Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terkait Penggunaan Bahan Kedaluwarsa, BPOM Siap Bantu Polisi untuk Uji Bahan Baku

Kompas.com - 07/09/2016, 19:26 WIB
Nabilla Tashandra

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Penny K Lukito mengatakan, BPOM siap membantu Kepolisian dalam mengungkap penggunaan bahan baku makanan kedaluwarsa.

Hal tersebut menanggapi penelusuran Tempo dan BBC Indonesia terkait penggunaan bahan makanan kedaluwarsa yang diduga digunakan restoran waralaba Pizza Hut, Pizza Hut Delivery (PHD) dan Marugame Udon.

"Sekarang kan sudah masuk ranah Kepolisian ya. Kalau dibutuhkan tentunya kami bisa ikut membantu untuk uji bahan baku yang ada di sana," kata Penny, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (7/9/2016).

(Baca: Pizza Hut Bantah Pakai Bahan Kedaluwarsa)

Penny mengatakan, pengawasan makanan tak hanya dilakukan oleh BPOM, tetapi juga oleh pemerintah daerah.

BPOM hanya mengawasi makanan olahan, bukan makanan cepat saji.

"Tapi tentunya kami juga ikut mengawasi dalam hal labelling-nya itu," kata dia.

Sementara itu, Ketua Komisi IX Dede Yusuf mengatakan, meski pengawasan bahan-bahan makanan tersebut bukan domain BPOM, DPR menyarankan agar BPOM membantu uji berkala terhadap bahan-bahan makanan yang beredar di publik.

"Kami akan tanya, BPOM sanggup tidak melakukan pemeriksaan secara berkala terhadap produk-produk yang dijual di publik," ujar dia.

Direktur Tindak Pidana Tertentu Bareskrim Polri Brigjen Pol Purwadi Arianto sebelumnya mengatakan, pihaknya hanya menyelidiki dugaan penggunaan bahan baku kedaluwarsa oleh restoran Marugame Udon (MU).

Sementara, restoran Pizza Hut yang diduga juga menggunakan bahan baku kedaluwarsa tidak masuk ke ranah penyelidikan Bareskrim Polri.

(Baca: Pizza Hut Indonesia Sebut Penjualan Tak Terpengaruh Isu Bahan Kedaluwarsa)

Penyelidikan berawal ketika Bareskrim Polri menerima pengaduan masyarakat soal adanya bahan tidak segar yang digunakan MU dalam racikan makanannya.

Setelah informasi dikembangkan, polisi melakukan inspeksi mendadak dan menyita sejumlah bahan makanan yang sudah kedaluwarsa.

"Sampai saat ini kami melakukan pemeriksaan beberapa saksi, sudah ada 15 orang," kata Purwadi.

"Ini kami sedang pemeriksaan saksi ahli bahwa kedaluwarsa ini memberikan efek atau hanya menurunkan kualitas atau berbahaya," lanjut dia.

Kompas TV Pizza Hut Bantah Pakai Bahan Kedaluwarsa
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Ditegur MK Tak Serius Ikuti Sidang, KPU Mengaku Punya Banyak Agenda

Ditegur MK Tak Serius Ikuti Sidang, KPU Mengaku Punya Banyak Agenda

Nasional
Korlantas Sebut Pelat Khusus “ZZ” Terhindar Ganjil-Genap Jika Dikawal

Korlantas Sebut Pelat Khusus “ZZ” Terhindar Ganjil-Genap Jika Dikawal

Nasional
Polri Bentuk 10 Satgas Pengamanan untuk World Water Forum Ke-10 di Bali

Polri Bentuk 10 Satgas Pengamanan untuk World Water Forum Ke-10 di Bali

Nasional
Nurul Ghufron Sengaja Absen Sidang Etik di Dewas KPK, Beralasan Sedang Gugat Aturan ke MA

Nurul Ghufron Sengaja Absen Sidang Etik di Dewas KPK, Beralasan Sedang Gugat Aturan ke MA

Nasional
Korlantas Polri Ungkap Jasa Pemalsuan Pelat Khusus “ZZ”, Tarifnya Rp 55-100 Juta

Korlantas Polri Ungkap Jasa Pemalsuan Pelat Khusus “ZZ”, Tarifnya Rp 55-100 Juta

Nasional
Absen di Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin, Surya Paloh: Terus Terang, Saya Enggak Tahu

Absen di Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin, Surya Paloh: Terus Terang, Saya Enggak Tahu

Nasional
KPU Mulai Tetapkan Kursi DPRD, Parpol Sudah Bisa Berhitung Soal Pencalonan di Pilkada

KPU Mulai Tetapkan Kursi DPRD, Parpol Sudah Bisa Berhitung Soal Pencalonan di Pilkada

Nasional
PKB Jajaki Pembentukan Koalisi untuk Tandingi Khofifah di Jatim

PKB Jajaki Pembentukan Koalisi untuk Tandingi Khofifah di Jatim

Nasional
PKB Bilang Sudah Punya Figur untuk Tandingi Khofifah, Pastikan Bukan Cak Imin

PKB Bilang Sudah Punya Figur untuk Tandingi Khofifah, Pastikan Bukan Cak Imin

Nasional
KPK Sita Gedung Kantor DPD Nasdem Milik Bupati Nonaktif Labuhan Batu

KPK Sita Gedung Kantor DPD Nasdem Milik Bupati Nonaktif Labuhan Batu

Nasional
MA Kuatkan Vonis 5 Tahun Penjara Angin Prayitno Aji

MA Kuatkan Vonis 5 Tahun Penjara Angin Prayitno Aji

Nasional
Soal Jokowi Jadi Tembok Tebal antara Prabowo-Megawati, Sekjen PDI-P: Arah Politik Partai Ranah Ketua Umum

Soal Jokowi Jadi Tembok Tebal antara Prabowo-Megawati, Sekjen PDI-P: Arah Politik Partai Ranah Ketua Umum

Nasional
TNI-Polri Bahas Penyalahgunaan Pelat Nomor Kendaraan yang Marak Terjadi Akhir-akhir Ini

TNI-Polri Bahas Penyalahgunaan Pelat Nomor Kendaraan yang Marak Terjadi Akhir-akhir Ini

Nasional
Andi Gani Ungkap Alasan Ditunjuk Jadi Penasihat Kapolri Bidang Ketenagakerjaan

Andi Gani Ungkap Alasan Ditunjuk Jadi Penasihat Kapolri Bidang Ketenagakerjaan

Nasional
PKB Siap Bikin Poros Tandingan Hadapi Ridwan Kamil di Pilkada Jabar

PKB Siap Bikin Poros Tandingan Hadapi Ridwan Kamil di Pilkada Jabar

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com