Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Insiden T-50i Golden Eagle TNI AU yang Berulang dan Sorotan DPR

Kompas.com - 22/07/2022, 19:11 WIB
Aryo Putranto Saptohutomo

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Insiden kecelakaan pesawat jet T-50i Golden Eagle milik TNI Angkatan Udara (TNI AU) yang sudah beberapa kali terjadi menjadi perhatian Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

Peristiwa kecelakaan paling baru melibatkan jet tempur latih dan serang ringan buatan Korea Aerospace Industry (KAI) yang bekerja sama dengan Lokheed Martin asal Amerika Serikat terjadi pada Senin (19/7/2022) lalu.

Pesawat nahas yang saat itu diterbangkan oleh pilot Lettu Pnb Allan Safitra Indra Wahyudi jatuh di hutan Desa Nginggil, Kradenan, Blora, Jawa Tengah.

Saat peristiwa terjadi, Lettu Pnb Allan tengah menjalani misi terbang malam atau tactical night intercept.

Pesawat dengan nomor ekor TT-5009 itu lepas landas dari Pangkalan TNI AU Iswahjudi, Magetan, Jawa Timur, dan hilang kontak pada Pukul 19.25 WIB.

Puing-puing pesawat berserta jasad pilot ditemukan di hutan.

Baca juga: KSAU Sebut Insiden Jatuhnya Pesawat T-50i Golden Eagle Jadi Pengalaman Berharga

Allan meninggalkan seorang istri yang dinikahi pada 2021 lalu. Jenazahnya dimakamkan di Taman Makam Bahagia TNI AI, Jatisari, Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Beberapa insiden lain yang yang melibatkan pesawat T-50i hingga menyebabkan gugurnya penerbang TNI AU juga pernah terjadi sebelumnya.

Pada 10 Agustus 2020 lalu, pesawat T-50i yang dikemudikan Letkol Pnb Anumerta Luluk "Wiggler" Teguh Prabowo sebagai instruktur dan Letda Pnb Muhammad Zacky sebagai siswa tergelincir di Lanud Iswahjudi saat melaksanakan latihan rutin.

Menurut laporan, pesawat jet itu mengalami gagal "take-off".

Letkol Luluk sempat dirawat di Yogyakarta, tetapi kemudian dirujuk ke Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta. Namun, dia mengembuskan napas terakhir di RSPAD 2 September 2020.

Insiden lainnya yang turut melibatkan pesawat T-50i dan menewaskan pilot TNI AU terjadi pada 2015 silam.

Baca juga: Kata TNI AU soal Kursi Pelontar di Pesawat T-50i Golden Eagle yang Jatuh di Blora

Saat itu pesawat T-50i yang dikemudikan Letkol Pnb Marda Sarjono dan Kapten Pnb Dwi Cahyadi jatuh saat melakukan atraksi dalam Gebyar Dirgantara di Bandar Udara Adisutjipto, Minggu, 20 Desember 2015.

Kecelakaan itu mengakibatkan kedua pilot meninggal dunia. Akibat kejadian itu, kegiatan Gebyar Dirgantara langsung dihentikan.

Insiden itu juga menuai pertanyaan sebab usia pesawat masih sangat muda karena baru dibeli dari Korea Selatan pada 2013.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengusaha Hendry Lie Jadi Tersangka Kasus Korupsi Timah

Pengusaha Hendry Lie Jadi Tersangka Kasus Korupsi Timah

Nasional
Prabowo: Kami Maju dengan Kesadaran Didukung Kumpulan Tokoh Kuat, Termasuk PBNU

Prabowo: Kami Maju dengan Kesadaran Didukung Kumpulan Tokoh Kuat, Termasuk PBNU

Nasional
Prabowo: Saya Merasa Dapat Berkontribusi Beri Solusi Tantangan Bangsa

Prabowo: Saya Merasa Dapat Berkontribusi Beri Solusi Tantangan Bangsa

Nasional
Prabowo Sebut Jokowi Siapkan Dirinya Jadi Penerus

Prabowo Sebut Jokowi Siapkan Dirinya Jadi Penerus

Nasional
Prabowo mengaku Punya Kedekatan Alamiah dengan Kiai NU

Prabowo mengaku Punya Kedekatan Alamiah dengan Kiai NU

Nasional
Imigrasi Deportasi 2 WN Korsel Produser Reality Show 'Pick Me Trip in Bali'

Imigrasi Deportasi 2 WN Korsel Produser Reality Show "Pick Me Trip in Bali"

Nasional
Prabowo Berterima Kasih ke PBNU karena Komitmen Dukung Pemerintahan ke Depan

Prabowo Berterima Kasih ke PBNU karena Komitmen Dukung Pemerintahan ke Depan

Nasional
Gus Yahya: Tak Ada Peran yang Lebih Tepat bagi PBNU Selain Bantu Pemerintah

Gus Yahya: Tak Ada Peran yang Lebih Tepat bagi PBNU Selain Bantu Pemerintah

Nasional
Gus Yahya: Ini Halal Bihalal Keluarga, Prabowo-Gibran Anggota Keluarga NU

Gus Yahya: Ini Halal Bihalal Keluarga, Prabowo-Gibran Anggota Keluarga NU

Nasional
Data Penyelidikan SYL Diduga Bocor, KPK Akan Periksa Internal Setelah Febri Diansyah dkk Bersaksi di Sidang

Data Penyelidikan SYL Diduga Bocor, KPK Akan Periksa Internal Setelah Febri Diansyah dkk Bersaksi di Sidang

Nasional
Prabowo Tiba di Acara Halal Bihalal PBNU, Diantar Gibran Masuk Gedung

Prabowo Tiba di Acara Halal Bihalal PBNU, Diantar Gibran Masuk Gedung

Nasional
Gerindra Tegaskan Prabowo Belum Susun Kabinet, Minta Pendukung Tak Bingung

Gerindra Tegaskan Prabowo Belum Susun Kabinet, Minta Pendukung Tak Bingung

Nasional
Hadiri Halal Bihalal PBNU, Gibran Disambut Gus Yahya dan Gus Ipul

Hadiri Halal Bihalal PBNU, Gibran Disambut Gus Yahya dan Gus Ipul

Nasional
Gempa Garut, Tenda Pengungsian Didirikan di Halaman RS Sumedang

Gempa Garut, Tenda Pengungsian Didirikan di Halaman RS Sumedang

Nasional
Anies Diprediksi Bakal Terima Tawaran Nasdem Jadi Cagub DKI jika Tak Ada Panggung Politik Lain

Anies Diprediksi Bakal Terima Tawaran Nasdem Jadi Cagub DKI jika Tak Ada Panggung Politik Lain

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com