Salin Artikel

Tanggapi Viral Potensi Tsunami Laut Selatan, BPBD DIY Keluarkan Video Imbauan

Video imbauan itu diunggah di akun Twitter BPBD DIY, @pusdalops_diy, Rabu (24/7/2019).

Melalui video tersebut, Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD DIY Biwara Yuswantana mengatakan, masyarakat sebaiknya tetap tenang dan waspada terhadap potensi, bukan prediksi, di wilayah DIY yang kompleks.

Masyarakat diimbau tidak terpengaruh terhadap isu yang menyesatkan.

BPBD menekankan bahwa kata "potensi" artinya bisa terjadi kapan saja, tetapi tak ada yang bisa memprediksi kapan terjadinya beserta kekuatan gempa dan tsunami megathrust.

"Tetapi, ini adalah potensi bukan prediksi ya sekali lagi, sehingga kapan terjadinya tidak ada yang tahu," ujar Biwara.

Saat dihubungi Kompas.com, Kamis (25/7/2019), Biwara mengimbau agar masyarakat melakukan kesiapsiagaan melalui upaya-upaya mitigasi struktural dan non-struktural.

Upaya struktural bisa dengan membangun rumah atau bangunan yang tahan gempa, penataan ruang, dan meningkatkan kapasitas masyarakat akan kesadaran ancaman dan potensi gempa maupun tsunami.


Sementara, untuk non-struktural bisa dengan memahami seperti apa kondisi dan situasi ketika gempa dan tsunami besar melanda.

"Bisa memahami situasi gempa yang kemudian memicu tsunami, apa itu gempa dan tsunami yang kemudian seperti apa kondisinya," ujar Biwara.

Oleh karena itu, dengan berbekal pengetahuan dari informasi tersebut, masyarakat bisa tahu harus menyelamatkan diri ke mana dan tempat aman yang terdekat.

Ia mengatakan, upaya lain bisa dilakukan dengan membangun rumah atau bangunan yang tahan gempa, penataan ruang, dan meningkatkan kapasitas masyarakat akan kesadaran ancaman dan potensi gempa maupun tsunami.

"Jadi, informasi itu ada infomasi penting yang disampaikan supaya kemudian kita memahami bahwa inilah kondisi yang ada di sekitar kita, sehingga turut membangun peningkatan kapasitas dan kesiapsiagaannya," ujar Biwara.

BPBD berharap bahwa informasi mitigasi dapat dipahami secara proporsional di mana tidak sampai menimbulkan keresahan warga.

"Saya berharap masyarakat untuk tetap tenang seperti biasa, tentu dengan terus-menerus meningkatkan kesiapsiagaan," lanjut dia.

https://nasional.kompas.com/read/2019/07/25/14583531/tanggapi-viral-potensi-tsunami-laut-selatan-bpbd-diy-keluarkan-video-imbauan

Terkini Lainnya

Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Nasional
Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Nasional
Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Nasional
Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Nasional
PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

Nasional
PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

Nasional
Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Nasional
Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Nasional
Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Nasional
Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang 'Hoaks'

Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang "Hoaks"

Nasional
Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok 'Kepedasan' di Level 2

Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok "Kepedasan" di Level 2

Nasional
Ditolak Partai Gelora Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Jangan Terprovokasi

Ditolak Partai Gelora Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Jangan Terprovokasi

Nasional
Kapolri Bentuk Unit Khusus Tindak Pidana Ketenagakerjaan, Tangani Masalah Sengketa Buruh

Kapolri Bentuk Unit Khusus Tindak Pidana Ketenagakerjaan, Tangani Masalah Sengketa Buruh

Nasional
Kapolri Buka Peluang Kasus Tewasnya Brigadir RAT Dibuka Kembali

Kapolri Buka Peluang Kasus Tewasnya Brigadir RAT Dibuka Kembali

Nasional
May Day 2024, Kapolri Tunjuk Andi Gani Jadi Staf Khusus Ketenagakerjaan

May Day 2024, Kapolri Tunjuk Andi Gani Jadi Staf Khusus Ketenagakerjaan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke