Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Prabowo Gembleng 2 Anak Ahmad Dhani jadi Masa Depan Gerindra hingga Iwan Bule Gantikan Sandiaga Uno

Kompas.com - 28/04/2023, 06:52 WIB
Adhyasta Dirgantara,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah tokoh nasional hingga milenial memutuskan untuk bergabung dengan Partai Gerindra pada Kamis (27/4/2023). Mereka diperkenalkan secara langsung oleh Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Adapun pengenalan sejumlah wajah baru Gerindra ini dilakukan di rumah Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan.

Prabowo keluar dari rumah dengan didampingi oleh sosok-sosok baru ini beserta para petinggi Gerindra yang baru saja selesai menggelar rapat koordinasi (rakor).

Dalam jumpa pers yang Prabowo gelar, dia menyampaikan kalau mantan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan atau Iwan Bule resmi bergabung dengan Gerindra.

Baca juga: Alasan Iwan Bule Pilih Gerindra: Kagum dengan Prabowo yang Utamakan Kepentingan Rakyat

Selain itu, ada juga anak musisi Ahmad Dhani, Al Ghazali dan El Jallaludin Rumi, yang bergabung ke Gerindra.

Lalu, Wakil Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Mawardi Yahya dan Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) Rusdy Mastura turut masuk ke Gerindra.

Di antara nama-nama baru tersebut, hanya Gubernur Sulteng yang tidak hadir. Gubernur Sulteng berhalangan hadir lantaran sedang sakit.

Iwan Bule langsung gantikan posisi Sandiaga Uno

Iwan Bule langsung mendapatkan posisi Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra. Iwan mengisi kekosongan jabatan yang ditinggalkan oleh Sandiaga Uno.

"Tadi kita lantik Pak Mochamad Iriawan sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina, mengisi lowongan yang ada, yaitu ada beberapa lowongan, ada yang meninggal dan ada yang pindah partai. Mungkin saudara paham yang barusan pindah partai," ujar Prabowo.

Sosok yang baru saja pindah partai adalah Sandiaga Uno. Sandi sudah resmi pamit dari Gerindra dan menyerahkan surat kepada Prabowo.

Sandi sendiri digadang-gadang akan bergabung dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dalam waktu dekat.

Baca juga: Al Ghazali dan El Rumi Resmi Gabung Gerindra

Kembali ke Iwan Bule, dirinya diperkirakan akan maju menjadi Calon Gubernur (Cagub) Jawa Barat (Jabar) pada 2024 nanti.

Prabowo bahkan menanyakan kepantasan Iwan Bule untuk menjadi seorang Gubernur Jabar.

"Pak Iwan Bule itu berjuang demi Merah Putih. Dan kita hubungannya sudah sangat lama. Beliau siap ditempatkan di mana saja. Siap berjuang di mana saja untuk kepentingan bangsa dan rakyat," tuturnya.

Gembleng Al dan El jadi masa depan Gerindra

Selanjutnya, Prabowo menghadirkan Al Ghazali dan El Rumi di hadapan para awak media. Al dan El tampak ditemani oleh Ahmad Dhani.

Halaman:


Terkini Lainnya

Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Nasional
Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal 'Food Estate'

Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal "Food Estate"

Nasional
Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Nasional
Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Nasional
Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Nasional
Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Nasional
Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Nasional
PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

Nasional
PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

Nasional
Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Nasional
Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Nasional
Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Nasional
Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang 'Hoaks'

Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang "Hoaks"

Nasional
Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok 'Kepedasan' di Level 2

Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok "Kepedasan" di Level 2

Nasional
Ditolak Partai Gelora Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Jangan Terprovokasi

Ditolak Partai Gelora Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Jangan Terprovokasi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com