Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BNN: Artis Jadikan Narkoba sebagai Gaya Hidup

Kompas.com - 25/03/2017, 21:24 WIB
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Sub Direktorat Lingkungan Kerja dan Masyarakat Badan Narkotika Nasional (BNN) Komisaris Besar Ricky Yanuarfi menganggap kalangan pekerja seni rentan bersentuhan dengan narkoba.

Kerentanan itu, menurut dia, lantaran zat adiktif tersebut dianggap sudah umum digunakan sebagai bagian dari gaya hidup.

"Artis anggap jadi gaya (hidup). Mereka sangat rentan (terjerat narkoba). Artis itu banyak yang pakai," ujar Ricky dalam diskusi di Jakarta, Sabtu (25/3/2017).

Seharusnya, lanjut Ricky, sebagai public figure, artis bisa menjadi contoh bagi para penggemar. Aparat pernah menangkap artis yang memiliki banyak fan, seperti Eza Gionino dan Sammy Simorangkir. 

(Baca: Ridho Roma Ditangkap Bersama Temannya Berinisial S)

Ada juga artis penyanyi Ridho Rhoma yang baru tertangkap siang tadi. 

Dan salah satu kasus narkoba menonjol yang melibatkan artis tahun ini yaitu penangkapan Andika eks personel band Peterpan.

Ia diketahui mengonsumsi narkoba jenis tembakau Gorilla. 

Ricky khawatir penggemar meniru yang dilakukan idola. Dan itu akan berdampak pada peningkatan pengguna narkotika.

"Dan mereka (para artis) berpikir sehabis narkoba bisa nyanyi lagi. Jangan begitulah," kata Ricky.

Ricky mengatakan, hampir semua lapisan masyarakat kini bisa menikmati narkoba. Bahkan sekarang, pengguna narkoba tak lagi berpenampilan urakan dan "junkies". 

(Baca: Ridho Rhoma Ditangkap Saat Mengonsumsi Narkoba)

"Yang rapi juga ada yang pakai," kata dia.

Jenis-jenis narkotika pun kini kian beragam. Dengan banyak jenis itu, narkoba tak hanya dinikmati kalangan menengah ke atas, tetapi juga menengah ke bawah.

"Memengah ke atas sabu karena bikin stimulan, percaya diri. Menengah ke bawah putau, cimeng (ganja). Gampang didapat harga murah, nge-fly sempurna," kata Ricky.

Kompas TV Sebanyak 100 narapidana Lapas Cipinang, Jakarta, hari ini dipindahkan ke Pulau Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Nasional
PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

Nasional
Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan 'Nasib' Cak Imin ke Depan

Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan "Nasib" Cak Imin ke Depan

Nasional
Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Nasional
Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Nasional
Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Nasional
PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

Nasional
PKB: Semua Partai Terima Penetapan Prabowo-Gibran, kecuali yang Gugat ke PTUN

PKB: Semua Partai Terima Penetapan Prabowo-Gibran, kecuali yang Gugat ke PTUN

Nasional
Ukir Sejarah, Walkot Surabaya Terima Penghargaan Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Ukir Sejarah, Walkot Surabaya Terima Penghargaan Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

BrandzView
Jokowi dan Gibran Disebut Bukan Bagian PDI-P, Kaesang: Saya Enggak Ikut Urusi Dapurnya

Jokowi dan Gibran Disebut Bukan Bagian PDI-P, Kaesang: Saya Enggak Ikut Urusi Dapurnya

Nasional
Helikopter Panther dan KRI Diponegoro Latihan Pengiriman Barang di Laut Mediterania

Helikopter Panther dan KRI Diponegoro Latihan Pengiriman Barang di Laut Mediterania

Nasional
Kaesang Sebut PSI Sudah Kantongi Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

Kaesang Sebut PSI Sudah Kantongi Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

Nasional
Hasto: Di Tengah Panah 'Money Politic' dan 'Abuse of Power', PDI-P Masih Mampu Jadi Nomor 1

Hasto: Di Tengah Panah "Money Politic" dan "Abuse of Power", PDI-P Masih Mampu Jadi Nomor 1

Nasional
Jokowi Suntik Modal Hutama Karya Rp 18,6 T untuk Pembangunan Tol Sumatera

Jokowi Suntik Modal Hutama Karya Rp 18,6 T untuk Pembangunan Tol Sumatera

Nasional
Ke Kader yang Akan Ikut Pilkada, Megawati: Kalau Bohong, Lebih Baik Tidak Usah

Ke Kader yang Akan Ikut Pilkada, Megawati: Kalau Bohong, Lebih Baik Tidak Usah

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com