Salin Artikel

Jasa Marga Prediksi 82.000 Kendaraan Bakal Kembali ke Jakarta Hari Ini

Lebih dari 82.000 kendaraan diperkirakan bakal melintasi gerbang tol tersebut.

"Diprediksi 82.810 kendaraan akan melintasi GT Cikampek Utama menuju Jakarta. Angka tersebut naik 210 persen dari LHR normal 26.705 kendaraan," kata Corporate Communications Department Head Jasa Marga, Irra Susiyanti dalam keterangan tertulis, Minggu.

Menurut Irra, peningkatan arus lalu lintas pemudik yang kembali ke Jakarta telah terjadi sejak H+1 Lebaran.

Jasa Marga mencatat, selama H+1 dan H+2 Lebaran, lebih dari 167.000 kendaraan kembali ke Jakarta melalui Gerbang Tol Cikampek Utama.

Jumlah ini naik sebesar 213.97 persen dari lalu lintas harian normal sebesar 53.410 kendaraan.

"Selama dua hari kemarin, atau tepatnya pada tanggal 7-8 Juni 2019, terpantau total 167.693 kendaraan kembali ke Jakarta melalui GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek," kata Irra.

Sementara itu, pihaknya mencatat, pada Sabtu (8/6/2019), sebanyak 93.845 kendaraaan menuju ke Jakarta melalui GT Cikampek Utama.

Angka tersebut naik sekitar 251 persen dari lalu lintas harian normal sebesar 26.705 kendaraan.

Jasa Marga memberlakukan sistem satu arah atau one way untuk arus balik dari KM 414 Kalikangkung menuju KM 29 jalan tol Jakarta-Cikampek.

Korlantas Polri memperpanjang waktu pelaksanaan sistem satu arah di jalur ini hingga pukul 24.00 WIB. Sedianya waktu pelaksanaan hingga pukul 07.00 WIB pagi ini.

https://nasional.kompas.com/read/2019/06/09/15080921/jasa-marga-prediksi-82000-kendaraan-bakal-kembali-ke-jakarta-hari-ini

Terkini Lainnya

May Day 2024, Kapolri Tunjuk Andi Gani Jadi Staf Ahli Ketenagakerjaan

May Day 2024, Kapolri Tunjuk Andi Gani Jadi Staf Ahli Ketenagakerjaan

Nasional
Jumlah Menteri dari Partai di Kabinet Prabowo-Gibran Diprediksi Lebih Banyak Dibanding Jokowi

Jumlah Menteri dari Partai di Kabinet Prabowo-Gibran Diprediksi Lebih Banyak Dibanding Jokowi

Nasional
Menparekraf Ikut Kaji Pemblokiran 'Game Online' Mengandung Kekerasan

Menparekraf Ikut Kaji Pemblokiran "Game Online" Mengandung Kekerasan

Nasional
Jokowi di NTB Saat Buruh Aksi 'May Day', Istana: Kunker Dirancang Jauh-jauh Hari

Jokowi di NTB Saat Buruh Aksi "May Day", Istana: Kunker Dirancang Jauh-jauh Hari

Nasional
Jokowi di NTB Saat Massa Buruh Aksi 'May Day' di Istana

Jokowi di NTB Saat Massa Buruh Aksi "May Day" di Istana

Nasional
Seorang WNI Meninggal Dunia Saat Mendaki Gunung Everest

Seorang WNI Meninggal Dunia Saat Mendaki Gunung Everest

Nasional
Kasus Korupsi SYL Rp 44,5 Miliar, Bukti Tumpulnya Pengawasan Kementerian

Kasus Korupsi SYL Rp 44,5 Miliar, Bukti Tumpulnya Pengawasan Kementerian

Nasional
Keterangan Istri Brigadir RAT Beda dari Polisi, Kompolnas Tagih Penjelasan ke Polda Sulut

Keterangan Istri Brigadir RAT Beda dari Polisi, Kompolnas Tagih Penjelasan ke Polda Sulut

Nasional
Jokowi: Selamat Hari Buruh, Setiap Pekerja adalah Pahlawan

Jokowi: Selamat Hari Buruh, Setiap Pekerja adalah Pahlawan

Nasional
Pakai Dana Kementan untuk Pribadi dan Keluarga, Kasus Korupsi SYL Disebut Sangat Banal

Pakai Dana Kementan untuk Pribadi dan Keluarga, Kasus Korupsi SYL Disebut Sangat Banal

Nasional
'Brigadir RAT Sudah Kawal Pengusaha 2 Tahun, Masa Atasan Tidak Tahu Apa-Apa?'

"Brigadir RAT Sudah Kawal Pengusaha 2 Tahun, Masa Atasan Tidak Tahu Apa-Apa?"

Nasional
Prabowo: Selamat Hari Buruh, Semoga Semua Pekerja Semakin Sejahtera

Prabowo: Selamat Hari Buruh, Semoga Semua Pekerja Semakin Sejahtera

Nasional
Peringati Hari Buruh Internasional, Puan Tekankan Pentingnya Perlindungan dan Keadilan bagi Semua Buruh

Peringati Hari Buruh Internasional, Puan Tekankan Pentingnya Perlindungan dan Keadilan bagi Semua Buruh

Nasional
Pertamina Bina Medika IHC dan Singhealth Kolaborasi Tingkatkan Layanan Kesehatan

Pertamina Bina Medika IHC dan Singhealth Kolaborasi Tingkatkan Layanan Kesehatan

Nasional
Prabowo Diprediksi Tinggalkan Jokowi dan Pilih PDI-P Usai Dilantik Presiden

Prabowo Diprediksi Tinggalkan Jokowi dan Pilih PDI-P Usai Dilantik Presiden

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke