Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Menteri ESDM Sambangi SPBU Raja Ampat, Pastikan Pasokan BBM Aman

Kompas.com - 27/11/2023, 09:46 WIB
Hotria Mariana,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif mengunjungi Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) BBM Satu Harga di Raja Ampat, Papua Barat Daya, Sabtu (25/11/2023).

Kunjungan itu bertujuan untuk memastikan ketersediaan dan distribusi bahan bakar minyak (BBM) di wilayah tersebut berjalan lancar dan tidak ada masalah kelangkaan.

Arifin didampingi oleh Kepala Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) Erika Retnowati dan Anggota Komite BPH Migas Iwan Prasetya Adhi. Mereka meninjau SPBU yang telah beroperasi sejak tiga tahun lalu dan menyediakan BBM dengan harga yang sama di seluruh Indonesia.

"Sejauh ini berjalan baik, dan pastikan jangan sampai ada kelangkaan," ujar Arifin dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Minggu (26/11/2023).

Baca juga: Resmikan 9 Penyalur BBM Satu Harga di Aceh, BPH Migas: Tidak Ada Lagi Disparitas Harga

Menurut Arifin, BPH Migas dan Badan Usaha Penugasan harus bekerja sama dalam mengatur pasokan dan pendistribusian BBM di seluruh Indonesia. Ia juga mengapresiasi program BBM Satu Harga yang telah diluncurkan sejak 2016.

"Program ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, khususnya di daerah terpencil dan perbatasan. Dengan adanya SPBU BBM Satu Harga, masyarakat bisa mendapatkan BBM dengan mudah dan harga terjangkau," tuturnya.

Sementara itu, Erika mengatakan bahwa dari hasil pemantauan, harga BBM di SPBU Raja Ampat tidak berubah, yaitu Rp 10.000 untuk Pertalite dan Rp 6.800 untuk solar.

"Harganya juga tidak berubah, sesuai dengan yang sudah ditetapkan pemerintah," tegasnya.

Erika menambahkan, saat berada di SPBU, ia sempat berbincang dengan beberapa konsumen yang mengaku sangat bersyukur dengan adanya SPBU BBM Satu Harga. Mereka merasa terbantu dengan ketersediaan BBM yang mudah dan murah.

Baca juga: Resmikan 26 Penyalur BBM Satu Harga di Sorong, BPH Migas: Harga Sama Seperti di Jakarta

"Jadi, insyaAllah BBM Satu Harga bisa memberikan manfaat kepada masyarakat. Mereka bisa mendapatkan BBM dengan harga yang terjangkau secara mudah," ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Iwan berharap, kesamaan harga dalam pendistribusian BBM dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat setempat. Dengan begitu, perkembangan ekonomi di wilayah Raja Ampat bisa didorong.

"Mudah-mudahan kehadiran SPBU in bisa mengembangkan perekonomian di wilayah Raja Ampat," harapnya.

Turut hadir dalam kunjungan ini, Direktur BBM BPH Migas Sentot Harijady Bradjanto Tri Putro, Direktur Hilir Migas Ditjen Migas Kementerian ESDM Mustika Pertiwi, dan Direktur Utama PT Pertamina Patra Niaga Riva Siahaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PDI-P Ungkap Peluang Usung 3 Nama di Pilkada Jabar: Bima Arya, Dedi Mulyadi dan Ridwan Kamil

PDI-P Ungkap Peluang Usung 3 Nama di Pilkada Jabar: Bima Arya, Dedi Mulyadi dan Ridwan Kamil

Nasional
Saksi Sebut Pejabat yang Tak Turuti Permintaan SYL Bisa Diberhentikan

Saksi Sebut Pejabat yang Tak Turuti Permintaan SYL Bisa Diberhentikan

Nasional
2 Kapal Pemburu Ranjau Terbaru TNI AL Latihan Bersama dengan AL Singapura

2 Kapal Pemburu Ranjau Terbaru TNI AL Latihan Bersama dengan AL Singapura

Nasional
Draf RUU Penyiaran, KPI Bisa Selesaikan Sengketa Jurnalistik Khusus

Draf RUU Penyiaran, KPI Bisa Selesaikan Sengketa Jurnalistik Khusus

Nasional
Dukung Event Seba Baduy 2024, Wika Beri Diskon Tarif Tol Serang-Panimbang hingga 30 Persen

Dukung Event Seba Baduy 2024, Wika Beri Diskon Tarif Tol Serang-Panimbang hingga 30 Persen

Nasional
Jokowi Anggarkan Rp 15 Triliun untuk Perbaikan dan Pembangunan Jalan Tahun Ini

Jokowi Anggarkan Rp 15 Triliun untuk Perbaikan dan Pembangunan Jalan Tahun Ini

Nasional
TNI AL Terjunkan Satgas SAR Bantu Cari Korban Banjir Sumbar

TNI AL Terjunkan Satgas SAR Bantu Cari Korban Banjir Sumbar

Nasional
UKT Mahal, Komnas HAM Akan Audit Hak Atas Pendidikan

UKT Mahal, Komnas HAM Akan Audit Hak Atas Pendidikan

Nasional
Hasto Ungkap Peluang Megawati Bertemu Prabowo: Saat Agenda Nasional

Hasto Ungkap Peluang Megawati Bertemu Prabowo: Saat Agenda Nasional

Nasional
KPK Tahan 3 Tersangka Dugaan Korupsi Penggelembungan Harga Lahan Tebu PTPN XI

KPK Tahan 3 Tersangka Dugaan Korupsi Penggelembungan Harga Lahan Tebu PTPN XI

Nasional
Selain Khofifah, PDI-P Buka Opsi Usung Kader Sendiri di Pilkada Jatim

Selain Khofifah, PDI-P Buka Opsi Usung Kader Sendiri di Pilkada Jatim

Nasional
DPR dan Pemerintah Diam-diam Rapat Pleno, Revisi UU MK Tinggal Dibawa Ke Paripurna

DPR dan Pemerintah Diam-diam Rapat Pleno, Revisi UU MK Tinggal Dibawa Ke Paripurna

Nasional
Ungkap Sulitnya Jaga Harga Beras, Jokowi: Bikin Ibu-ibu dan Petani Senang Tidak Mudah

Ungkap Sulitnya Jaga Harga Beras, Jokowi: Bikin Ibu-ibu dan Petani Senang Tidak Mudah

Nasional
Program 'DD Farm' Bantu Hidup Meltriadi, dari Mustahik Jadi Peternak

Program "DD Farm" Bantu Hidup Meltriadi, dari Mustahik Jadi Peternak

Nasional
Formappi Soroti Kinerja DPR, Baru Sahkan UU DKJ dari 47 RUU Prioritas di 2024

Formappi Soroti Kinerja DPR, Baru Sahkan UU DKJ dari 47 RUU Prioritas di 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com