Salin Artikel

Menhub: Periode Mudik, Tingkat Kelaikan Bus Baru 50 Persen

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyatakan, pihaknya telah melakukan ramp check terhadap moda transportasi bus.

Ramp check tersebut telah dilakukan sendiri oleh Budi pada dua hari yang lalu. Hasilnya, tingkat kelaikan jalan bus masih tergolong rendah, yakni 50 persen.

"Catatan ditemui 2 hari lalu, ramp check baru 50 persen. Bisa dibayangkan 50 persennya dengan kondisi yang belum atau tidak (laik jalan)," ungkap Budi pada rapat koordinasi lintas sektor di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (5/6/2018).

Atas dasar itu, Budi meminta kepada Kapolda, Kapolres, maupun Dishub untuk turut melakukan ramp check di wilayahnya masing-masing. Dengan demikian, tingkat kelaikan jalan bus dapat lebih baik.

Setelah dilakukan ramp check, maka stiker khusus akan ditempelkan pada badan bus. Stiker ini menjadi tanda kendaraan laik beroperasi.

Budi pun menyoroti sejumlah bus pariwisata yang tingkat kelaikan operasinya belum terlalu baik. Ini bercermin dari sejumlah kasus kecelakaan yang terjadi beberapa waktu silam.

"Beberapa saat lalu banyak sekali kecelakaan di Jawa Barat, (daerah) pegunungan yang ternyata remnya blong, (kondisi bus) tidak baik," jelas Budi.

Oleh karena itu, Budi juga meminta kepada perusahaan otobus (PO) untuk melakukan pengecekan kelaikan dan keselamatan kendaraan. Apabila ini tidak dilakukan, maka ia mengancam PO tersebut tidak bisa beroperasi.

Ia juga meminta kepada calon penumpang untuk cermat dalam memilih moda transportasi untuk mudik. Penumpang disarankan untuk tidak segan-segan melihat apakah bus sudah dilengkapi stiker tanda telah dilakukan ramp check.

"Penumpang pilih kendaraan-kendaraan yang sudah dilakukan ramp check," imbau Budi.

Mengenai pertumbuhan penggunaan bus sebagai moda transportasi selama periode mudik, Budi mengaku pertumbuhannya tidak terlalu tinggi, bahkan cenderung stagnan (flat).

https://nasional.kompas.com/read/2018/06/05/15085301/menhub-periode-mudik-tingkat-kelaikan-bus-baru-50-persen

Terkini Lainnya

Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Nasional
Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Nasional
Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Nasional
PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

Nasional
PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

Nasional
Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Nasional
Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Nasional
Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Nasional
Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang 'Hoaks'

Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang "Hoaks"

Nasional
Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok 'Kepedasan' di Level 2

Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok "Kepedasan" di Level 2

Nasional
Ditolak Partai Gelora Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Jangan Terprovokasi

Ditolak Partai Gelora Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Jangan Terprovokasi

Nasional
Kapolri Bentuk Unit Khusus Tindak Pidana Ketenagakerjaan, Tangani Masalah Sengketa Buruh

Kapolri Bentuk Unit Khusus Tindak Pidana Ketenagakerjaan, Tangani Masalah Sengketa Buruh

Nasional
Kapolri Buka Peluang Kasus Tewasnya Brigadir RAT Dibuka Kembali

Kapolri Buka Peluang Kasus Tewasnya Brigadir RAT Dibuka Kembali

Nasional
May Day 2024, Kapolri Tunjuk Andi Gani Jadi Staf Khusus Ketenagakerjaan

May Day 2024, Kapolri Tunjuk Andi Gani Jadi Staf Khusus Ketenagakerjaan

Nasional
Jumlah Menteri dari Partai di Kabinet Prabowo-Gibran Diprediksi Lebih Banyak Dibanding Jokowi

Jumlah Menteri dari Partai di Kabinet Prabowo-Gibran Diprediksi Lebih Banyak Dibanding Jokowi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke