Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Maju Cagub Jakarta atau Jabar, Ridwan Kamil: Kita Tanya Ahmad Sahroni

Kompas.com - 14/03/2024, 19:21 WIB
Adhyasta Dirgantara,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua Umum Partai Golkar sekaligus mantan Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil (Emil) mengaku akan bertanya kepada Bendahara Umum Partai Nasdem Ahmad Sahroni terlebih dahulu terkait kepastiannya maju sebagai calon gubernur (cagub) di Jakarta atau Jabar.

Pasalnya, Emil mendapat surat tugas untuk maju di Pilkada Jakarta dan Jabar, meski keputusan akhirnya belum ditetapkan.

"Kita tanya Ahmad Sahroni," ujar Emil singkat saat ditemui di Hotel Kempinski, Jakarta Pusat, Kamis (14/3/2024).

Baca juga: Saat Heru Budi Penasaran Soal Isu Disandingkan dengan Ridwan Kamil di Pilkada DKI

Adapun Ahmad Sahroni sejauh ini digadang-gadang mencalonkan diri di Pilkada Jakarta.

Emil terlihat melempar senyuman usai memberi jawaban tersebut.

Akan tetapi, Emil enggan merespons lebih lanjut terkait rencananya di Pilkada 2024 ini.

Sebelumnya, Partai Golkar menyerahkan kepada Ridwan Kamil untuk memutuskan ingin maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 antara Jawa Barat atau DKI Jakarta.

Hal ini disampaikan oleh Ketua DPP Partai Golkar sekaligus Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat, Ace Hasan Syadzily.

"Memang tidak ada surat penugasan spesifik untuk Pak Emil. Beliau diberikan pilihan antara Jawa Barat dan DKI Jakarta," kata Ace kepada Kompas.com, Jumat (8/3/2024).


Baca juga: Golkar Ingin Ridwan Kamil dan Ahmed Zaki Bersaing Sehat Menuju Pilkada DKI

Dengan begitu, Ace menegaskan tidak ada surat tugas spesifik kepada Ridwan Kamil untuk maju dalam Pilkada Jawa Barat saja.

Hanya saja, Ace berpendapat Ridwan Kamil cocok maju kembali di Jawa Barat saat pilkada serentak akhir tahun ini.

"Saya sebagai Ketua Partai Golkar Jawa Barat menilai lebih baik Pak Ridwan Kamil menjadi calon Kepala Daerah di Jawa Barat saja," tegas Wakil Ketua Komisi VIII DPR ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Lempar Sinyal Siap Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Kita Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

Lempar Sinyal Siap Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Kita Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

Nasional
Anies: Yang Lain Sudah Tahu Belok ke Mana, Kita Tunggu PKS

Anies: Yang Lain Sudah Tahu Belok ke Mana, Kita Tunggu PKS

Nasional
Nasdem: Anies 'Top Priority' Jadi Cagub DKI

Nasdem: Anies "Top Priority" Jadi Cagub DKI

Nasional
Sekjen PDI-P: Banyak Pengurus Ranting Minta Pertemuan Megawati-Jokowi Tak Terjadi

Sekjen PDI-P: Banyak Pengurus Ranting Minta Pertemuan Megawati-Jokowi Tak Terjadi

Nasional
Bisa Tingkatkan Kualitas dan Kuantitas Hakim Perempuan, Ketua MA Apresiasi Penyelenggaraan Seminar Internasional oleh BPHPI

Bisa Tingkatkan Kualitas dan Kuantitas Hakim Perempuan, Ketua MA Apresiasi Penyelenggaraan Seminar Internasional oleh BPHPI

Nasional
Jelang Pemberangkatan Haji, Fahira Idris: Kebijakan Haji Ramah Lansia Harap Diimplementasikan secara Optimal

Jelang Pemberangkatan Haji, Fahira Idris: Kebijakan Haji Ramah Lansia Harap Diimplementasikan secara Optimal

Nasional
Anies Tak Mau Berandai-andai Ditawari Kursi Menteri oleh Prabowo-Gibran

Anies Tak Mau Berandai-andai Ditawari Kursi Menteri oleh Prabowo-Gibran

Nasional
PKS Siapkan 3 Kadernya Maju Pilkada DKI, Bagaimana dengan Anies?

PKS Siapkan 3 Kadernya Maju Pilkada DKI, Bagaimana dengan Anies?

Nasional
Anies Mengaku Ingin Rehat Setelah Rangkaian Pilpres Selesai

Anies Mengaku Ingin Rehat Setelah Rangkaian Pilpres Selesai

Nasional
Koalisi Gemuk Prabowo-Gibran ibarat Pisau Bermata Dua

Koalisi Gemuk Prabowo-Gibran ibarat Pisau Bermata Dua

Nasional
Tawaran Posisi Penting untuk Jokowi Setelah Tak Lagi Dianggap Kader oleh PDI-P

Tawaran Posisi Penting untuk Jokowi Setelah Tak Lagi Dianggap Kader oleh PDI-P

Nasional
Diminta Mundur oleh TKN, Berikut 6 Menteri PDI-P dalam Periode Kedua Jokowi

Diminta Mundur oleh TKN, Berikut 6 Menteri PDI-P dalam Periode Kedua Jokowi

Nasional
Nasdem Tunggu Jawaban Anies Soal Tawaran Jadi Cagub DKI

Nasdem Tunggu Jawaban Anies Soal Tawaran Jadi Cagub DKI

Nasional
Minimalisasi Risiko Bencana Alam, DMC Dompet Dhuafa dan BNPB Tanam 1.220 Bibit Pohon di Bandung Barat

Minimalisasi Risiko Bencana Alam, DMC Dompet Dhuafa dan BNPB Tanam 1.220 Bibit Pohon di Bandung Barat

Nasional
Syaikhu Sebut Koalisi atau Oposisi Itu Kewenangan Majelis Syuro PKS

Syaikhu Sebut Koalisi atau Oposisi Itu Kewenangan Majelis Syuro PKS

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com