Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jakarta-Ciasem 14 Jam

Kompas.com - 17/08/2012, 11:04 WIB
Agus Mulyadi

Penulis

INDRAMAYU, KOMPAS.com — Pengaturan arus mudik Idul Fitri tahun ini kian merugikan pemudik. Seperti tahun-tahun sebelumnya, polisi kembali tak mampu mengatur lalu lintas sehingga kemacetan total terjadi di jalur pantura, jalur utama perjalanan darat di negara ini.

Kemacetan di pantura Jawa Barat tahun 2012 ini bahkan lebih parah daripada tahun-tahun sebelumnya. Untuk menempuh jarak Jakarta-Ciasem yang tidak lebih dari 140 kilometer, pemudik membutuhkan waktu 14 jam sejak Kamis (16/8/2012) malam hingga Jumat (17/8/2012) siang ini. Dalam kondisi normal, perjalanan mobil Jakarta-Ciasem hanya kurang dari 2 jam.

Belasan jam terjebak di jalan tanpa istirahat juga membuat pemudik umumnya dalam kondisi bahaya. Kelelahan yang berlebihan dapat membuat terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Kondisi kendaraan pun bisa memburuk sehingga dapat mogok sewaktu-waktu. Belum diketahui apa tindakan polisi dan pemerintah menghadapi situasi tak keruan ini.

Salah satu pemudik yang tersiksa dalam perjalanan adalah Alin, warga Bambu Apus, Jakarta Timur, yang telah berkendara selama sekitar 14 jam dan masih berkutat di kawasan Ciasem, Kabupaten Subang.

Alin terjebak kemacetan panjang sejak masih di jalan tol JORR, tol Cikampek, hingga keluar kawasan Cikampek dan Ciasem. "Parah banget macetnya," kata Alin ketika dihubungi Kompas.

Jalur pantura melalui Cikampek, Ciasem, Indramayu, Tol Palikanci, hingga Pejagan adalah jalur favorit pemudik. Jalur ini adalah jalur darat paling ramai dilintasi di negara ini.

Dalam kondisi normal, perjalanan dari Jakarta melalui tol JORR, tol Cikampek, Ciasem, hingga ke Indramayu kota paling lama hanya membutuhkan waktu 3 jam. Sementara waktu tempuh Jakarta-Ciasem kurang dari 2 jam.

Ika, seorang pengendara lain, pada Jumat subuh menginformasikan telah terjebak di Cikampek setelah menempuh perjalanan 7,5 jam dari Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

    Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

    Nasional
    Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

    Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

    Nasional
    Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

    Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

    Nasional
    Menko Polhukam Harap Perpres 'Publisher Rights' Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

    Menko Polhukam Harap Perpres "Publisher Rights" Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

    Nasional
    Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

    Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

    Nasional
    Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

    Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

    Nasional
    Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

    Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

    Nasional
    Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

    Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

    Nasional
    Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

    Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

    Nasional
    KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

    KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

    Nasional
    Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

    Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

    Nasional
    Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

    Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

    Nasional
    Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

    Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

    Nasional
    Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

    Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

    Nasional
    PAN Minta Demokrat Bangun Komunikasi jika Ingin Duetkan Lagi Khofifah dan Emil Dardak

    PAN Minta Demokrat Bangun Komunikasi jika Ingin Duetkan Lagi Khofifah dan Emil Dardak

    Nasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com