Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Tiba di Tanah Air Usai Kunjungan ke Jerman

Kompas.com - 18/04/2023, 09:34 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah menempuh perjalanan selama sekitar 14 jam dari Bandara Hannover, Jerman, Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana Joko Widodo tiba di Indonesia pada Selasa (18/4/2023).

Dilansir dari siaran pers Sekretariat Presiden, Pesawat Garuda Indonesia GIA-1 yang membawa Presiden dan rombongan mendarat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang, Provinsi Banten, sekitar pukul 07.05 WIB.

Di bawah tangga pesawat, Presiden dan Ibu Iriana tampak disambut oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Muhammad Ali, dan Pj Gubernur Banten Al Muktabar.

Baca juga: Prabowo dan Jokowi Kembali Tunjukan Keakraban, Kali Ini di Jerman

Sebagaimana diketahui, Presiden Jokowi dan delegasi baru saja menyelesaikan rangkaian kunjungan ke Hannover, Jerman.

Selama di Hannover, Presiden menghadiri Hannover Messe 2023 yang mana Indonesia menjadi negara mitra resmi pameran teknologi tersebut.

 

Presiden juga membuka langsung Paviliun Indonesia yang mengusung tema "Making Indonesia 4.0".

Selain itu, Presiden Jokowi juga mengadakan pertemuan bisnis dengan sejumlah pengusaha Eropa, bertemu bilateral dengan Kanselir Jerman Olaf Scholz, dan mengikuti pertemuan bisnis dalam rangkaian Hannover Messe 2023.

Baca juga: Di Hadapan Investor Jerman, Jokowi: Indonesia Aman dan Stabil sebagai Tujuan Bisnis

Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi mengatakan, ada sejumlah hasil yang diperoleh dalam kunjungan Presiden Joko Widodo ke Jerman pada kali ini.

Antara lain kerja sama hubungan antara pemerintah (G to G) dan hubungan antara bisnis (B to B).

"Dalam kerja sama business to business (B to B), sudah terbentuk sebanyak 18 kesepakatan yang memiliki nilai kurang lebih Rp 27,9 triliun," ujar Retno dilansir siaran pers Sekretariat Presiden pada Senin (17/4/2023).

“Yaitu di sektor sustainibility dan transisi energi, investasi, inovasi start up dan making Indonesia 4.0,” lanjutnya.

Selain itu, ada tiga perusahaan, yakni BASF, Eramet, dan Volkswagen yang menyatakan komitmen untuk berinvestasi di Indonesia.

Turut mendampingi Presiden Jokowi dan Ibu Iriana selama kunjungan kerja di Jerman yakni Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Bahlil Lahadalia, dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Momen Sri Mulyani Kenalkan Ponakan Prabowo Thomas Djiwandono ke Publik

Momen Sri Mulyani Kenalkan Ponakan Prabowo Thomas Djiwandono ke Publik

Nasional
24 WNI Kedapatan Palsukan Visa Haji, Kemenag Wanti-wanti Jemaah Pakai Visa Resmi

24 WNI Kedapatan Palsukan Visa Haji, Kemenag Wanti-wanti Jemaah Pakai Visa Resmi

Nasional
139.421 Jemaah Haji Indonesia Tiba di Arab Saudi hingga Hari ke-20 Keberangkatan, 28 Wafat

139.421 Jemaah Haji Indonesia Tiba di Arab Saudi hingga Hari ke-20 Keberangkatan, 28 Wafat

Nasional
22 WNI Pengguna Visa Haji Palsu Dideportasi dari Arab Saudi, Ongkos Pulang Ditanggung Sendiri

22 WNI Pengguna Visa Haji Palsu Dideportasi dari Arab Saudi, Ongkos Pulang Ditanggung Sendiri

Nasional
Pancasila Vs Ideologi 'Ngedan'

Pancasila Vs Ideologi "Ngedan"

Nasional
[POPULER NASIONAL] Masalah Jampidsus Dikuntit Densus Berakhir | Jokowi Izinkan Ormas Kelola Tambang

[POPULER NASIONAL] Masalah Jampidsus Dikuntit Densus Berakhir | Jokowi Izinkan Ormas Kelola Tambang

Nasional
MA Telah “Berfatwa”, Siapa Memanfaatkan?

MA Telah “Berfatwa”, Siapa Memanfaatkan?

Nasional
Tanggal 4 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 4 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggapi Pernyataan Maruf Amin, Hasto Kristiyanto: Kita Sudah Tahu Arahnya ke Mana

Tanggapi Pernyataan Maruf Amin, Hasto Kristiyanto: Kita Sudah Tahu Arahnya ke Mana

Nasional
Budi-Kaesang Diisukan Maju Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil: Selalu Ada 'Plot Twist'

Budi-Kaesang Diisukan Maju Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil: Selalu Ada "Plot Twist"

Nasional
Kasus Korupsi Timah, Kejagung Periksa Adik Sandra Dewi Jadi Saksi

Kasus Korupsi Timah, Kejagung Periksa Adik Sandra Dewi Jadi Saksi

Nasional
Di Ende, Megawati Kukuhkan Pengurus 'Jaket Bung Karno'

Di Ende, Megawati Kukuhkan Pengurus "Jaket Bung Karno"

Nasional
Ingin Usung Intan Fauzi di Pilkada Depok, Zulhas: Masa yang Itu Terus...

Ingin Usung Intan Fauzi di Pilkada Depok, Zulhas: Masa yang Itu Terus...

Nasional
Jokowi dan Megawati Peringati Harlah Pancasila di Tempat Berbeda, PDI-P: Komplementer Satu Sama Lain

Jokowi dan Megawati Peringati Harlah Pancasila di Tempat Berbeda, PDI-P: Komplementer Satu Sama Lain

Nasional
Serangan di Rafah Berlanjut, Fahira Idris: Kebiadaban Israel Musnahkan Palestina

Serangan di Rafah Berlanjut, Fahira Idris: Kebiadaban Israel Musnahkan Palestina

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com