Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jabat Tangan Puan dan Jokowi di Tengah Isu Tak Solidnya Internal PDI-P

Kompas.com - 21/05/2024, 06:56 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Ihsanuddin

Tim Redaksi

Puan-Jokowi berjabat tangan

Di tengah isu tak solidnya internal PDI-P, Puan dan Jokowi justru mesra saat saat bertemu di Bali, sebelum acara makan malam KTT World Water Forum ke-10.

Adapun kapasitas Puan dalam acara itu sebagai Ketua DPR RI.

Dilansir dari siaran streaming melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden, Puan tiba di lokasi diantar dengan mobil khusus bagi para tamu undangan.

Setelah turun dari mobil yang ditumpanginya, Puan terlihat mengenakan kebaya berwarna putih dipadu rok batik.

Baca juga: Disambut Jokowi di Gala Dinner WWF Bali, Puan: Pertemuan yang Ditunggu

Saat tiba, Puan disambut barisan pasukan kehormatan dan diiringi oleh musik penyambutan selama berjalan di karpet merah.

Presiden Jokowi yang mulanya berdiri menunggu di lokasi penyambutan terlihat bergerak menghampiri Puan.

Padahal ketika menyambut para delegasi asing, Jokowi tetap berdiri di tempatnya.

Jokowi terlihat mengenakan kemeja batik coklat lengan panjang dipadu celana panjang hitam.

Puan dan Presiden Jokowi kemudian bersalaman dan saling tersenyum saat berjumpa.

Ketua DPP PDI-P Said Abdullah menilai wajar Puan dan Jokowi bertemu, berjabat tangan dan melempar senyum meski hubungan partainya dengan Jokowi tidak baik-baik saja akibat Pilpres 2024.

Said mengingatkan, Jokowi dan Puan adalah tokoh yang menjadi representasi Indonesia saat ini sehingga wajar apabila mereka bertemu.

"Itulah kita, itulah wajah Indonesia, yang satu Bapak Jokowi sebagai Presiden RI, yang satu Ibu Puan Maharani sebagai Ketua DPR,” kata Said di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (20/5/2024).

Baca juga: Momen Menarik di WWF Ke-10 di Bali: Jokowi Sambut Puan, Prabowo Dikenalkan sebagai Presiden Terpilih

Tak Goyahkan Megawati

Adapun Puan selama ini disebut-sebut dekat dengan Prabowo Subianto, sosok yang juga ditengarai didukung oleh Jokowi dalam Pilpres 2024.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 30 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 30 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Pakar Sebut Penyitaan Aset Judi Online Bisa Lebih Mudah jika Ada UU Perampasan Aset

Pakar Sebut Penyitaan Aset Judi Online Bisa Lebih Mudah jika Ada UU Perampasan Aset

Nasional
Eks Pejabat Kemenkes Sebut Harga APD Covid-19 Ditentukan BNPB

Eks Pejabat Kemenkes Sebut Harga APD Covid-19 Ditentukan BNPB

Nasional
Transaksi Judi 'Online' Meningkat, Kuartal I 2024 Tembus Rp 101 Triliun

Transaksi Judi "Online" Meningkat, Kuartal I 2024 Tembus Rp 101 Triliun

Nasional
Hari Ini, Gaspol Ft Sudirman Said: Pisah Jalan, Siap Jadi Penantang Anies

Hari Ini, Gaspol Ft Sudirman Said: Pisah Jalan, Siap Jadi Penantang Anies

Nasional
Habiburokhman: Judi 'Online' Meresahkan, Hampir Tiap Institusi Negara Jadi Pemainnya

Habiburokhman: Judi "Online" Meresahkan, Hampir Tiap Institusi Negara Jadi Pemainnya

Nasional
Baru 5 dari 282 Layanan Publik Pulih Usai PDN Diretas

Baru 5 dari 282 Layanan Publik Pulih Usai PDN Diretas

Nasional
Penerbangan Garuda Indonesia Tertunda 12 Jam, Jemaah Haji Kecewa

Penerbangan Garuda Indonesia Tertunda 12 Jam, Jemaah Haji Kecewa

Nasional
Perdalam Pengoperasian Jet Tempur Rafale, KSAU Kunjungi Pabrik Dassault Aviation

Perdalam Pengoperasian Jet Tempur Rafale, KSAU Kunjungi Pabrik Dassault Aviation

Nasional
Cek Harga di Pasar Pata Kalteng, Jokowi: Harga Sama, Malah di Sini Lebih Murah

Cek Harga di Pasar Pata Kalteng, Jokowi: Harga Sama, Malah di Sini Lebih Murah

Nasional
Kasus Korupsi Pengadaan Lahan JTTS, KPK Sita 54 Bidang Tanah dan Periksa Sejumlah Saksi

Kasus Korupsi Pengadaan Lahan JTTS, KPK Sita 54 Bidang Tanah dan Periksa Sejumlah Saksi

Nasional
Jokowi Klaim Program Bantuan Pompa Sudah Mampu Menambah Hasil Panen Padi

Jokowi Klaim Program Bantuan Pompa Sudah Mampu Menambah Hasil Panen Padi

Nasional
Soal Izin Usaha Tambang Ormas Keagamaan, Pimpinan Komisi VII Ingatkan Prinsip Kehati-hatian dan Kepatutan

Soal Izin Usaha Tambang Ormas Keagamaan, Pimpinan Komisi VII Ingatkan Prinsip Kehati-hatian dan Kepatutan

Nasional
Jokowi Pastikan Beras Bansos Berkualitas Premium, Tak Berwarna Kuning dan Hitam

Jokowi Pastikan Beras Bansos Berkualitas Premium, Tak Berwarna Kuning dan Hitam

Nasional
Minta Pemerintah Tetapkan Jadwal Pelantikan Kepala Daerah, Ketua KPU: Kalau Tak Ada, Bakal Repot

Minta Pemerintah Tetapkan Jadwal Pelantikan Kepala Daerah, Ketua KPU: Kalau Tak Ada, Bakal Repot

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com