Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditemui Wartawan Selesai Rapat Bareng Jokowi, Sri Mulyani: Aku Tahu Pertanyaannya...

Kompas.com - 05/02/2024, 12:06 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati selesai mengikuti rapat dengan Presiden Joko Widodo pada di Istana Kepresidenan, Jakarta pada Senin (5/2/2024).

Rapat tersebut membahas isu energi dan diikuti oleh sejumlah pejabat, seperti Mengeri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif dan Direktur Utama PT PLN Darmawan Prasodjo serta petinggi PT Inalum dan Mind Id.

Pantauan Kompas.com, Sri Mulyani keluar dari Istana Kepresidenan pukul 11.09 WIB.

Baca juga: Sri Mulyani Kembali Rapat Bareng Jokowi, Kali Ini Tak Hindari Wartawan

Saat berjalan keluar menuju kendaraan dinasnya, yakni mobil RI 26, Sri Mulyani melewati halaman belakang Istana Kepresidenan.

Sambil berjalan, Sri Mulyani tampak berbincang dengan Darmawan Prasodjo.

Wartawan yang sudah menunggu kehadirannya pun mengikuti sampai mendekati mobil RI 26.

"Izin Bu Ani," kata wartawan meminta izin untuk menyampaikan wawancara.

"Apa mbak?" kata Sri Mulyani yang sudah masuk ke dalam mobil dinasnya.

"Enggak usah lah. Paling aku sudah tahu pertanyaannya. Aku tidak ...," lanjutnya menolak untuk diberikan pertanyaan.

Sambil menyampaikan hal itu, tangan Sri Mulyani tampak dikatupkan ke depan meminta izin untuk pamit dari Istana.

Baca juga: Diisukan Mundur dari Kabinet, Sri Mulyani Disebut Bertemu Megawati

Wartawan pun mengajukan pertanyaan apakah akan ada pernyataan modal untuk PT Inalum dari pemerintah.

"Soal penyertaan modal Inalum ini Bu," kata wartawan.

"Nanti kita lihat ya," kata Sri Mulyani di sela-sela pintu mobil dinasnya yang sudah mulai ditutup.

Wartawan masih mencoba bertanya soal bantuan sosial (bansos). Namun, mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia itu tidak memberikan jawaban.

Mobil RI 26 pun perlahan meninggalkan halaman Istana Kepresidenan.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Dewas KPK Akan Bacakan Putusan Sidang Etik Nurul Ghufron Pekan Depan

Dewas KPK Akan Bacakan Putusan Sidang Etik Nurul Ghufron Pekan Depan

Nasional
Revisi UU Kementerian Negara, Pakar: Tidak Salah kalau Menduga Terkait Bagi-bagi Jabatan, jika...

Revisi UU Kementerian Negara, Pakar: Tidak Salah kalau Menduga Terkait Bagi-bagi Jabatan, jika...

Nasional
Pembangunan Tol MBZ yang Dikorupsi Menyimpan Persoalan, Beton di Bawah Standar, dan Lelang Sudah Diatur

Pembangunan Tol MBZ yang Dikorupsi Menyimpan Persoalan, Beton di Bawah Standar, dan Lelang Sudah Diatur

Nasional
Kasus 'Ilegal Fishing' 91.246 Ekor Benih Lobster di Jabar Rugikan Negara Rp 19,2 M

Kasus "Ilegal Fishing" 91.246 Ekor Benih Lobster di Jabar Rugikan Negara Rp 19,2 M

Nasional
Menlu Retno: Ada Upaya Sistematis untuk Terus Hambat Bantuan Kemanusiaan ke Gaza

Menlu Retno: Ada Upaya Sistematis untuk Terus Hambat Bantuan Kemanusiaan ke Gaza

Nasional
Pemprov Sumbar Diminta Bangun Sistem Peringatan Dini Banjir Bandang di Permukiman Sekitar Gunung Marapi

Pemprov Sumbar Diminta Bangun Sistem Peringatan Dini Banjir Bandang di Permukiman Sekitar Gunung Marapi

Nasional
Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Kunjungi Kebun Raya Bogor

Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Kunjungi Kebun Raya Bogor

Nasional
BNPB: 20 Korban Hilang akibat Banjir Lahar di Sumbar Masih dalam Pencarian

BNPB: 20 Korban Hilang akibat Banjir Lahar di Sumbar Masih dalam Pencarian

Nasional
Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Tanam Pohon di Bogor

Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Tanam Pohon di Bogor

Nasional
Pernyataan Kemendikbud soal Pendidikan Tinggi Sifatnya Tersier Dinilai Tak Jawab Persoalan UKT Mahal

Pernyataan Kemendikbud soal Pendidikan Tinggi Sifatnya Tersier Dinilai Tak Jawab Persoalan UKT Mahal

Nasional
PKS Usul Proporsional Tertutup Dipertimbangkan Diterapkan Lagi dalam Pemilu

PKS Usul Proporsional Tertutup Dipertimbangkan Diterapkan Lagi dalam Pemilu

Nasional
Jokowi Terima Kunjungan Kenegaraan Gubernur Jenderal Australia David Hurley

Jokowi Terima Kunjungan Kenegaraan Gubernur Jenderal Australia David Hurley

Nasional
Polri Tangkap 3 Tersangka 'Ilegal Fishing' Penyelundupan 91.246 Benih Bening Lobster

Polri Tangkap 3 Tersangka "Ilegal Fishing" Penyelundupan 91.246 Benih Bening Lobster

Nasional
PDI-P Anggap Pernyataan KPU soal Caleg Terpilih Maju Pilkada Harus Mundur Membingungkan

PDI-P Anggap Pernyataan KPU soal Caleg Terpilih Maju Pilkada Harus Mundur Membingungkan

Nasional
Kesaksian JK dalam Sidang Karen Agustiawan yang Bikin Hadirin Tepuk Tangan...

Kesaksian JK dalam Sidang Karen Agustiawan yang Bikin Hadirin Tepuk Tangan...

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com