Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ganjar di Hadapan Relawan Jokowi: Banyak Pendukung Jokowi Sejak Awal Sudah Dukung Saya

Kompas.com - 03/06/2023, 22:55 WIB
Fika Nurul Ulya,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bakal calon presiden (capres) PDI-P, Ganjar Pranowo mengatakan, banyak pendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam Pilpres sebelumnya, sudah memberi dukungan kepadanya.

Hal ini dikatakan Ganjar saat menyapa para relawan Jokowi dalam acara bertajuk "Deklarasi Nasional Relawan Jokowi Dukung Ganjar Pranowo" di Basket Hall Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (3/6/2023).

Awalnya, Ganjar mengatakan, para relawan tumbuh subur seperti jamur di musim hujan untuk mendukung Presiden Jokowi pada pemilihan umum (Pemilu) sebelumnya.

Kemudian, ia menyakini bahwa dari para relawan Jokowi itu sudah mendukung dirinya.

Baca juga: Di Tengah Kerumunan Relawan Jokowi, Ganjar Ajak Menangkan Pilpres Pakai Cara Elegan

"Beberapa tahun sebelum saya diumumkan, saya tidak hapal satu persatu. Seluruh relawan tumbuh bak jamur di musim hujan. Ada yang dari ujung desa, ada yang dari perkotaan," kata Ganjar di Basket Hall Senayan, Sabtu.

"Tentu saja banyak pendukung Pak Jokowi yang saat itu, sejak awal sudah mendukung saya. Kami menyampaikan terima kasih," ujarnya lagi.

Terbukti, Ganjar mengungkapkan, telah menerima dukungan dari relawan Jokowi di luar negeri.

"Tadi, sebelum saya sampai di gedung ini, relawan (di) eropa, di Belanda, di Jerman, juga melakukan hal yang sama. Kami menyapa hanya empat menit untuk menyampaikan itu," katanya.

Baca juga: Momen Saat Ganjar Dikerumuni di Acara Relawan Jokowi, Panggung sampai Penuh

Lebih lanjut, Ganjar mengakui besarnya kekuatan relawan dan partai politik (parpol) yang apabila disatukan diyakini bakal membawa kemenangan di pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

"Hari ini dua kekuatan besar antara parpol, antara relawan, wajib bersatu. Wajib bersatu. Kita galang kekuatan bersama-sama memenangkan kontestasi di 2024 nanti dengan cara yang elegan," ujar Ganjar.

Diberitakan sebelumnya, Ganjar mengakui bahwa sebagian relawan Jokowi memang memberikan dukungan ke bakal capres lain.

Namun, Ganjar menyebut jumlah relawan yang menyebrang tersebut kecil.

Saya haqqul yakin (sangat yakin) sebagian besar (relawan) akan ke sini. Meski sebagian kecil akan ke sana,” kata Ganjar usai meresmikan Rumah Aspirasi Relawan Ganjar Pranowo Presiden 2024 di Menteng, Jakarta Pusat pada 1 Juni 2023.

Pernyataan itu disampaikan Ganjar saat menjawab pertanyaan mengenai dukungan relawan Jokowi terpecah.

Diketahui, relawan Jokowi mania (Joman) memang ada yang menyatakan berpaling dari Ganjar dan mendukung bakal capres lain, yakni Prabowo Subianto.

Baca juga: PAN Ditawari PDI-P Dukung Ganjar, Zulhas: Kami Hormati Tawaran Itu, tapi...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Ada Gugatan Perdata dan Pidana, KPK Mengaku Harus Benar-benar Kaji Perkara Eddy Hiariej

Ada Gugatan Perdata dan Pidana, KPK Mengaku Harus Benar-benar Kaji Perkara Eddy Hiariej

Nasional
Jokowi Resmikan Modeling Budi Daya Ikan Nila Salin di Karawang

Jokowi Resmikan Modeling Budi Daya Ikan Nila Salin di Karawang

Nasional
Jokowi Naik Heli ke Karawang, Resmikan Tambak Ikan Nila dan Cek Harga Pangan

Jokowi Naik Heli ke Karawang, Resmikan Tambak Ikan Nila dan Cek Harga Pangan

Nasional
Sidang SYL, KPK Hadirkan Direktur Pembenihan Perkebunan Jadi Saksi

Sidang SYL, KPK Hadirkan Direktur Pembenihan Perkebunan Jadi Saksi

Nasional
Proyek Jet Tempur KF-21 Boramae dengan Korsel yang Belum Capai Titik Temu…

Proyek Jet Tempur KF-21 Boramae dengan Korsel yang Belum Capai Titik Temu…

Nasional
Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah, Minta PBB Bertindak

Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah, Minta PBB Bertindak

Nasional
Ganjar dan Anies Pilih Oposisi, Akankah PDI-P Menyusul?

Ganjar dan Anies Pilih Oposisi, Akankah PDI-P Menyusul?

Nasional
Kata Gibran soal Urgensi Adanya Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis

Kata Gibran soal Urgensi Adanya Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis

Nasional
Riwayat Gus Muhdlor: Hilang Saat OTT, Beralih Dukung Prabowo, Akhirnya Tetap Ditahan KPK

Riwayat Gus Muhdlor: Hilang Saat OTT, Beralih Dukung Prabowo, Akhirnya Tetap Ditahan KPK

Nasional
Cek Hotel dan Bus Jemaah Haji, Menag: Semua Baik

Cek Hotel dan Bus Jemaah Haji, Menag: Semua Baik

Nasional
Menerka Peluang Anies dan Ahok Berduet pada Pilkada DKI Jakarta

Menerka Peluang Anies dan Ahok Berduet pada Pilkada DKI Jakarta

Nasional
Gibran Sebut Ada Pembahasan soal Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis, tapi Belum Final

Gibran Sebut Ada Pembahasan soal Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis, tapi Belum Final

Nasional
Pengamat: Jangankan 41, Jadi 100 Kementerian Pun Tak Masalah asal Sesuai Kebutuhan

Pengamat: Jangankan 41, Jadi 100 Kementerian Pun Tak Masalah asal Sesuai Kebutuhan

Nasional
Utak-atik Strategi Jokowi dan Gibran Pilih Partai Politik, PSI Pasti Dicoret

Utak-atik Strategi Jokowi dan Gibran Pilih Partai Politik, PSI Pasti Dicoret

Nasional
Gibran Lebih Punya 'Bargaining' Gabung Partai Usai Dilantik Jadi Wapres

Gibran Lebih Punya "Bargaining" Gabung Partai Usai Dilantik Jadi Wapres

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com