Salin Artikel

Hatta Ali: Di MA, Hakim Paling Banyak Kena Sanksi Disiplin

Dari angka tersebut, 43 orang dijatuhi sanksi berat, 35 orang dijatuhi sanksi sedang dan 85 orang dijatuhi sanksi ringan. Ali menyebut, hakim paling banyak dikenakan sanksi disiplin.

“Yang jelas, yang saya tahu hakim yang terbanyak,” tutur Ali di Kantor Mahkamah Agung, Jakarta Pusat, Kamis (27/12/2018).

Ali menuturkan, seorang hakim tidak boleh melakukan kesalahan apapun, sehingga pihaknya memberikan perhatian yang besar kepada para hakim.

“Hakim tidak boleh bersalah sedikitpun, mungkin orang lain bersalah tapi bagi seorang hakim tidak boleh melakukan kesalahan,” kata Ali.

Ali mengatakan, penjatuhan sanksi berdasarkan jenis jabatan, terdiri dari 101 orang berasal dari unsur hakim, 2 orang dari unsur hakim ad hoc, sisanya sebanyak 60 orang terdiri dari unsur kepaniteraan, unsur kesekretariatan dan staf.

“Penjatuhan disiplin oleh Bawas (Badan Pengawas) Mahkamah Agung sudah termasuk penjatuhan disiplin terhadap hakim yang direkomendasikan oleh Komisi Yudisial,” kata Ali.

Sementara, Wakil Ketua MA bidang non yudisial sekaligus merangkap Ketua Kamar Pengawasan MA Sunarto menyampaikan, jenis-jenis pelanggaran yang dilakukan seperti perbuatan tercela atau tindakan kesusilaan.

Menurut Sunarto, persoalan sekarang tidak pada aspek regulasi di MA, namun soal karakter atau integritas aparatur pengadilan.

“Masalah karakter harus ada perubahan mindset. Kalau karakter terkait dengan integritas, untuk merubah integritas tidak mudah, butuh waktu. Kita coba role model selain regulasi, sistem, namun paling penting orang dibalik sistem yang kita benahi orangnya,” tutur Sunarto.

MA saat ini memiliki 30.999 personil yang tersebar pada 910 satuan kerja di seluruh Indonesia, tentunya menjadi tantangan bagi MA untuk melakukan pengawasan dan pembinaan secara berjenjang.

Berdasarkan data Bawas MA, sampai dengan Desember 2018, jumlah pengaduan tercatat sebanyak 2.809 pengaduan, dan seluruh pengaduan tersebut telah ditindaklanjuti dengan rincian, sebanyak 1134 pengaduan telah selesai diproses dan 1675 pengaduan masih dalam proses penanganan.

https://nasional.kompas.com/read/2018/12/27/15411261/hatta-ali-di-ma-hakim-paling-banyak-kena-sanksi-disiplin

Terkini Lainnya

Tanggal 8 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 8 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
 PAN Nilai 'Presidential Club' Sulit Dihadiri Semua Mantan Presiden: Perlu Usaha

PAN Nilai "Presidential Club" Sulit Dihadiri Semua Mantan Presiden: Perlu Usaha

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati untuk Susun Kabinet, Politikus PDI-P: Itu Hak Prerogatif Pak Prabowo

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati untuk Susun Kabinet, Politikus PDI-P: Itu Hak Prerogatif Pak Prabowo

Nasional
LPAI Harap Pemerintah Langsung Blokir 'Game Online' Bermuatan Kekerasan

LPAI Harap Pemerintah Langsung Blokir "Game Online" Bermuatan Kekerasan

Nasional
MBKM Bantu Satuan Pendidikan Kementerian KP Hasilkan Teknologi Terapan Perikanan

MBKM Bantu Satuan Pendidikan Kementerian KP Hasilkan Teknologi Terapan Perikanan

Nasional
PAN Siapkan Eko Patrio Jadi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

PAN Siapkan Eko Patrio Jadi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Nasional
Usai Dihujat Karena Foto Starbucks, Zita Anjani Kampanye Dukung Palestina di CFD

Usai Dihujat Karena Foto Starbucks, Zita Anjani Kampanye Dukung Palestina di CFD

Nasional
Kemenag: Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji

Kemenag: Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji

Nasional
'Presidential Club' Dinilai Bakal Tumpang Tindih dengan Wantimpres dan KSP

"Presidential Club" Dinilai Bakal Tumpang Tindih dengan Wantimpres dan KSP

Nasional
Soal Presidential Club, Pengamat: Jokowi Masuk Daftar Tokoh yang Mungkin Tidak Akan Disapa Megawati

Soal Presidential Club, Pengamat: Jokowi Masuk Daftar Tokoh yang Mungkin Tidak Akan Disapa Megawati

Nasional
Gaya Politik Baru: 'Presidential Club'

Gaya Politik Baru: "Presidential Club"

Nasional
Kemenag Rilis Jadwal Keberangkatan Jemaah Haji, 22 Kloter Terbang 12 Mei 2024

Kemenag Rilis Jadwal Keberangkatan Jemaah Haji, 22 Kloter Terbang 12 Mei 2024

Nasional
Luhut Minta Orang 'Toxic' Tak Masuk Pemerintahan, Zulhas: Prabowo Infonya Lengkap

Luhut Minta Orang "Toxic" Tak Masuk Pemerintahan, Zulhas: Prabowo Infonya Lengkap

Nasional
PDI-P Yakin Komunikasi Prabowo dan Mega Lancar Tanpa Lewat 'Presidential Club'

PDI-P Yakin Komunikasi Prabowo dan Mega Lancar Tanpa Lewat "Presidential Club"

Nasional
Zulhas: Semua Mantan Presiden Harus Bersatu, Apalah Artinya Sakit Hati?

Zulhas: Semua Mantan Presiden Harus Bersatu, Apalah Artinya Sakit Hati?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke