Salin Artikel

Rayakan Natal, Putri Bungsu dan Menantu Jenguk Soetikno Soedarjo di Rutan KPK

JAKARTA, KOMPAS.com - Putri bungsu dan menantu Soetikno Soedarjo, Dita Soedarjo dan Maruli Tampubolon mendatangi rumah tahanan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di kawasan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Rabu (25/12/2019) untuk menjenguk sang ayah.

Maruli datang terlebih dahulu bersama sang istri Mita Soedarjo yang merupakan anak kedua dari Soetikno Soedarjo sekitar pukul 09.00 WIB.

Tak lama kemudian disusul oleh Dita Soedarjo.

Maruli membawa beberapa barang dan makanan serta mengajak cucu kesayangan Soetikno pada hari Natal ini.

"Macam-macam (bawa kiriman), makanan, buahan-buahan saja. Sama cucu," ujar Maruli.

Sementara itu, Dita Soedarjo mengatakan, pihaknya hanya bisa memberikan satu kotak untuk Soetikno.

Dia juga tak bisa bertemu dengan sang ayah karena rutan sudah dipenuhi oleh pengunjung tahanan lainnya.

"Tadi sudah penuh kata kakakku. Cuma dapat (bisa kasih) satu box. jadi ini nunggu ya besok-besok lagi deh ngasihnya," kata Dita.

Dita pun mengaku ingin merayakan Natal dan Tahun Baru bersama sang ayah.

Dia juga mengatakan ingin berdoa bersama agar ayahnya kuat.

"Butuh doa biar kuat. Doain dong saya tahun baru bisa sama dia di sini, karena saya tahun baru enggak ke mana-mana," kata dia.

Adapun Soetikno Soedarjo terjerat kasus korupsi suap pengadaan pesawat dan mesin pesawat dari Airbus S.A.S dan Rolls-Royce P.L.C pada PT Garuda Indonesia.

Selain Soetikno, dalam kasus tersebut KPK juga menetapkan Mantan Direktur Utama PT Garuda Indonesia Emirsyah Satar.

https://nasional.kompas.com/read/2019/12/25/10211791/rayakan-natal-putri-bungsu-dan-menantu-jenguk-soetikno-soedarjo-di-rutan-kpk

Terkini Lainnya

Tak Setuju Istilah Presidential Club, Prabowo: Enggak Usah Bikin Club, Minum Kopi Saja

Tak Setuju Istilah Presidential Club, Prabowo: Enggak Usah Bikin Club, Minum Kopi Saja

Nasional
1.168 Narapidana Buddha Terima Remisi Khusus Waisak 2024

1.168 Narapidana Buddha Terima Remisi Khusus Waisak 2024

Nasional
Menteri AHY Usulkan Pembentukan Badan Air Nasional pada WWF 2024

Menteri AHY Usulkan Pembentukan Badan Air Nasional pada WWF 2024

Nasional
Hormati Jika PDI-P Pilih di Luar Pemerintahan, Prabowo: Kita Tetap Bersahabat

Hormati Jika PDI-P Pilih di Luar Pemerintahan, Prabowo: Kita Tetap Bersahabat

Nasional
Setiap Hari, 100-an Jemaah Haji Tersasar di Madinah

Setiap Hari, 100-an Jemaah Haji Tersasar di Madinah

Nasional
PDI-P Sebut Anies Belum Bangun Komunikasi Terkait Pilkada Jakarta

PDI-P Sebut Anies Belum Bangun Komunikasi Terkait Pilkada Jakarta

Nasional
KPK: Ada Upaya Perintangan Penyidikan dalam Kasus TPPU SYL

KPK: Ada Upaya Perintangan Penyidikan dalam Kasus TPPU SYL

Nasional
Prabowo Koreksi Istilah 'Makan Siang Gratis': Yang Tepat, Makan Bergizi Gratis untuk Anak-anak

Prabowo Koreksi Istilah "Makan Siang Gratis": Yang Tepat, Makan Bergizi Gratis untuk Anak-anak

Nasional
Giliran Cucu SYL Disebut Turut Menikmati Fasilitas dari Kementan

Giliran Cucu SYL Disebut Turut Menikmati Fasilitas dari Kementan

Nasional
Kinerja dan Reputasi Positif, Antam Masuk 20 Top Companies to Watch 2024

Kinerja dan Reputasi Positif, Antam Masuk 20 Top Companies to Watch 2024

Nasional
KPK Sita 1 Mobil Pajero Milik SYL yang Disembunyikan di Lahan Kosong di Makassar

KPK Sita 1 Mobil Pajero Milik SYL yang Disembunyikan di Lahan Kosong di Makassar

Nasional
Tak Setuju Kenaikan UKT, Prabowo: Kalau Bisa Biaya Kuliah Gratis!

Tak Setuju Kenaikan UKT, Prabowo: Kalau Bisa Biaya Kuliah Gratis!

Nasional
Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Menaker Minta Percepat Pelaksanaan Program Kegiatan

Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Menaker Minta Percepat Pelaksanaan Program Kegiatan

Nasional
Akbar Faizal Sebut Jokowi Memberangus Fondasi Demokrasi jika Setujui RUU Penyiaran

Akbar Faizal Sebut Jokowi Memberangus Fondasi Demokrasi jika Setujui RUU Penyiaran

Nasional
Tidak Euforia Berlebihan Setelah Menang Pilpres, Prabowo: Karena yang Paling Berat Jalankan Mandat Rakyat

Tidak Euforia Berlebihan Setelah Menang Pilpres, Prabowo: Karena yang Paling Berat Jalankan Mandat Rakyat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke