Salin Artikel

Blusukan ke Bogor Trade Mall, Jokowi dan Presiden Korsel Beli Batik

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo mengajak Presiden Korea Selatan (Korsel) Moon Jae-in blusukan ke Bogor Trade Mall.

Blusukan ini dilakukan di sela-sela kunjungan Presiden Korsel ke Istana Bogor, Jawa Barat, Kamis (9/11/2017) sore.

Moon Jae-in tiba di Istana Bogor pukul 15.56 WIB. Limousine yang ditumpanginya berhenti tepat di sisi timur Istana dimana Jokowi dan Ibu Negara Iriana sudah menunggu bersama anak-anak sekolah yang mengenakan berbagai pakaian adat nusantara.

Setelah disambut di halaman Istana, Jokowi dan Iriana kemudian mengajak Presiden Korsel serta sang istri mengikuti prosesi upacara penyambutan dengan mendengarkan lagu kebangsaan kedua negara, upacara jajar pasukan, dan penembakan meriam.

Acara kemudian dilanjutkan pengisian buku tamu dan sesi foto bersama di salah satu ruang utama di Istana Bogor.

Setelah itu, Jokowi langsung mengajak Mooon Jae-in ke Bogor Trade Mall, yang jaraknya sekitar 1 kilometer dari Istana Bogor.

Jokowi dan Moon Jae-in tiba di mall pukul 16.55 WIB. Keduanya langsung menuju salah satu toko yang menjual baju batik.

Jokowi dan Moon Jae-in pun langsung menjajal salah satu batik lengan pendek yang mereka taksir.

Keduanya mencopot jasnya masing-masing dan hanya mengenakan baju putih lengan panjang. Baju putih itu langsung dilapisi oleh batik yang ada di toko.

Merasa cocok dengan batik yang dijajal, keduanya pun langsung membeli batik tersebut.

Penjaga toko mengatakan, batik yang dibeli Jokowi dan Moon Jae-in sama-sama seharga Rp 100.000.

Saat ditanya apakah Jokowi membayar lebih untuk membeli batik tersebut, penjaga toko justru menjawab bahwa batik itu belum dibayar.

"Belum dibayar haha, mungkin nanti," ujar dia.

Kehadiran Jokowi dan Moon Jae-in menarik perhatian pengunjung mall. Kebanyakan pengunjung menyambut mereka dengan antusias untuk mengabadikan momen tersebut.

Setelah berada di mall selama sekitar 10 menit, Jokowi dan Moon Jae-in kembali ke Istana Bogor untuk melakukan veranda talk, pertemuan bilateral dan pernyataan pers bersama, dan jamuan makan malam.

https://nasional.kompas.com/read/2017/11/09/17155621/blusukan-ke-bogor-trade-mall-jokowi-dan-presiden-korsel-beli-batik

Terkini Lainnya

PKB Bilang Sudah Punya Figur untuk Tandingi Khofifah, Pastikan Bukan Cak Imin

PKB Bilang Sudah Punya Figur untuk Tandingi Khofifah, Pastikan Bukan Cak Imin

Nasional
KPK Sita Gedung Kantor DPD Nasdem Milik Bupati Nonaktif Labuhan Batu

KPK Sita Gedung Kantor DPD Nasdem Milik Bupati Nonaktif Labuhan Batu

Nasional
MA Kuatkan Vonis 5 Tahun Penjara Angin Prayitno Aji

MA Kuatkan Vonis 5 Tahun Penjara Angin Prayitno Aji

Nasional
Soal Jokowi Jadi Tembok Tebal antara Prabowo-Megawati, Sekjen PDI-P: Arah Politik Partai Ranah Ketua Umum

Soal Jokowi Jadi Tembok Tebal antara Prabowo-Megawati, Sekjen PDI-P: Arah Politik Partai Ranah Ketua Umum

Nasional
TNI-Polri Bahas Penyalahgunaan Pelat Nomor Kendaraan yang Marak Terjadi Akhir-akhir Ini

TNI-Polri Bahas Penyalahgunaan Pelat Nomor Kendaraan yang Marak Terjadi Akhir-akhir Ini

Nasional
Andi Gani Ungkap Alasan Ditunjuk Jadi Penasihat Kapolri Bidang Ketenagakerjaan

Andi Gani Ungkap Alasan Ditunjuk Jadi Penasihat Kapolri Bidang Ketenagakerjaan

Nasional
PKB Siap Bikin Poros Tandingan Hadapi Ridwan Kamil di Pilkada Jabar

PKB Siap Bikin Poros Tandingan Hadapi Ridwan Kamil di Pilkada Jabar

Nasional
Hari Pendidikan Nasional, Serikat Guru Soroti Kekerasan di Ponpes

Hari Pendidikan Nasional, Serikat Guru Soroti Kekerasan di Ponpes

Nasional
Bukan Staf Ahli, Andi Gani Ditunjuk Jadi Penasihat Kapolri Bidang Ketenagakerjaan

Bukan Staf Ahli, Andi Gani Ditunjuk Jadi Penasihat Kapolri Bidang Ketenagakerjaan

Nasional
Anies Belum Daftar ke PKB untuk Diusung dalam Pilkada DKI 2024

Anies Belum Daftar ke PKB untuk Diusung dalam Pilkada DKI 2024

Nasional
PAN Persoalkan Selisih 2 Suara tapi Minta PSU di 5 TPS, Hakim MK: Mungkin Enggak Setengah Suara?

PAN Persoalkan Selisih 2 Suara tapi Minta PSU di 5 TPS, Hakim MK: Mungkin Enggak Setengah Suara?

Nasional
Kuasa Hukum KPU Belum Paham Isi Gugatan PDI-P di PTUN

Kuasa Hukum KPU Belum Paham Isi Gugatan PDI-P di PTUN

Nasional
KPK Sita Pabrik Kelapa Sawit Bupati Nonaktif Labuhan Batu, Nilainya Rp 15 M

KPK Sita Pabrik Kelapa Sawit Bupati Nonaktif Labuhan Batu, Nilainya Rp 15 M

Nasional
Sidang Praperadilan Tersangka TPPU Panji Gumilang Berlanjut Pekan Depan, Vonis Dibacakan 14 Mei

Sidang Praperadilan Tersangka TPPU Panji Gumilang Berlanjut Pekan Depan, Vonis Dibacakan 14 Mei

Nasional
Hukuman Yusrizki Muliawan di Kasus Korupsi BTS 4G Diperberat Jadi 4 Tahun Penjara

Hukuman Yusrizki Muliawan di Kasus Korupsi BTS 4G Diperberat Jadi 4 Tahun Penjara

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke