Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Max: Sebagai Pemimpin, Nurhayati Harus Siap Dikorbankan

Kompas.com - 30/09/2014, 15:55 WIB
Icha Rastika

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com
 — Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Max Sopacua menegaskan bahwa peristiwa walk out Fraksi Partai Demokrat di DPR saat sidang paripurna pengesahan RUU Pemilihan Kepala Daerah merupakan tanggung jawab Nurhayati Ali Assegaf selaku ketua fraksi.

Jika memang nanti ada sanksi dari partai terkait masalah walk out itu terhadap Nurhayati, menurut Max, hal tersebut merupakan bentuk tanggung jawab Nurhayati sebagai pemimpin fraksi.

"Kalau memang nanti ada (sanksi), ya itu sebuah tanggung jawab dari pemimpin. Pemimpin adalah pribadi yang siap dikorbankan, itulah filosofi pemimpin. Tidak bisa melepaskan tanggung jawab," kata Max di Hotel Sultan, Jakarta, Selasa (30/9/2014).

Max mengatakan, pengusutan kasus tersebut merupakan masalah internal partai yang belum bisa diungkapkan ke publik. Namun, publik nantinya akan mengetahui hasil akhirnya.

"Toh, nanti akhirnya orang juga akan tahu," ucap Max.

Max menyampaikan bahwa situasi dalam sidang paripurna ketika itu sangat sulit. Fraksi Demokrat sudah lima jam melakukan lobi sebelum Nurhayati mengambil langkah walk out. Menurut dia, pihaknya memperjuangkan opsi agar pilkada dilakukan secara langsung dengan 10 syarat perbaikan.

Mengenai komentar Juru Bicara Partai Demokrat Ruhut Sitompul yang mendesak Nurhayati dan dirinya mengundurkan diri sebagai bentuk pertanggungjawaban, Max menganggap hal itu sebagai angin lalu. (Baca: Ruhut: Nurhayati dan Max Aku Sarankan Mundur dari Partai)

"Kalau Ruhut yang berbicara itu, apa Ruhut saja yang berbicara? Siapa yang percaya Ruhut, silakan," kata Max.

Sebelumnya, Nurhayati mengaku memutuskan walk out tanpa ada instruksi dari Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono. Sebagai pimpinan, ia merasa berhak memutuskan hal itu. (Baca: Nurhayati Mengaku Putuskan F-Demokrat "Walk Out" Tanpa Instruksi SBY)

Dampak dari keputusan tersebut, saat voting, jumlah suara pendukung agar pilkada dilakukan secara langsung pun kalah dibanding kubu Koalisi Merah Putih yang mendukung agar pilkada dilaksanakan oleh DPRD. SBY dan Partai Demokrat lalu dikecam oleh publik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KPU DKI Jakarta Mulai Tahapan Pilkada Juni 2024

KPU DKI Jakarta Mulai Tahapan Pilkada Juni 2024

Nasional
2 Hari Absen Rakernas V PDI-P, Prananda Prabowo Diklaim Sedang Urus Wisuda Anak

2 Hari Absen Rakernas V PDI-P, Prananda Prabowo Diklaim Sedang Urus Wisuda Anak

Nasional
Covid-19 di Singapura Tinggi, Kemenkes: Situasi di Indonesia Masih Terkendali

Covid-19 di Singapura Tinggi, Kemenkes: Situasi di Indonesia Masih Terkendali

Nasional
Ganjar Ungkap Jawa, Bali, hingga Sumut jadi Fokus Pemenangan PDI-P pada Pilkada Serentak

Ganjar Ungkap Jawa, Bali, hingga Sumut jadi Fokus Pemenangan PDI-P pada Pilkada Serentak

Nasional
Kemenkes Minta Masyarakat Waspada Lonjakan Covid-19 di Singapura, Tetap Terapkan Protokol Kesehatan

Kemenkes Minta Masyarakat Waspada Lonjakan Covid-19 di Singapura, Tetap Terapkan Protokol Kesehatan

Nasional
Pastikan Isi Gas LPG Sesuai Takaran, Mendag Bersama Pertamina Patra Niaga Kunjungi SPBE di Tanjung Priok

Pastikan Isi Gas LPG Sesuai Takaran, Mendag Bersama Pertamina Patra Niaga Kunjungi SPBE di Tanjung Priok

Nasional
Disindir Megawati soal RUU Kontroversial, Puan: Sudah Sepengetahuan Saya

Disindir Megawati soal RUU Kontroversial, Puan: Sudah Sepengetahuan Saya

Nasional
Diledek Megawati soal Jadi Ketum PDI-P, Puan: Berdoa Saja, 'Insya Allah'

Diledek Megawati soal Jadi Ketum PDI-P, Puan: Berdoa Saja, "Insya Allah"

Nasional
Kemenko Polhukam: Kampus Rawan Jadi Sarang Radikalisme dan Lahirkan Teroris

Kemenko Polhukam: Kampus Rawan Jadi Sarang Radikalisme dan Lahirkan Teroris

Nasional
BPIP Siapkan Paskibraka Nasional untuk Harlah Pancasila 1 Juni

BPIP Siapkan Paskibraka Nasional untuk Harlah Pancasila 1 Juni

Nasional
Jaksa Agung Mutasi 78 Eselon II, Ada Kapuspenkum dan 16 Kajati

Jaksa Agung Mutasi 78 Eselon II, Ada Kapuspenkum dan 16 Kajati

Nasional
Hari Ke-14 Haji 2024: Sebanyak 90.132 Jemaah Tiba di Saudi, 11 Orang Wafat

Hari Ke-14 Haji 2024: Sebanyak 90.132 Jemaah Tiba di Saudi, 11 Orang Wafat

Nasional
Di Tengah Rakernas PDI-P, Jokowi Liburan ke Borobudur Bareng Anak-Cucu

Di Tengah Rakernas PDI-P, Jokowi Liburan ke Borobudur Bareng Anak-Cucu

Nasional
DPR Sampaikan Poin Penting dalam World Water Forum ke-10 di Bali

DPR Sampaikan Poin Penting dalam World Water Forum ke-10 di Bali

Nasional
Ahok Mengaku Ditawari PDI-P Maju Pilgub Sumut

Ahok Mengaku Ditawari PDI-P Maju Pilgub Sumut

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com