Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bagaimana Persepsi Publik terhadap Jokowi Pasca-Asian Games? Ini Hasil Survei LSI

Kompas.com - 27/09/2018, 16:14 WIB
Fitria Chusna Farisa,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com — Hasil survei Lembaga Survei Indonesia (LSI) Denny JA menunjukkan, Presiden Joko Widodo dianggap sebagai tokoh yang paling berperan dalam penyelenggaraan Asian Games 2018.

Berdasarkan survei yang dilakukan LSI pada 14-22 September 2018 itu, sebanyak 44,3 persen responden menjawab Jokowi saat ditanya siapa tokoh yang paling berperan dalam Asian Games 2018.

Di urutan kedua, sebanyak 20 persen responden menyebut Ketua Panitia Asian Games Erick Thohir, 9,1 persen menjawab Kapolri Jenderal (Pol) Tito Karnavian, dan Direktur Kreatif Upacara Pembukaan Asian Games 2018 Wishnutama dengan 2,7 persen.

Peneliti LSI Denny JA, Ardian Sopa, mengatakan, persepsi publik pasca-Asian Games ini menambah sentimen positif terhadap Jokowi.

"Jokowi dianggap paling berperan dalam kesuksesan penyelenggaraan Asian Games 2018 dan hal tersebut menambah sentimen positif ," kata Ardian saat konferensi pers rilis survei di Kantor LSI Denny JA, di Jakarta, Kamis (27/9/2018).

Jokowi dianggap paling berperan dalam Asian Games 2018 karena Indonesia berhasil meraih medali emas terbanyak dalam sejarah keikutsertaannya.

Sementara, Erick Thohir dianggap paling berperan dalam membuat Asian Games 2018 menjadi populer dan disukai publik.

Sementara, Tito Karnavian dianggap punya peran penting untuk memberikan rasa aman kepada ribuan atlet mancanegara dan masyarakat Indonesia selama Asian Games 2018.

Sementara itu, saat ditanya preferensi pilihan terhadap Jokowi setelah Asian Games, sebanyak 36,4 persen responden menyatakan lebih mendukung Jokowi-Ma'ruf, sedangkan yang mengatakan lebih tidak mendukung sebesar 2,1 persen.

Adapun responden yang menyatakan sama saja sebesar 41,8 persen, dan sisanya 19,7 persen tidak tahu/tidak menjawab.

Berdasarkan survei ini, sebanyak 88,7 persen responden juga menyatakan bahwa penyelenggaraan Asian Games 2018 sukses.

Survei dilakukan melalui wawancara tatap muka menggunakan kuesioner, dengan 1.200 responden dari 34 provinsi di Indonesia.

Metode yang digunakan adalah multistage random sampling dengan margin of error sebesar 2,9 persen.

.

.

.

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Joko Widodo

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan 'Nasib' Cak Imin ke Depan

Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan "Nasib" Cak Imin ke Depan

Nasional
Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Nasional
Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Nasional
Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Nasional
PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

Nasional
PKB: Semua Partai Terima Penetapan Prabowo-Gibran, kecuali yang Gugat ke PTUN

PKB: Semua Partai Terima Penetapan Prabowo-Gibran, kecuali yang Gugat ke PTUN

Nasional
Ukir Sejarah, Walkot Surabaya Terima Penghargaan Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Ukir Sejarah, Walkot Surabaya Terima Penghargaan Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

BrandzView
Jokowi dan Gibran Disebut Bukan Bagian PDI-P, Kaesang: Saya Enggak Ikut Urusi Dapurnya

Jokowi dan Gibran Disebut Bukan Bagian PDI-P, Kaesang: Saya Enggak Ikut Urusi Dapurnya

Nasional
Helikopter Panther dan KRI Diponegoro Latihan Pengiriman Barang di Laut Mediterania

Helikopter Panther dan KRI Diponegoro Latihan Pengiriman Barang di Laut Mediterania

Nasional
Kaesang Sebut PSI Sudah Kantongi Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

Kaesang Sebut PSI Sudah Kantongi Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

Nasional
Hasto: Di Tengah Panah 'Money Politic' dan 'Abuse of Power', PDI-P Masih Mampu Jadi Nomor 1

Hasto: Di Tengah Panah "Money Politic" dan "Abuse of Power", PDI-P Masih Mampu Jadi Nomor 1

Nasional
Jokowi Suntik Modal Hutama Karya Rp 18,6 T untuk Pembangunan Tol Sumatera

Jokowi Suntik Modal Hutama Karya Rp 18,6 T untuk Pembangunan Tol Sumatera

Nasional
Ke Kader yang Akan Ikut Pilkada, Megawati: Kalau Bohong, Lebih Baik Tidak Usah

Ke Kader yang Akan Ikut Pilkada, Megawati: Kalau Bohong, Lebih Baik Tidak Usah

Nasional
Hakim: Hinaan Rocky Gerung Bukan ke Pribadi Jokowi, tetapi kepada Kebijakan

Hakim: Hinaan Rocky Gerung Bukan ke Pribadi Jokowi, tetapi kepada Kebijakan

Nasional
Belum Putuskan Maju Pilkada di Mana, Kaesang: Lihat Dinamika Politik

Belum Putuskan Maju Pilkada di Mana, Kaesang: Lihat Dinamika Politik

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com