Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Anies Tirakat ke 26 Daerah, Mengunjungi Pelaku Seni Tanpa Unggahan Medsos

Kompas.com - 25/08/2023, 08:48 WIB
Singgih Wiryono,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bakal calon presiden (bacapres) untuk Koalisi Perubahan dan Persatuan (KPP) Anies Baswedan menceritakan perjalanan sunyinya ke 26 daerah kabupaten/kota di seluruh Indonesia.

Dia menyebut kegiatannya sebagai tirakat karena tidak ada unggahan sosial media ataupun peliputan berita dalam perjalanan itu.

Anies menyampaikan hal tersebut dalam acara "Bicara Budaya Kini dan Nanti" di Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, Kamis (24/8/2023).

"Saya melakukan perjalanan, saya menyebutnya tirakat, mengunjungi 26 kota kabupaten tanpa pemberitaan, tanpa ada posting tanpa ada itu semua, dan tujuan saya mendengar, tujuan saya belajar menyerap," kata Anies.

Baca juga: Wacana Duet Ganjar-Anies dan Siasat Taklukan Prabowo Subianto

"Jadi seluruh kegiatan yang saya kerjakan itu tidak ada postingan-nya, bisa dicek, dan tidak ada berita. Sempat ada berita, tapi itu tidak sengaja karena wartawannya shalat zuhur di tempat yang sama, di Blora," sambung dia.

Dalam perjalanannya, Anies mengatakan, banyak bertemu dengan pelaku seni dan merasakan peran seni budaya dalam menjaga masyarakat secara umum.

Pelaku seni sering menjadi orang yang didengar di masyarakat dan memberikan nilai bijaksana, khususnya pada seniman dalang.

"Mereka menjadi orang-orang yang berpengaruh, rujukan, dan saya ketemu dengan para dalang di banyak tempat. Itu salah satu paling banyak kita temui dan bercerita tentang bagaimana kegiatan mereka," kata Anies.

Dia mengatakan, aspek kultur dalam seorang pelaku seni sangat dominan sehingga begitu dihormati di tengah-tengah masyarakat.

"Saya mensyukuri bisa melihat lebih dekat ketangguhan bangsa kita, walaupun juga ada unsur pasrah in pantum, menerima pasrah dengan kondisi. Secara umum tangguh, kuat walaupun tantangannya besar," pungkas Anies.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

Nasional
Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Nasional
Gerindra Sebut Jokowi Justru Dorong Prabowo untuk Bertemu Megawati

Gerindra Sebut Jokowi Justru Dorong Prabowo untuk Bertemu Megawati

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com