Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesan Khusus Jokowi-Iriana untuk Kaesang dan Erina: Jadi Keluarga Bahagia

Kompas.com - 09/12/2022, 12:30 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo menyampaikan pesan khusus kepada putra bungsunya, Kaesang Pangarep, sebelum melangsungkan pernikahan dengan Erina Gudono.

Hal itu disampaikan Presiden usai memimpin prosesi sungkeman Kaesang di kediaman keluarga di daerah Sumber, Kota Surakarta, pada Jumat (9/12/2022).

Jokowi berharap Kaesang Pangarep dan Erina Gudono bisa menjadi keluarga yang bahagia.

Baca juga: Jokowi Minta Maaf ke Warga yang Terganggu Selama Prosesi Pernikahan Kaesang dan Erina

"Kita sebagai orangtua mengharapkan, juga mendoakan agar keluarga Mas Kaesang dan Mbak Erina ke depan bisa menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah, warahmah," ujar Jokowi kepada awak media seusai prosesi acara, sebagaimana dilansir dalam siaran pers resmi dari Tim Media Pernikahan Kaesang dan Erina, Jumat (9/12/2022).

Senada dengan Presiden Jokowi, Ibu Negara Iriana Jokowi juga memberikan pesan kepada Kaesang seraya mendoakan agar anaknya tersebut selalu bahagia.

"Yang pasti selalu bahagia ya, Le (Nak), ya," ujar Iriana sambil menggandeng tangan Kaesang.

Sementara itu, Kaesang Pangarep mengaku sangat bahagia karena prosesi sungkeman dan siraman telah selesai.

Dia bahkan turut menangis bahagia ketika menjalankan kedua prosesi tersebut.

Baca juga: Pesan Haru Jokowi dan Iriana untuk Anak Bungsunya Kaesang Pangarep Usai Prosesi Siraman

"Bahagia. (Tadi) nangis banget," ungkap Kaesang.

"Tadi Ibu Iriana dulu yang nangis, terus Mas Kaesang ikut nangis. Mas Bobby aja nangis juga tadi," timpal Jokowi yang berdiri di dekat anaknya.

Sebelumnya, Presiden Jokowo memimpin prosesi siraman Kaesang di kediaman keluarga di Sumber, Kota Surakarta.

Siraman Kaesang menggunakan mata air dari tujuh sumber mata air.

 Presiden Joko Widodo didampingi Ibu Iriana saat menerima sungkem dari Kaesang Pangarep sebelum rosesi siraman di kediaman keluarga di Sumber, Kota Surakarta, Jumat (9/12/2022). dok. Tim Media Pernikahan Kaesang dan Erina Presiden Joko Widodo didampingi Ibu Iriana saat menerima sungkem dari Kaesang Pangarep sebelum rosesi siraman di kediaman keluarga di Sumber, Kota Surakarta, Jumat (9/12/2022).

Ketujuh sumber mata air tersebut yaitu dari Keraton Kasunanan Surakarta, Keraton Mangkunegaran Surakarta, Masjid Agung Surakarta, Umbul Pengging Boyolali, Istana Merdeka Jakarta, Istana Kepresidenan Bogor, dan Kediaman keluarga di Solo.

Selanjutnya, ketujuh air tersebut disatukan dalam satu tempat untuk digunakan dalam prosesi siraman.

Presiden Jokowi didampingi Ibu Iriana kemudian memberikan siraman pertama kepada Kaesang.

Baca juga: 4 Larangan yang Perlu Dipatuhi Tamu Undangan Kaesang dan Erina

Kemudian, tampak sejumlah tamu dan keluarga turut memberikan siraman dan doa restu, antara lain Menko Polhukam Mahfud MD, Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan, Menlu Retno Marsudi, Menteri ATR/BPN Hadi Tjahjanto, Idong Setyo Husodo, Gibran Rakabuming, dan Bobby Nasution.

Selepas itu, Jokowi kemudian memotong rambut Kaesang, dilanjutkan dengan prosesi menggendong anak bungsunya tersebut. Jokowi juga memberikan suapan terakhir kepada Kaesang Pangarep yang sekaligus mengakhiri rangkaian prosesi siraman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

KPK Kembali Panggil Gus Muhdlor Sebagai Tersangka Hari Ini

KPK Kembali Panggil Gus Muhdlor Sebagai Tersangka Hari Ini

Nasional
Teguran Hakim MK untuk KPU yang Dianggap Tak Serius

Teguran Hakim MK untuk KPU yang Dianggap Tak Serius

Nasional
Kuda-kuda Nurul Ghufron Hadapi Sidang Etik Dewas KPK

Kuda-kuda Nurul Ghufron Hadapi Sidang Etik Dewas KPK

Nasional
Laba Bersih Antam Triwulan I-2024 Rp 210,59 Miliar 

Laba Bersih Antam Triwulan I-2024 Rp 210,59 Miliar 

Nasional
Jokowi yang Dianggap Tembok Besar Penghalang PDI-P dan Gerindra

Jokowi yang Dianggap Tembok Besar Penghalang PDI-P dan Gerindra

Nasional
Sebut Jokowi Kader 'Mbalelo', Politikus PDI-P: Biasanya Dikucilkan

Sebut Jokowi Kader "Mbalelo", Politikus PDI-P: Biasanya Dikucilkan

Nasional
[POPULER NASIONAL] PDI-P Harap Putusan PTUN Buat Prabowo-Gibran Tak Bisa Dilantik | Menteri 'Triumvirat' Prabowo Diprediksi Bukan dari Parpol

[POPULER NASIONAL] PDI-P Harap Putusan PTUN Buat Prabowo-Gibran Tak Bisa Dilantik | Menteri "Triumvirat" Prabowo Diprediksi Bukan dari Parpol

Nasional
Tanggal 5 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 5 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Sempat Berkelakar Hanif Dhakiri Jadi Menteri, Muhaimin Bilang Belum Ada Pembicaraan dengan Prabowo

Sempat Berkelakar Hanif Dhakiri Jadi Menteri, Muhaimin Bilang Belum Ada Pembicaraan dengan Prabowo

Nasional
PKS Janji Fokus jika Gabung ke Prabowo atau Jadi Oposisi

PKS Janji Fokus jika Gabung ke Prabowo atau Jadi Oposisi

Nasional
Gerindra Ungkap Ajakan Prabowo Buat Membangun Bangsa, Bukan Ramai-ramai Masuk Pemerintahan

Gerindra Ungkap Ajakan Prabowo Buat Membangun Bangsa, Bukan Ramai-ramai Masuk Pemerintahan

Nasional
PKB Terima Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Kalimantan, Salah Satunya Isran Noor

PKB Terima Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Kalimantan, Salah Satunya Isran Noor

Nasional
ICW Sebut Alasan Nurul Ghufron Absen di Sidang Etik Dewas KPK Tak Bisa Diterima

ICW Sebut Alasan Nurul Ghufron Absen di Sidang Etik Dewas KPK Tak Bisa Diterima

Nasional
Nasdem Kaji Duet Anies-Sahroni di Pilkada Jakarta

Nasdem Kaji Duet Anies-Sahroni di Pilkada Jakarta

Nasional
PDI-P Tuding KPU Gelembungkan Perolehan Suara PAN di Dapil Kalsel II

PDI-P Tuding KPU Gelembungkan Perolehan Suara PAN di Dapil Kalsel II

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com