Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Resmikan 3 Jembatan Pengganti Callender Hamilton di Banten, Total Biaya Konstruksi Rp 270,5 M

Kompas.com - 08/01/2024, 18:34 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan tiga jembatan yang ada di Banten pada Senin (8/1/2024).

Ketiga jembatan yang diresmikan adalah Jembatan Cisadane A dan B di Kota Tangerang; Jembatan Batu Ceper di Tangerang; dan Jembatan Taring di Serang.

Peresmian dilaksanakan secara hybrid dari lokasi peresmian Jembatan Cisadane A dan B, Kota Tangerang, Banten.

Presiden mengatakan, tiga jembatan yang diresmikan hari ini merupakan pengganti jembatan dengan konstruksi callender hamilton yang ada di Banten.

Baca juga: Anies Sebut Rasio Utang Idealnya di Bawah 30 Persen, Jokowi: UU Perbolehkan Maksimal 60 Persen

"Setelah minggu lalu saya resmikan sembilan jembatan pengganti callender hamilton yang baru di Jawa Tengah, hari ini kita resmikan lagi tiga jembatan (pengganti) callender hamilton di Banten," ujar Jokowi saat peresmian.

"Tiga jembatan pengganti jembatan callender hamilton di Banten ini total konstruksinya Rp 270,5 miliar. Pertama, Jembatan Cisadane A dan B di Kota Tangerang biaya konstruksinya Rp 106,7 miliar; kedua Jembatan Batu Ceper di Tangerang biaya konstruksinya Rp 123,2 miliar; dan ketiga jembatan Taring 1 di serang biaya konstruksinya Rp 40,6 miliar," katanya lagi.

Adapun jembatan callender Hamilton adalah jembatan yang menggunakan rangka prafabrikasi portabel modular.

Jembatan model ini menggunakan banyak tiang penopang dan menumpuk. Komponennya dibuat dari pabrik sehingga pemasangannya lebih cepat dan praktis.

Baca juga: Mau Diresmikan Jokowi, Jembatan Cisadane Tangerang Besok Ditutup

Jembatan callender hamilton di Indonesia telah dibangun sejak tahun 1970-an, dan saat ini jembatan-jembatan tersebut sudah berusia di atas 50 tahun.

Oleh karenanya, sudah melewati usia layanan dan menjadikannya rentan karena beban logistik atau angkutan berukuran berat.

"Di Pulau Jawa terdapat 37 jembatan callender hamilton yang lokasinya tersebar di beberapa provinsi. Di Banten tiga jembatan; di Jawa Barat ada 16 jembatan; di Jawa Tengah ada sembilan jembatan; dan di Jawa Timur ada sembilan jembatan," ujar Jokowi.

"Kita tahu jembatan-jembatan tersebut usianya sudah lebih dari 40 tahun sehingga memang perlu diganti, karena sudah melewati usia layanan dan rentan untuk runtuh apabila ada beban logistik yang terlalu berat," katanya lagi.

Baca juga: Anies-Ganjar Minta Data Pertahanan Dipaparkan, Jokowi: Enggak Bisa Semua Dibuka seperti Toko Kelontong

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tanggal 5 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 5 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Sempat Berkelakar Hanif Dhakiri Jadi Menteri, Muhaimin Bilang Belum Ada Pembicaraan dengan Prabowo

Sempat Berkelakar Hanif Dhakiri Jadi Menteri, Muhaimin Bilang Belum Ada Pembicaraan dengan Prabowo

Nasional
PKS Janji Fokus Jika Gabung ke Prabowo atau Jadi Oposisi

PKS Janji Fokus Jika Gabung ke Prabowo atau Jadi Oposisi

Nasional
Gerindra Ungkap Ajakan Prabowo Buat Membangun Bangsa, Bukan Ramai-ramai Masuk Pemerintahan

Gerindra Ungkap Ajakan Prabowo Buat Membangun Bangsa, Bukan Ramai-ramai Masuk Pemerintahan

Nasional
PKB Terima Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Kalimantan, Salah Satunya Isran Noor

PKB Terima Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Kalimantan, Salah Satunya Isran Noor

Nasional
ICW Sebut Alasan Nurul Ghufron Absen di Sidang Etik Dewas KPK Tak Bisa Diterima

ICW Sebut Alasan Nurul Ghufron Absen di Sidang Etik Dewas KPK Tak Bisa Diterima

Nasional
Nasdem Kaji Duet Anies-Sahroni di Pilkada Jakarta

Nasdem Kaji Duet Anies-Sahroni di Pilkada Jakarta

Nasional
PDI-P Tuding KPU Gelembungkan Perolehan Suara PAN di Dapil Kalsel II

PDI-P Tuding KPU Gelembungkan Perolehan Suara PAN di Dapil Kalsel II

Nasional
Demokrat Tak Ingin Ada 'Musuh dalam Selimut' di Periode Prabowo-Gibran

Demokrat Tak Ingin Ada "Musuh dalam Selimut" di Periode Prabowo-Gibran

Nasional
Maju di Pilkada Jakarta atau Jabar, Ridwan Kamil: 1-2 Bulan Lagi Kepastiannya

Maju di Pilkada Jakarta atau Jabar, Ridwan Kamil: 1-2 Bulan Lagi Kepastiannya

Nasional
Demokrat Harap Tak Semua Parpol Merapat ke Prabowo Supaya Ada Oposisi

Demokrat Harap Tak Semua Parpol Merapat ke Prabowo Supaya Ada Oposisi

Nasional
Bingung dengan Objek Gugatan PDI-P di PTUN, KPU Belum Tahu Mau Jawab Apa

Bingung dengan Objek Gugatan PDI-P di PTUN, KPU Belum Tahu Mau Jawab Apa

Nasional
Gugat Dewas ke PTUN hingga 'Judicial Review' ke MA, Wakil Ketua KPK: Bukan Perlawanan, tapi Bela Diri

Gugat Dewas ke PTUN hingga "Judicial Review" ke MA, Wakil Ketua KPK: Bukan Perlawanan, tapi Bela Diri

Nasional
Sengketa Pileg, PPP Klaim Suara Pindah ke Partai Lain di 35 Dapil

Sengketa Pileg, PPP Klaim Suara Pindah ke Partai Lain di 35 Dapil

Nasional
Pemerintah Akan Bangun Sekolah Aman Bencana di Tiga Lokasi

Pemerintah Akan Bangun Sekolah Aman Bencana di Tiga Lokasi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com