Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesan Uskup Agung Jakarta di Hari Natal 2016

Kompas.com - 25/12/2016, 14:30 WIB
Fachri Fachrudin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Uskup Agung Jakarta yang juga Ketua Konfrensi Waligereja Indonesia (KWI) Ignatius Suharyo mengimbau agar umat kristiani ikut berperan merespons berbagai persoalan yang dihadapi bangsa Indonesia.

"Perayaan natal memuat amanat untuk terlibat dalam arti seluasnya terhadap masalah aktual disini dan sekarang ini," ujar Suharyo dalam konfrensi pers di Gereja Katedral Jakarta, Minggu (25/12/2016).

Menurutnya, hingga saat ini pemerintah telah berhasil melakukan sejumlah pencapaian positif. Di antaranya, pelayan publik yang semakin baik dan pembangunan sejumlah infrastruktur yang menyentuh hingga daerah pinggiran.

(Baca: Paus Fransiskus: Natal "Tersandera" Materialisme)

"Pemerintah memperhatikan wilayah yang ada di pinggiran, seperti Papua dan sebagainya," kata dia.

Namun di sisi lain, kata Suharyo, Indonesia masih menghadapi sejumlah persoalan yang belum terselesaikan. Di antaranya, masalah kemiskinan.

"Entah kapan (kemiskinan) dapat diatasi kita tidak tahu," kata dia.

Kemudian, lanjut dia, persoalan korupsi yang semakin liar. Meskipun Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) semakin gencar mencegah tapi di sisi lain, para koruptor juga terus mencari celah.

Ia melanjutkan, persoalan narkotika juga harus menjadi perhatian. Perkembangan peredaran barang haram itu, kata dia, sangat mengerikan belakangan ini.

Selain itu, akhir-akhir ini kembali mencuat isu suku, agama, ras, dan antar golongan (SARA).

(Baca: 6.707 Narapidana Dapat Remisi Hari Natal 2016)

"Saya kira kawan-kawan semuanya sadar merasakan, betapa persaudaraan sebagai warga negara itu diguncang-guncang dengan alasan suku ras agama, dan ini membahayakan," kata dia.

Sejumlah persoalan inilah, lanjut Suharyo, sedianya menjadi tantangan bagi umat Kristiani untuk turut berperan mengaktualisasi diri, berpartisipasi agar bangsa Indonesia menjadi lebih baik.

"Realitas yang sungguh-sungguh membuat kita sebagai warga negara, khususnya kami warga Kristiani yang merayakan natal sebagai tantangan iman," ujar Suharyo.

Kompas TV Perayaan Natal Ala DARR

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pengamat: Yang Berhak Minta PDI-P Cabut Menteri Hanya Jokowi, TKN Siapa?

Pengamat: Yang Berhak Minta PDI-P Cabut Menteri Hanya Jokowi, TKN Siapa?

Nasional
Klarifikasi Unggahan di Instagram, Zita: Postingan Kopi Berlatar Belakang Masjidilharam untuk Pancing Diskusi

Klarifikasi Unggahan di Instagram, Zita: Postingan Kopi Berlatar Belakang Masjidilharam untuk Pancing Diskusi

Nasional
PDI-P “Move On” Pilpres, Fokus Menangi Pilkada 2024

PDI-P “Move On” Pilpres, Fokus Menangi Pilkada 2024

Nasional
Sandiaga Usul PPP Gabung Koalisi Prabowo-Gibran, Mardiono: Keputusan Strategis lewat Mukernas

Sandiaga Usul PPP Gabung Koalisi Prabowo-Gibran, Mardiono: Keputusan Strategis lewat Mukernas

Nasional
Rakernas PDI-P Akan Rumuskan Sikap Politik Usai Pilpres, Koalisi atau Oposisi di Tangan Megawati

Rakernas PDI-P Akan Rumuskan Sikap Politik Usai Pilpres, Koalisi atau Oposisi di Tangan Megawati

Nasional
Bareskrim Periksa Eks Gubernur Bangka Belitung Erzaldi Rosman Terkait Kasus Dokumen RUPSLB BSB

Bareskrim Periksa Eks Gubernur Bangka Belitung Erzaldi Rosman Terkait Kasus Dokumen RUPSLB BSB

Nasional
Lempar Sinyal Siap Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Kita Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

Lempar Sinyal Siap Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Kita Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

Nasional
Anies: Yang Lain Sudah Tahu Belok ke Mana, Kita Tunggu PKS

Anies: Yang Lain Sudah Tahu Belok ke Mana, Kita Tunggu PKS

Nasional
Nasdem: Anies 'Top Priority' Jadi Cagub DKI

Nasdem: Anies "Top Priority" Jadi Cagub DKI

Nasional
Sekjen PDI-P: Banyak Pengurus Ranting Minta Pertemuan Megawati-Jokowi Tak Terjadi

Sekjen PDI-P: Banyak Pengurus Ranting Minta Pertemuan Megawati-Jokowi Tak Terjadi

Nasional
Bisa Tingkatkan Kualitas dan Kuantitas Hakim Perempuan, Ketua MA Apresiasi Penyelenggaraan Seminar Internasional oleh BPHPI

Bisa Tingkatkan Kualitas dan Kuantitas Hakim Perempuan, Ketua MA Apresiasi Penyelenggaraan Seminar Internasional oleh BPHPI

Nasional
Jelang Pemberangkatan Haji, Fahira Idris: Kebijakan Haji Ramah Lansia Harap Diimplementasikan secara Optimal

Jelang Pemberangkatan Haji, Fahira Idris: Kebijakan Haji Ramah Lansia Harap Diimplementasikan secara Optimal

Nasional
Anies Tak Mau Berandai-andai Ditawari Kursi Menteri oleh Prabowo-Gibran

Anies Tak Mau Berandai-andai Ditawari Kursi Menteri oleh Prabowo-Gibran

Nasional
PKS Siapkan 3 Kadernya Maju Pilkada DKI, Bagaimana dengan Anies?

PKS Siapkan 3 Kadernya Maju Pilkada DKI, Bagaimana dengan Anies?

Nasional
Anies Mengaku Ingin Rehat Setelah Rangkaian Pilpres Selesai

Anies Mengaku Ingin Rehat Setelah Rangkaian Pilpres Selesai

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com