Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Blusukan di Cihampelas, Ridwan Kamil Jadi "Tour Guide"

Kompas.com - 12/04/2017, 14:06 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo blusukan ke Teras Cihampelas, Kota Bandung, Rabu (12/4/2017) siang.

Wali Kota Bandung Ridwan Kamil menjadi pemandu Jokowi selama blusukan di kawasan pusat usaha mikro, kecil dan menengah yang berada di ketinggian lebih dari lima meter di atas aspal tersebut.

Datang ke kawasan itu sekitar pukul 11.30 WIB, Ridwan langsung membawa Jokowi dan Ibu Negara Iriana Jokowi berjalan-jalan di Teras Cihampelas.

Sembari berjalan, Ridwan menggunakan pengeras suara menjelaskan seluk beluk kawasan tersebut.

(Baca: 200 Polisi Kawal Kunjungan Jokowi ke Skywalk Cihampelas)

"Nanti rencananya akan kami buat lift Pak di sini. Biar orang enggak capek naik tangga," ujar Ridwan.

Presiden tampak mengangguk-anggukan kepala.

Ridwan juga memaparkan bahwa ada salah satu toko UMKM yang berada di bawah untuk dijadikan tingkat. Dengan demikian, kawasan toko yang di bawah tekoneksi dengan Teras Cihampelas.

Sepanjang berjalan, Jokowi tak hanya mendengar paparan dari Ridwan. Dia juga berkomunikasi langsung dengan penjual produk-produk di sana. Misalnya penjual kaos, sepatu hingga kuliner khas.

Di penghujung blusukan, Jokowi mengapresiasi kerja Ridwan Kamil membangun teras Cihampelas.

(Baca: Kunker di Bandung, Jokowi Bagikan KIS hingga Jalan-jalan di Cihampelas)

Ia menganggap Teras Cihampelas merupakan bentuk penghargaan pemerintah setempat kepada para pelaku usaha kecil, mikro dan menengah di Kota Bandung.

"Saya kira ini penghargaan yang sangat baik bagi pedagang kaki lima. Penataan dan penempatan ini sangat tertata rapi dan akan menjadi daya tarik wisatawan," ujar Jokowi.

Keberadaan Jokowi, Iriana dan Ridwan Kamil itu mengundang perhatian masyarakat setempat. Selama Presiden blusukan di atas, ribuan orang menunggu di bawah.

Begitu Presiden turun sekitar 20 menit kemudian, masyarakat langsung menyerbunya. Mereka berebut bersalaman dan berfoto bersama.

Presiden pun melayani mereka. Jokowi mendekati kerumunan warga dan menyalaminya satu per satu.

Jokowi juga membagi-bagikan buku tulis, buku cerita, kerudung dan kaos kepada masyarakat.

Kompas TV Presiden Jokowi Bingung Jawab Soal Anime Naruto
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Harap PTUN Kabulkan Gugatan, PDI-P: MPR Bisa Tidak Lantik Prabowo-Gibran

Harap PTUN Kabulkan Gugatan, PDI-P: MPR Bisa Tidak Lantik Prabowo-Gibran

Nasional
Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron Absen Sidang Etik Perdana

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron Absen Sidang Etik Perdana

Nasional
Terbukti Selingkuh, Hakim Pengadilan Agama di Asahan Diberhentikan

Terbukti Selingkuh, Hakim Pengadilan Agama di Asahan Diberhentikan

Nasional
Dukung Program Prabowo-Gibran, Partai Buruh Minta Perppu Cipta Kerja Diterbitkan

Dukung Program Prabowo-Gibran, Partai Buruh Minta Perppu Cipta Kerja Diterbitkan

Nasional
Sidang Gugatan PDI-P Kontra KPU di PTUN Digelar Tertutup

Sidang Gugatan PDI-P Kontra KPU di PTUN Digelar Tertutup

Nasional
Hakim MK Berang KPU Tak Hadiri Sidang Sengketa Pileg, Tuding Tak Pernah Serius sejak Pilpres

Hakim MK Berang KPU Tak Hadiri Sidang Sengketa Pileg, Tuding Tak Pernah Serius sejak Pilpres

Nasional
PTUN Gelar Sidang Perdana PDI-P Kontra KPU Hari Ini

PTUN Gelar Sidang Perdana PDI-P Kontra KPU Hari Ini

Nasional
Profil Andi Gani, Tokoh Buruh yang Dekat dengan Jokowi Kini Jadi Staf Khusus Kapolri

Profil Andi Gani, Tokoh Buruh yang Dekat dengan Jokowi Kini Jadi Staf Khusus Kapolri

Nasional
Timnas Lawan Irak Malam Ini, Jokowi Harap Indonesia Menang

Timnas Lawan Irak Malam Ini, Jokowi Harap Indonesia Menang

Nasional
Peringati Hardiknas, KSP: Jangan Ada Lagi Cerita Guru Terjerat Pinjol

Peringati Hardiknas, KSP: Jangan Ada Lagi Cerita Guru Terjerat Pinjol

Nasional
Kekerasan Aparat dalam Peringatan Hari Buruh, Kontras Minta Kapolri Turun Tangan

Kekerasan Aparat dalam Peringatan Hari Buruh, Kontras Minta Kapolri Turun Tangan

Nasional
Menag Sebut Jemaah RI Akan Dapat 'Smart Card' Haji dari Pemerintah Saudi

Menag Sebut Jemaah RI Akan Dapat "Smart Card" Haji dari Pemerintah Saudi

Nasional
Sengketa Pileg, PPP Klaim Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III

Sengketa Pileg, PPP Klaim Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III

Nasional
Temui KSAD, Ketua MPR Dorong Kebutuhan Alutsista TNI AD Terpenuhi Tahun Ini

Temui KSAD, Ketua MPR Dorong Kebutuhan Alutsista TNI AD Terpenuhi Tahun Ini

Nasional
Jokowi Resmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Total Anggaran Rp 1,4 Triliun

Jokowi Resmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Total Anggaran Rp 1,4 Triliun

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com