Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Susul PDI-P, PKB Buka Pintu untuk Usung Anies di Pilkada Jakarta

Kompas.com - 10/06/2024, 05:51 WIB
Tatang Guritno,
Ardito Ramadhan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) membuka pintu untuk mengusung mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada Pilkada Jakarta 2024.

Ketua DPP PKB Daniel Johan menyatakan pihaknya terbuka untuk bekerja sama dengan PDI Perjuangan untuk menjagokan Anies.

“Saat ini setiap partai tengah berproses. Kita tunggu dan lihat hasil akhirnya nanti,” ujar Daniel, Minggu (9/6/2024).

Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid menyebutkan, semua calon kepala daerah harus mengikuti uji kelayakan dan kepatutan (UKK) yang dilakukan di internal PKB.

Baca juga: Anies Ungkap Belum Ada Komunikasi soal Ajakan Kaesang untuk Duet di Pilkada Jakarta

Hal yang sama juga berlaku pada Anies jika ingin mendapatkan tiket Pilkada Jakarta 2024 dari PKB.

“Ya daftar di DKI nanti dipanggil. Kan tetap harus mengikuti mekanisme yang diatur oleh partai,” kata Jazilul, Selasa (4/6/2024).

Ia pun menganggap Anies memang punya peluang besar kembali bersaing di DKI Jakarta karena bekal elektabilitasnya yang tinggi.

“Jadi Pak Anies atau yang lain, calon kepala daerah yang lain itu pasti tetap dilihat dari jejaringnya, elektoralnya, popularitasnya, termasuk juga potensi layak menangnya,” kata Jazilul.

Sebelumnya, PDI-P telah melempar sinyal bahwa Anies masuk dalam bursa kandidat yang dapat diusung untuk menjadi calon gubernur Jakarta.

Baca juga: Dilirik PDI-P Maju Pilkada Jakarta, Anies: Kehormatan Luar Biasa

Ketua DPP PDI-P Ahmad Basarah pun mengaku sudah bertemu secara informal dengan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar untuk membicarakan peluang kerja sama itu.

Ia menyebutkan, jika PKB mengusung Anies, sangat mungkin PDI-P memasang kadernya untuk menjadi calon wakil gubernur (cawagub).

“Kalau kemungkinan PKB mengusung Pak Anies Baswedan sebagai calon gubernur DKI Jakarta, maka kerja sama kami dengan PKB direalisasi dalam Pilkada Jakarta,” kata Basarah.

“Sangat mungkin pembicaraan mengenai kerja sama politik mengenai calon yang diusung dari PKB, dalam hal ini Pak Anies Baswedan, serta dibicarakan dengan calon yang mungkin akan kami usung dari PDI-P,” imbuh dia.

Sementara itu, Anies mengaku bakal segera memberikan keputusan apakah kembali mengikuti Pilkada Jakarta atau tidak.

Baca juga: Dalam Waktu Dekat, Anies Putuskan Ikut Pilkada DKI atau Tidak

Mantan menteri pendidikan dan kebudayaan itu mengaku tengah fokus menuntaskan pembicaraan dengan sejumlah pihak sebelum mengambil keputusan itu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 30 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 30 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Pakar Sebut Penyitaan Aset Judi Online Bisa Lebih Mudah jika Ada UU Perampasan Aset

Pakar Sebut Penyitaan Aset Judi Online Bisa Lebih Mudah jika Ada UU Perampasan Aset

Nasional
Eks Pejabat Kemenkes Sebut Harga APD Covid-19 Ditentukan BNPB

Eks Pejabat Kemenkes Sebut Harga APD Covid-19 Ditentukan BNPB

Nasional
Transaksi Judi 'Online' Meningkat, Kuartal I 2024 Tembus Rp 101 Triliun

Transaksi Judi "Online" Meningkat, Kuartal I 2024 Tembus Rp 101 Triliun

Nasional
Hari Ini, Gaspol Ft Sudirman Said: Pisah Jalan, Siap Jadi Penantang Anies

Hari Ini, Gaspol Ft Sudirman Said: Pisah Jalan, Siap Jadi Penantang Anies

Nasional
Habiburokhman: Judi 'Online' Meresahkan, Hampir Tiap Institusi Negara Jadi Pemainnya

Habiburokhman: Judi "Online" Meresahkan, Hampir Tiap Institusi Negara Jadi Pemainnya

Nasional
Baru 5 dari 282 Layanan Publik Pulih Usai PDN Diretas

Baru 5 dari 282 Layanan Publik Pulih Usai PDN Diretas

Nasional
Penerbangan Garuda Indonesia Tertunda 12 Jam, Jemaah Haji Kecewa

Penerbangan Garuda Indonesia Tertunda 12 Jam, Jemaah Haji Kecewa

Nasional
Perdalam Pengoperasian Jet Tempur Rafale, KSAU Kunjungi Pabrik Dassault Aviation

Perdalam Pengoperasian Jet Tempur Rafale, KSAU Kunjungi Pabrik Dassault Aviation

Nasional
Cek Harga di Pasar Pata Kalteng, Jokowi: Harga Sama, Malah di Sini Lebih Murah

Cek Harga di Pasar Pata Kalteng, Jokowi: Harga Sama, Malah di Sini Lebih Murah

Nasional
Kasus Korupsi Pengadaan Lahan JTTS, KPK Sita 54 Bidang Tanah dan Periksa Sejumlah Saksi

Kasus Korupsi Pengadaan Lahan JTTS, KPK Sita 54 Bidang Tanah dan Periksa Sejumlah Saksi

Nasional
Jokowi Klaim Program Bantuan Pompa Sudah Mampu Menambah Hasil Panen Padi

Jokowi Klaim Program Bantuan Pompa Sudah Mampu Menambah Hasil Panen Padi

Nasional
Soal Izin Usaha Tambang Ormas Keagamaan, Pimpinan Komisi VII Ingatkan Prinsip Kehati-hatian dan Kepatutan

Soal Izin Usaha Tambang Ormas Keagamaan, Pimpinan Komisi VII Ingatkan Prinsip Kehati-hatian dan Kepatutan

Nasional
Jokowi Pastikan Beras Bansos Berkualitas Premium, Tak Berwarna Kuning dan Hitam

Jokowi Pastikan Beras Bansos Berkualitas Premium, Tak Berwarna Kuning dan Hitam

Nasional
Minta Pemerintah Tetapkan Jadwal Pelantikan Kepala Daerah, Ketua KPU: Kalau Tak Ada, Bakal Repot

Minta Pemerintah Tetapkan Jadwal Pelantikan Kepala Daerah, Ketua KPU: Kalau Tak Ada, Bakal Repot

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com