan Kader

Jalan Berliku Anies Maju pada Pilkada Jakarta, Sejumlah Parpol Kini Prioritaskan Kader

Nasional
Kunker di Mamuju, Wapres Olahraga dan Tanam Pohon Sukun di Pangkalan TNI AL

Kunker di Mamuju, Wapres Olahraga dan Tanam Pohon Sukun di Pangkalan TNI AL

Nasional
Sebut Demokrasi dan Hukum Mundur 6 Bulan Terakhir, Mahfud MD: Bukan karena Saya Kalah

Sebut Demokrasi dan Hukum Mundur 6 Bulan Terakhir, Mahfud MD: Bukan karena Saya Kalah

Nasional
Bobby Resmi Masuk Gerindra, Jokowi Segera Merapat ke Golkar?

Bobby Resmi Masuk Gerindra, Jokowi Segera Merapat ke Golkar?

Nasional
[POPULER NASIONAL] Korps Marinir Tak Jujur demi Jaga Marwah Keluarga Lettu Eko | Nadiem Sebut Kenaikan UKT untuk Mahasiswa Baru

[POPULER NASIONAL] Korps Marinir Tak Jujur demi Jaga Marwah Keluarga Lettu Eko | Nadiem Sebut Kenaikan UKT untuk Mahasiswa Baru

Nasional
Poin-poin Klarifikasi Mendikbud Nadiem di DPR soal Kenaikan UKT

Poin-poin Klarifikasi Mendikbud Nadiem di DPR soal Kenaikan UKT

Nasional
Kasus Covid-19 di Singapura Melonjak, Menkes: Pasti Akan Masuk ke Indonesia

Kasus Covid-19 di Singapura Melonjak, Menkes: Pasti Akan Masuk ke Indonesia

Nasional
Sidang Perdana Kasus Ketua KPU Diduga Rayu PPLN Digelar Tertutup Hari Ini

Sidang Perdana Kasus Ketua KPU Diduga Rayu PPLN Digelar Tertutup Hari Ini

Nasional
Saat PKB dan PKS Hanya Jadikan Anies 'Ban Serep' pada Pilkada Jakarta...

Saat PKB dan PKS Hanya Jadikan Anies "Ban Serep" pada Pilkada Jakarta...

Nasional
Tanggal 25 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 25 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Dukung Pengelolaan Sumber Daya Alam, PHE Aktif dalam World Water Forum 2024

Dukung Pengelolaan Sumber Daya Alam, PHE Aktif dalam World Water Forum 2024

Nasional
Ridwan Kamil Sebut Pembangunan IKN Tak Sembarangan karena Perhatian Dunia

Ridwan Kamil Sebut Pembangunan IKN Tak Sembarangan karena Perhatian Dunia

Nasional
Jemaah Haji Dapat 'Smart' Card di Arab Saudi, Apa Fungsinya?

Jemaah Haji Dapat "Smart" Card di Arab Saudi, Apa Fungsinya?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke