Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mahfud Dukung Rencana Pertemuan Megawati dan Sultan HB X di Tengah Dinamika Politik

Kompas.com - 14/02/2024, 08:28 WIB
Achmad Nasrudin Yahya,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 3 Mahfud MD mendukung rencana pertemuan antara Ketua Umum PDI Perjuangan (PDI-P) Megawati Soekarnoputri dengan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X (HB X).

Menurut Mahfud, rencana pertemuan tersebut merupakan sebuah langkah yang bagus di tengah dinamika politik.

"Bagus lah, ya bagus kalau itu diadakan. Karena siapa pun kalau berniat baik untuk memikirkan bagaimana kelangsungan negara ini," ujar Mahfud usai menunaikan ibadah shalat subuh di Masjid Darul Ikram, Dukuh Sambilegi Lor, Kelurahan Maguwoharjo, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Rabu (14/2/2024).

Baca juga: Sri Sultan Akui Diminta Jembatani Jokowi Bertemu Megawati, Politikus PDI-P Duga Ada yang Sudah Kebangetan

"Bagaimana penyelenggaraan ini dengan sebaik-baiknya itu saya kira orang seperti Sultan, orang seperti Bu Mega, orang seperti Pak Jokowi bahkan itu punya kapasitas untuk melakukan itu agar negara itu baik," sambung Mahfud.

Menurut Mahfud, dalam menghadapi kelangsungan hidup negara dan bangsa, perlu ada tokoh-tokoh nasional seperti pimpinan partai politik hingga pimpinan organisasi masyarakat yang duduk bersama.

Mahfud menyebut tokoh-tokoh nasional ini bisa secara bersama-sama mendorong untuk memperbaiki kondisi bangsa dan negara, terutama perihal permasalahan korupsi.

"Tentu 78 tahun kita merdeka masa hadapi korupsi enggak bisa, korupsinya itu bukan korupsi, kita ini korupsi besar-besaran ya, bukan korupsi orang nyolong diam-diam, nampaknya sudah terstruktur," tegas dia.

Baca juga: Usai Nyoblos di Semarang, Ganjar Akan Temui Megawati dan Mahfud MD di Jakarta

Diberitakan sebelumnya, Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Krisitiyanto mengungkapkan, Megawati Soekarnoputri sudah mengagendakan pertemuan dengan Sultan HB X.

Hasto mengatakan, pertemuan itu sudah direncanakan sebelum Presiden Joko Widodo menemui Sultan agar dapat dipertemukan dengan Megawati.

"Kami juga sudah merencanakan pertemuan antara Sri Sultan dan Ibu Megawati Seokarnoputri di luar adanya permintaan dari Pak Jokowi," kata Hasto di Plaza Senayan, Jakarta, Selasa (13/2/2024).

Hasto menuturkan, Megawati dan Sultan HB X adalah orang-orang yang konsisten pada jalan demokrasi dan demokrasi karena keduanya ikut menandatangani Deklarasi Ciganjur.

Baca juga: Jokowi Ingin Temui Megawati Dijembatani Sri Sultan, Ganjar: Biasanya Komunikasi Langsung

Bahkan, kata Hasto, Sri Sultan juga sempat mengingatkan Jokowi agar tidak melupakan asal-usul ketika keduanya bertemu.

"Itu kan sesuai yang diingatkan oleh Sultan yang dikenal sangat bijak dan pemimpin negarawan itu," ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Putusan MA Dianggap Pragmatisme Politik Jokowi demi Kaesang

Putusan MA Dianggap Pragmatisme Politik Jokowi demi Kaesang

Nasional
Prabowo Minta AS dan China Bijak supaya Tak Bawa Bencana

Prabowo Minta AS dan China Bijak supaya Tak Bawa Bencana

Nasional
Putusan MA Dianggap Semakin Menggerus Rasa Keadilan Masyarakat

Putusan MA Dianggap Semakin Menggerus Rasa Keadilan Masyarakat

Nasional
Prabowo Serukan Investigasi Komprehensif Atas Peristiwa yang Terjadi di Rafah

Prabowo Serukan Investigasi Komprehensif Atas Peristiwa yang Terjadi di Rafah

Nasional
[POPULER NASIONAL] PDI-P Tahu Arah Pernyataan Wapres | Saudi Deportasi 22 WNI Palsukan Visa Haji

[POPULER NASIONAL] PDI-P Tahu Arah Pernyataan Wapres | Saudi Deportasi 22 WNI Palsukan Visa Haji

Nasional
Tanggal 5 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 5 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Nasional
Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Nasional
Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Nasional
Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Nasional
Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Nasional
Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com