Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Telat, Belasan Anggota DPR Tak Boleh Masuk Ruang Paripurna

Kompas.com - 16/08/2013, 11:02 WIB
Sabrina Asril

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Belasan anggota Dewan Perwakilan Rakyat harus gigit jari saat tidak diperkenankan masuk ke dalam ruang rapat paripurna di Kompleks Parlemen, Jumat (16/8/2013). Padahal, agenda paripurna kali ini cukup penting karena mendengarkan pidato kenegaraan dalam rangka HUT Ke-68 Kemerdekaan RI.

Menurut pengamatan Kompas.com, pada pukul 09.00, pintu masuk ruang rapat di "gedung kura-kura" ditutup petugas pengamanan presiden (paspampres). Pintu ditutup setelah Presiden Susilo Bambang Yudhoyono disambut pimpinan DPR dan DPD.

Wakil Ketua Komisi IX dari Fraksi Partai Demokrat Nova Riyanti Yusuf bahkan harus tergopoh-gopoh dari eskalator menuju tempat presensi anggota dewan lantaran sudah telat. Usai menandatangani presensi, Nova hendak menaiki tangga menuju pintu masuk. Namun, paspampres dengan sigap mencegatnya dan mempersilakan Nova menuju pintu samping.

Setelah Nova, tampak juga anggota Komisi IX dari Fraksi Partai Golkar Poempida Hidayatulloh yang juga harus mendengarkan suara pidato kenegaraan dari luar ruangan. Tak hanya Poempida, ada sekitar 12 orang lainnya yang bernasib "apes" hari ini. Padahal, dari penampilannya, para politisi itu sudah terlihat sengaja tampil maksimal dengan kebaya "wah" untuk hadir di hari spesial ini.

Paspampres menyediakan sebuah ruangan khusus bagi para anggota dewan yang terlambat datang. Mereka diberikan tempat duduk di sebuah lorong kecil di samping ruang rapat paripurna I. Di lorong itu, tampak dua paspampres berjaga-jaga.

Setelah mereka masuk ke ruangan itu, tidak ada satu pun yang berani keluar. Mereka diperkenankan meninggalkan tempat darurat itu setelah rangkaian acara selesai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tema Hari Lansia Nasional 2024 dan Sejarahnya

Tema Hari Lansia Nasional 2024 dan Sejarahnya

Nasional
Poin-poin Pidato Megawati di Rakernas PDI-P, Bicara Kecurangan Pemilu sampai Kritik Revisi UU MK

Poin-poin Pidato Megawati di Rakernas PDI-P, Bicara Kecurangan Pemilu sampai Kritik Revisi UU MK

Nasional
Pidato Megawati Kritisi Jokowi, Istana: Presiden Tak Menanggapi, Itu untuk Internal Parpol

Pidato Megawati Kritisi Jokowi, Istana: Presiden Tak Menanggapi, Itu untuk Internal Parpol

Nasional
Kader PDI-P Teriakkan Nama Jokowi, Saat Megawati Bertanya Penyebab Kondisi MK Seperti Saat Ini

Kader PDI-P Teriakkan Nama Jokowi, Saat Megawati Bertanya Penyebab Kondisi MK Seperti Saat Ini

Nasional
Megawati Singgung Pemimpin Otoriter Populis, Hukum Jadi Pembenar Ambisi Kekuasaan

Megawati Singgung Pemimpin Otoriter Populis, Hukum Jadi Pembenar Ambisi Kekuasaan

Nasional
Persilakan Rakyat Kritik Pemerintahannya, Prabowo: Tapi yang Obyektif

Persilakan Rakyat Kritik Pemerintahannya, Prabowo: Tapi yang Obyektif

Nasional
Garuda Indonesia Minta Maaf Usai Mesin Pesawat Pengangkut Jemaah Haji Rusak 2 Kali

Garuda Indonesia Minta Maaf Usai Mesin Pesawat Pengangkut Jemaah Haji Rusak 2 Kali

Nasional
Kembangkan Layanan Digital, Presiden Jokowi Akan Buka SPBE Summit 2024 dan Luncurkan GovTech Indonesia

Kembangkan Layanan Digital, Presiden Jokowi Akan Buka SPBE Summit 2024 dan Luncurkan GovTech Indonesia

Nasional
Pidato Megawati di Rakernas Dinilai Jadi Isyarat PDI-P Bakal Jadi Oposisi Prabowo

Pidato Megawati di Rakernas Dinilai Jadi Isyarat PDI-P Bakal Jadi Oposisi Prabowo

Nasional
Ketika Megawati Ungkap Isi Curhatnya pada Andika Perkasa soal TNI...

Ketika Megawati Ungkap Isi Curhatnya pada Andika Perkasa soal TNI...

Nasional
Jokowi Bagikan Sembako di Yogyakarta Saat PDI-P Gelar Rakernas di Jakarta

Jokowi Bagikan Sembako di Yogyakarta Saat PDI-P Gelar Rakernas di Jakarta

Nasional
Ganjar Yakin PDI-P Bakal Rumuskan Sikap Politik terhadap Pemerintahan Prabowo-Gibran di Rakernas Kali Ini

Ganjar Yakin PDI-P Bakal Rumuskan Sikap Politik terhadap Pemerintahan Prabowo-Gibran di Rakernas Kali Ini

Nasional
PAN Tak Mau Partai Baru Gabung Prabowo Dapat 3 Menteri, PKB: Jangan Baper

PAN Tak Mau Partai Baru Gabung Prabowo Dapat 3 Menteri, PKB: Jangan Baper

Nasional
Prananda Tak Hadir Pembukaan Rakernas V PDI-P, Ada Apa?

Prananda Tak Hadir Pembukaan Rakernas V PDI-P, Ada Apa?

Nasional
Soal Ganjar, Megawati: Belum Dipensiunkan, Terus Berjuang

Soal Ganjar, Megawati: Belum Dipensiunkan, Terus Berjuang

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com