Salin Artikel

Diminta Jujur dalam Seleksi, Jumlah Pendaftar Calon Anggota Polri Turun

Tahun lalu, jumlah pendaftar taruna Akademi Kepolisian sebanyak 15.000 orang. Tahun ini, pendaftarnya hanya 13.000 orang.

"Kami menganalisis di mana letak turunnya. Apakah karena minatnya berkurang," ujar Arief di Mabes Polri, Jakarta, Rabu (18/4/2018).

Setelah dicari tahu, bukan karena peminatnya semakin sedikit sebab jumlah pendaftar masih sangat besar dibandingkan kuota yang disediakan.

Berdasarkan analisis sementara, kemungkinan peserta menurun karena melihat ketatnya proses seleksi. Panitia seleksi telah disumpah dan berkomitmen agar tidak bermain-main dalam proses seleksi.

Tak hanya itu, para peserta juga harus membuat surat pernyataan yang intinya berkomitmen ikut seleksi secara jujur sesuai kemampuan. Selain itu, Polri juga proaktif merekrut siswa dengan kompetensi khusus di berbagai bidang, seperti musik, penerbangan, perairan, hingga analisis kimia.

"Dengan program rekrutmen kami mencari siswa yang potensial, kami beri bimbingan oleh Polres, ini yang akhirnya mungkin orang yang belum siap tidak berani coba-coba," kata Arief.

Kemungkinan, kata dia, peserta yang tidak mendaftar tahun ini memilih mempersiapkan diri untuk rekrutmen tahun depan supaya lolos murni dengan kemampuan sendiri.

Arief mengatakan, syarat yang diterapkan dalam seleksi tahun ini lebih ketat daripada tahun lalu. Dengan demikian, semakin hari, SDM Polri semakin berkualitas. Proses seleksi yang baik akan berpengaruh pada hasil didiknya.

"Kalau mendidiknya bagus, maka hasilnya akan bagus. Mereka akan melaksanakan tugas ke masyarakat dengan baik juga," kata Arief.

https://nasional.kompas.com/read/2018/04/18/14060381/diminta-jujur-dalam-seleksi-jumlah-pendaftar-calon-anggota-polri-turun

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke