Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertemuan Ma'ruf Amin dan 3 Bacawapres Ditunda Lagi

Kompas.com - 06/11/2023, 06:04 WIB
Ardito Ramadhan,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pertemuan antara Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan tiga bakal calon wakil presiden yang semula dijadwalkan pada Senin (6/11/2023) kembali ditunda.

Penundaan itu disampaikan Juru Bicara Wakil Presiden Masduki Baidlowi, Minggu (5/11/2023). 

"Bersama ini saya informasikan bahwa pertemuan tersebut ditunda. Selanjutnya segera dijadwalkan waktu yang cocok untuk pertemuan tersebut," kata Masduki.

Masduki menuturkan, pertemuan ini mesti ditunda karena ada sejumlah agenda penting yang harus diikuti Ma'ruf, salah satunya adalah rapat internal dengan Presiden Joko Widodo.

Baca juga: Maruf Amin Akui Tak Mudah Atur Waktu Bertemu 3 Bacawapres

"Penundaan ini disebabkan Wapres Ma’ruf Amin harus menghadiri hal yang sangat penting. Yaitu Rapat Internal bersama Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka dan beberapa agenda kenegaraan lainnya," ujar Masduki.

Ini merupakan kali kedua pertemuan antara Ma'ruf dan tiga bacawapres yakni Gibran Rakabuming Raka, Mahfud MD, dan Muhaimin Iskandar ditunda.

Sebelumnya, pihak Ma'ruf Amin menjadwalkan pertemuan pada Rabu (1/11/2023) tapi tak bisa terlaksana karena waktunya tidak cocok dengan para bacawapres.

Baca juga: Maruf Amin Berencana Gelar Pertemuan dengan 3 Bacawapres pada 1 November, Besok

"Iya (ditunda), karena waktunya belum cocok. Mesti kan cawapres itu harus semuanya bisa dalam satu waktu ketemu. Makanya akhirnya kemungkinan ditunda menjadi makan siang pada hari Senin (6 November) yang akan datang," kata Masduki kepada wartawan, Selasa (31/10/2023

Adapun pertemuan ini diwacanakan bukan untuk membicarakan politik, melainkan berupaya menjaga situasi masyarakat agar tetap tenang menjelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Menurut dia, acara silaturahmi ini diadakan para bacawapres bisa berkomunikasi satu sama lain.

"Kalau kita lihat di bawah ya, di media sosial kan sudah mulai ramai, sudah mulai panas. Jadi supaya tidak panas, komunikasi politik itu penting, silaturahmi itu penting," ujar Masduki.

Baca juga: Pertemuan Wapres dan Tiga Cawapres Ditunda hingga Pekan Depan

Presiden Joko Widodo telah lebih dulu bertemu dengan tiga bakal calon presiden dalam jamuan makan siang di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (30/10/2023) lalu.

Pertemuan Jokowi dengan Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Prabowo Subianto itu berlangsung dalam suasana santai tanpa membicarakan hal-hal yang berat.

"Kami bersantap dalam suasana hangat dan diselingi perbincangan yang akrab. Menunya soto lamongan, sapi lada hitam, cumi dan udang, hingga minuman es dan jus jeruk," tulis Jokowi di akun Instagram-nya, Senin pekan lalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Jokowi Terima Kunjungan Menteri Iklim Norwegia di Istana, Bahas Masalah Sawit hingga Aksi Iklim

Jokowi Terima Kunjungan Menteri Iklim Norwegia di Istana, Bahas Masalah Sawit hingga Aksi Iklim

Nasional
Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Diisi Petinggi Gerindra, Dasco: Itu Hak Presiden Terpilih

Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Diisi Petinggi Gerindra, Dasco: Itu Hak Presiden Terpilih

Nasional
Pertiwi Pertamina Dorong Gaya Hidup Berkelanjutan dan Kesejahteraan Holistik Pekerja Pertamina

Pertiwi Pertamina Dorong Gaya Hidup Berkelanjutan dan Kesejahteraan Holistik Pekerja Pertamina

Nasional
Fraksi PDI-P Usul Pasal TNI Bisa Pensiun Usia 65 Tahun Dikaji Ulang

Fraksi PDI-P Usul Pasal TNI Bisa Pensiun Usia 65 Tahun Dikaji Ulang

Nasional
Gunung Ibu di Halmahera Kembali Meletus, Abu Vulkanik Tertiup ke Pengungsian Warga

Gunung Ibu di Halmahera Kembali Meletus, Abu Vulkanik Tertiup ke Pengungsian Warga

Nasional
Prabowo Sebut Indonesia Siap Evakuasi dan Rawat hingga 1.000 Warga Palestina di RS Indonesia

Prabowo Sebut Indonesia Siap Evakuasi dan Rawat hingga 1.000 Warga Palestina di RS Indonesia

Nasional
Anggota Komisi I DPR Yakin RUU TNI Tak Bangkitkan Dwifungsi ABRI

Anggota Komisi I DPR Yakin RUU TNI Tak Bangkitkan Dwifungsi ABRI

Nasional
Bertemu Menhan AS, Prabowo: Saya Apresiasi Dukungan AS Dalam Modernisasi Alutsista TNI

Bertemu Menhan AS, Prabowo: Saya Apresiasi Dukungan AS Dalam Modernisasi Alutsista TNI

Nasional
Bertemu Zelensky, Prabowo Bahas Bantuan Kemanusiaan untuk Gaza

Bertemu Zelensky, Prabowo Bahas Bantuan Kemanusiaan untuk Gaza

Nasional
Keluarga Besar Sigar Djojohadikusumo Gelar Syukuran Terpilihnya Prabowo Presiden RI di Langowan

Keluarga Besar Sigar Djojohadikusumo Gelar Syukuran Terpilihnya Prabowo Presiden RI di Langowan

Nasional
Banyak Keterlambatan, Ketepatan Penerbangan Jemaah Haji Baru 86,99 Persen

Banyak Keterlambatan, Ketepatan Penerbangan Jemaah Haji Baru 86,99 Persen

Nasional
Kemenhub Catat 48 Keterlambatan Penerbangan Jemaah Haji, Paling Banyak Garuda Indonesia

Kemenhub Catat 48 Keterlambatan Penerbangan Jemaah Haji, Paling Banyak Garuda Indonesia

Nasional
PSI: Putusan MA Tak Ada Kaitannya dengan PSI maupun Mas Kaesang

PSI: Putusan MA Tak Ada Kaitannya dengan PSI maupun Mas Kaesang

Nasional
Kunker ke Sichuan, Puan Dorong Peningkatan Kerja Sama RI-RRC

Kunker ke Sichuan, Puan Dorong Peningkatan Kerja Sama RI-RRC

Nasional
Jokowi Beri Ormas izin Usaha Tambang, PGI: Jangan Kesampingkan Tugas Utama Membina Umat

Jokowi Beri Ormas izin Usaha Tambang, PGI: Jangan Kesampingkan Tugas Utama Membina Umat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com