Salin Artikel

[HOAKS] Kartu Nikah dengan Kolom untuk Empat Istri

KOMPAS.com - Belum lama ini beredar informasi yang mengabarkan adanya gambar kartu nikah yang dirilis Kementerian Agama.

Dalam gambar itu terlihat kartu nikah berwarna kuning, serta memiliki empat kolom untuk foto istri.

Gambar ini beberapa kali terlihat di media sosial sejak Kamis (15/11/2018).

Narasi yang beredar:

Berdasarkan pengamatan Kompas.com, gambar kartu nikah berwarna kuning ini menyerupai kartu ATM.

Selain itu, terdapat juga gambar garuda di pojok kiri atas kartu dan di pojok kanan atas ada logo Kementerian Agama (Kemenag).

Ciri-ciri lain yang tergambar pada kartu nikah berwarna kuning ini, seperti tampak depan ada kolom foto untuk suami dan pada bagian bawah ada empat kolom foto istri.

Penelusuran Kompas.com:

Kepala Biro Humas Data dan Informasi Kemenag Mastuki menegaskan bahwa gambar kartu nikah berwarna kuning merupakan hoaks.

"Kartu nikah tersebut bukan merupakan kartu nikah yang dikeluarkan oleh Kementerian Agama," ujar Mastuki saat dihubungi Kompas.com pada Sabtu (17/11/2018).

Adapun kartu nikah yang dikeluarkan oleh Kemenag tak berwarna kuning, melainkan memiliki warna dasar hijau dengan campuran kuning.

"Bagian atas kartu nikah yang resmi yakni bertuliskan kop Kemenag," ujar Mastuki.

Sementara, ciri-ciri yang membedakan antara kartu nikah palsu dengan asli, yakni kartu nikah resmi dari Kemenag memiliki tiga kota pada tampilan depan.

Mastuki menjelaskan, pada bagian tengah ada dua kotak yang digunakan sebagai tempat foto pasangan.

"Untuk kotak yang bawah itu dipakai untuk barcode yang jika dipindai nantinya muncul data-data lengkap tentang peristiwa nikah dari pemilik kartu," ujar Mastuki.

Selain itu, pada bagian belakang kartu nikah resmi terdapat terjemahan ayat Alquran Surah Ar-Rum ayat 21 dan bagian bawahnya terdapat cap hologram Menteri Agama RI disertai tahun pembuatan kartu.

Kemenag juga mengklarifikasi informasi yang tersebar ini melalui akun Twitter resmi Kementerian Agama, @Kemenag_RI.

https://nasional.kompas.com/read/2018/11/17/10235211/hoaks-kartu-nikah-dengan-kolom-untuk-empat-istri

Terkini Lainnya

Nasdem Kaji Duet Anies-Sahroni di Pilkada Jakarta

Nasdem Kaji Duet Anies-Sahroni di Pilkada Jakarta

Nasional
PDI-P Tuding KPU Gelembungkan Perolehan Suara PAN di Dapil Kalsel II

PDI-P Tuding KPU Gelembungkan Perolehan Suara PAN di Dapil Kalsel II

Nasional
Demokrat Tak Ingin Ada 'Musuh dalam Selimut' di Periode Prabowo-Gibran

Demokrat Tak Ingin Ada "Musuh dalam Selimut" di Periode Prabowo-Gibran

Nasional
Maju di Pilkada Jakarta atau Jabar, Ridwan Kamil: 1-2 Bulan Lagi Kepastiannya

Maju di Pilkada Jakarta atau Jabar, Ridwan Kamil: 1-2 Bulan Lagi Kepastiannya

Nasional
Demokrat Harap Tak Semua Parpol Merapat ke Prabowo Supaya Ada Oposisi

Demokrat Harap Tak Semua Parpol Merapat ke Prabowo Supaya Ada Oposisi

Nasional
Bingung dengan Objek Gugatan PDI-P di PTUN, KPU Belum Tahu Mau Jawab Apa

Bingung dengan Objek Gugatan PDI-P di PTUN, KPU Belum Tahu Mau Jawab Apa

Nasional
Gugat Dewas ke PTUN hingga 'Judicial Review' ke MA, Wakil Ketua KPK: Bukan Perlawanan, tapi Bela Diri

Gugat Dewas ke PTUN hingga "Judicial Review" ke MA, Wakil Ketua KPK: Bukan Perlawanan, tapi Bela Diri

Nasional
Sengketa Pileg, PPP Klaim Suara Pindah ke Partai Lain di 35 Dapil

Sengketa Pileg, PPP Klaim Suara Pindah ke Partai Lain di 35 Dapil

Nasional
Pemerintah Akan Bangun Sekolah Aman Bencana di Tiga Lokasi

Pemerintah Akan Bangun Sekolah Aman Bencana di Tiga Lokasi

Nasional
KPK Pertimbangkan Anggota DPR yang Diduga Terima THR dari Kementan jadi Saksi Sidang SYL

KPK Pertimbangkan Anggota DPR yang Diduga Terima THR dari Kementan jadi Saksi Sidang SYL

Nasional
PDI-P Sebut Prabowo-Gibran Bisa Tak Dilantik, Pimpinan MPR Angkat Bicara

PDI-P Sebut Prabowo-Gibran Bisa Tak Dilantik, Pimpinan MPR Angkat Bicara

Nasional
Cak Imin Sebut Pemerintahan Jokowi Sentralistik, Kepala Daerah PKB Harus Inovatif

Cak Imin Sebut Pemerintahan Jokowi Sentralistik, Kepala Daerah PKB Harus Inovatif

Nasional
Pemerintah Akan Pastikan Status Tanah Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang serta Longsor Tana Toraja dan Sumbar

Pemerintah Akan Pastikan Status Tanah Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang serta Longsor Tana Toraja dan Sumbar

Nasional
Ahmed Zaki Daftarkan Diri ke PKB untuk Pilkada DKI, Fokus Tingkatkan Popularitas

Ahmed Zaki Daftarkan Diri ke PKB untuk Pilkada DKI, Fokus Tingkatkan Popularitas

Nasional
Sengketa Pileg, Golkar Minta Pemungutan Suara Ulang di 36 TPS Sulbar

Sengketa Pileg, Golkar Minta Pemungutan Suara Ulang di 36 TPS Sulbar

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke