Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bumi Pertiwi: Jokowi Tak Terbebani Masa Lalu

Kompas.com - 11/05/2014, 12:21 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Barisan Alumni Perguruan Tinggi Untuk Jokowi atau disingkat Bumi Pertiwi telah menyatakan dukungannya bagi calon presiden dari PDI-P, yaitu Joko Widodo (Jokowi). Mereka yakin bahwa Jokowi merupakan orang yang bisa membawa Indonesia ke arah yang lebih baik.

Menurut Juru Bicara Bumi Pertiwi, Amarsyah, sudah banyak gagasan untuk memperbaiki Indonesia. Karena itu, yang dibutuhkan saat ini adalah perwujudan gagasan-gagasan tersebut. "Dan, kami menganggap Jokowi adalah orang yang bisa mengimplementasikannya karena dia tidak terbebani masa lalu. Itu yang paling penting. Sehingga langkah ke depannya akan jauh lebih mudah," kata Amarsyah di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Minggu (11/5/2014).

Bumi Pertiwi juga menilai, Jokowi merupakan figur yang paling baik dibanding bakal capres lainnya. "Negara kita banyak orang pintar, tapi yang paling penting bagaimana caranya untuk mencari orang baik. Hanya dengan kebaikan kita bisa menjadi Indonesia yang lebih baik," kata Amarsyah yang merupakan perwakilan dari alumni ITB itu.

Dalam aksi pada Minggu pagi, Bumi Pertiwi mengklaim telah mengumpulkan sekitar 200 orang yang berasal dari berbagai komunitas alumni perguruan tinggi yang tersebar di sejumlah daerah. Menurut Amarsyah, aksi tersebut akan dilakukan kembali pekan depan, dan akan terus dilakukan setiap Minggu pagi hingga beberapa pekan ke depan.

Ia menjanjikan, pada pekan depan, akan ada komunitas alumni dari perguruan tinggi lain yang akan ikut bergabung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menkominfo dan BSSN Beda Suara soal Pengungkapan Peretas PDN

Menkominfo dan BSSN Beda Suara soal Pengungkapan Peretas PDN

Nasional
Menkominfo Sebut Banyak Instansi Tak 'Back Up' Data PDN Sebab Anggaran

Menkominfo Sebut Banyak Instansi Tak "Back Up" Data PDN Sebab Anggaran

Nasional
PAN Bantah Jokowi Sodorkan Nama Kaesang ke Parpol untuk Maju Pilkada Jakarta

PAN Bantah Jokowi Sodorkan Nama Kaesang ke Parpol untuk Maju Pilkada Jakarta

Nasional
Komisi I DPR Desak Pemerintah Cari Pelaku Peretasan PDN

Komisi I DPR Desak Pemerintah Cari Pelaku Peretasan PDN

Nasional
Wakil Ketua MPR Sebut Prabowo Akan Dilantik sebagai Presiden di Jakarta, Bukan IKN

Wakil Ketua MPR Sebut Prabowo Akan Dilantik sebagai Presiden di Jakarta, Bukan IKN

Nasional
Kerentanan Pertahanan dan Keamanan Siber Nasional yang Tak Dibenahi

Kerentanan Pertahanan dan Keamanan Siber Nasional yang Tak Dibenahi

Nasional
Jokowi Akan Hadiri Sidang Tahunan MPR RI 16 Agustus 2024 di Senayan

Jokowi Akan Hadiri Sidang Tahunan MPR RI 16 Agustus 2024 di Senayan

Nasional
Prabowo Akan Upacara HUT ke-79 RI di IKN Bareng Jokowi

Prabowo Akan Upacara HUT ke-79 RI di IKN Bareng Jokowi

Nasional
Bertemu Jokowi, Pimpinan MPR Laporkan Rencana Amendemen 1945

Bertemu Jokowi, Pimpinan MPR Laporkan Rencana Amendemen 1945

Nasional
Kemkominfo Minta Pelaku Usaha Lapor Jika Terdampak Pemutusan Internet ke Kamboja dan Filipina

Kemkominfo Minta Pelaku Usaha Lapor Jika Terdampak Pemutusan Internet ke Kamboja dan Filipina

Nasional
Bertemu Pimpinan MPR, Jokowi Minta Sidang Tahunan MPR 2024 Digelar Seperti Biasa

Bertemu Pimpinan MPR, Jokowi Minta Sidang Tahunan MPR 2024 Digelar Seperti Biasa

Nasional
Menkominfo: Target Pemulihan Penuh Layanan PDNS Pertengahan Agustus 2024

Menkominfo: Target Pemulihan Penuh Layanan PDNS Pertengahan Agustus 2024

Nasional
Hutama Karya Alokasikan 70 Persen Lahan di Rest Area Jalan Tol Trans Sumatera untuk UMKM

Hutama Karya Alokasikan 70 Persen Lahan di Rest Area Jalan Tol Trans Sumatera untuk UMKM

Nasional
SYL Siap Hadapi Sidang Tuntutan, Keluarga Saksikan Lewat TV

SYL Siap Hadapi Sidang Tuntutan, Keluarga Saksikan Lewat TV

Nasional
MKD Dinilai Bebani DPR Periode Mendatang Jika Tak Menindak Anggota Dewan Pemain Judi Online

MKD Dinilai Bebani DPR Periode Mendatang Jika Tak Menindak Anggota Dewan Pemain Judi Online

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com