Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Korsel, Megawati Paparkan Semangat Pancasila untuk Perdamaian Dunia

Kompas.com - 01/06/2017, 11:13 WIB
Bayu Galih

Penulis

JEJU, KOMPAS.com - Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri memperkenalkan Pancasila sebagai gagasan untuk perdamaian dunia, saat menjadi pembicara kunci dalam Jeju Forum for Peace and Prosperity di Jeju, Korea Selatan, Kamis (1/6/2017).

Awalnya, Megawati mengatakan bahwa semangat bangsa Asia dan Afrika dalam upaya mewujudkan perdamaian dunia terlihat sejak Konferensi Asia Afrika di Bandung pada 1955.

Ketika itu, para pemimpin terdahulu di Asia-Afrika sudah menyatukan langkah meskipun memiliki banyak perbedaan.

"Ini saat yang tepat untuk belajar dari Konferensi Asia-Afrika, belajar dari pendahulu, bahwa keragaman tidak bisa dijaga tanpa kebersamaan," kata Megawati.

(baca: Jokowi: Selamat Hari Lahir Pancasila)

Megawati melanjutkan, Indonesia menjadi motor untuk persatuan bangsa di Asia dan Afrika karena memiliki dasar yang kuat, yang ada sejak Indonesia merdeka.

Prinsip itu adalah Pancasila, gagasan yang dirumuskan berdasarkan pidato Presiden pertama RI Soekarno pada 1 Juni 1945, dalam sidang BPUPKI.

"Pidato 1 Juni itu menjadi prinsip dasar Indonesia, Pancasila, lima sila," tutur Megawati, yang juga putri Soekarno.

(baca: Jokowi: Takdir Tuhan untuk Kita adalah Keberagaman)

Megawati pun memaparkan lima sila tersebut.

Pertama, Ketuhanan yang Maha Esa. Menurut Megawati, dengan percaya kepada Tuhan, maka semestinya menjadikan suatu bangsa menghormati perbedaan, menghargai yang lain.

Kedua, kemanusiaan yang adil dan beradab. Dengan sila ini, maka keadilan dan kesejahteraan merupakan hak bagi semua manusia.

Ketiga, persatuan Indonesia. Dengan sila ini, Megawati mengatakan bahwa tidak ada pertentangan antara nasionalisme dengan semangat internasionalisme.

"Indonesia komitmen keadilan dan kesejahteraan tidak hanya untuk Indonesia tapi juga untuk negara lain," tutur Megawati.

Keempat, kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan.

Halaman:


Terkini Lainnya

Tanggal 1 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 1 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 30 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 30 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Pengamat: Nasib Ganjar Usai Pilpres Tergantung PDI-P, Anies Beda karena Masih Punya Pesona Elektoral

Pengamat: Nasib Ganjar Usai Pilpres Tergantung PDI-P, Anies Beda karena Masih Punya Pesona Elektoral

Nasional
Defend ID Targetkan Tingkat Komponen Dalam Negeri Alpalhankam Capai 55 Persen 3 Tahun Lagi

Defend ID Targetkan Tingkat Komponen Dalam Negeri Alpalhankam Capai 55 Persen 3 Tahun Lagi

Nasional
TNI AL Kerahkan 3 Kapal Perang Korvet untuk Latihan di Laut Natuna Utara

TNI AL Kerahkan 3 Kapal Perang Korvet untuk Latihan di Laut Natuna Utara

Nasional
Dampak Eskalasi Konflik Global, Defend ID Akui Rantai Pasokan Alat Pertahanan-Keamanan Terganggu

Dampak Eskalasi Konflik Global, Defend ID Akui Rantai Pasokan Alat Pertahanan-Keamanan Terganggu

Nasional
PKS Klaim Punya Hubungan Baik dengan Prabowo, Tak Sulit jika Mau Koalisi

PKS Klaim Punya Hubungan Baik dengan Prabowo, Tak Sulit jika Mau Koalisi

Nasional
Tak Copot Menteri PDI-P, Jokowi Dinilai Pertimbangkan Persepsi Publik

Tak Copot Menteri PDI-P, Jokowi Dinilai Pertimbangkan Persepsi Publik

Nasional
Pengamat: Yang Berhak Minta PDI-P Cabut Menteri Hanya Jokowi, TKN Siapa?

Pengamat: Yang Berhak Minta PDI-P Cabut Menteri Hanya Jokowi, TKN Siapa?

Nasional
Klarifikasi Unggahan di Instagram, Zita: Postingan Kopi Berlatar Belakang Masjidilharam untuk Pancing Diskusi

Klarifikasi Unggahan di Instagram, Zita: Postingan Kopi Berlatar Belakang Masjidilharam untuk Pancing Diskusi

Nasional
PDI-P “Move On” Pilpres, Fokus Menangi Pilkada 2024

PDI-P “Move On” Pilpres, Fokus Menangi Pilkada 2024

Nasional
Sandiaga Usul PPP Gabung Koalisi Prabowo-Gibran, Mardiono: Keputusan Strategis lewat Mukernas

Sandiaga Usul PPP Gabung Koalisi Prabowo-Gibran, Mardiono: Keputusan Strategis lewat Mukernas

Nasional
Rakernas PDI-P Akan Rumuskan Sikap Politik Usai Pilpres, Koalisi atau Oposisi di Tangan Megawati

Rakernas PDI-P Akan Rumuskan Sikap Politik Usai Pilpres, Koalisi atau Oposisi di Tangan Megawati

Nasional
Bareskrim Periksa Eks Gubernur Bangka Belitung Erzaldi Rosman Terkait Kasus Dokumen RUPSLB BSB

Bareskrim Periksa Eks Gubernur Bangka Belitung Erzaldi Rosman Terkait Kasus Dokumen RUPSLB BSB

Nasional
Lempar Sinyal Siap Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Kita Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

Lempar Sinyal Siap Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Kita Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com