Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Berharap Indonesia Masuk 3 Besar di SEA Games Ke-31 Vietnam

Kompas.com - 09/05/2022, 10:12 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo melepas kontingen Indonesia untuk SEA Games ke-31 Tahun 2022 di Vietnam.

Pelepasan tersebut digelar di halaman Istana Merdeka pada Senin (9/5/2022) pagi.

"Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim kontingen SEA Games ke-31 di Vietnam pada hari ini saya berangkatkan," ujar Jokowi.

Presiden melanjutkan, dirinya ingin agar kontingen yang mewakili Indonesia di ajang olahraga se-Asia Tenggara itu lebih efisien dari sisi jumlah personil.

Baca juga: Resmi Dikukuhkan, Tim Indonesia untuk SEA Games 2021 Diperkuat 499 Atlet Pilihan

Meski begitu, para atlet tetap diharapkan bisa meraih prestasi yang maksimal.

"Kita semuanya masyarakat Indonesia ingin kontingen ini meraih prestasi yang setinggi-tingginya, meraih medali yang sebanyak-banyaknya untuk mengharumkan nama negara kita, bangsa kita Indonesia," tegas Jokowi.

Dia menuturkan, pada SEA Games 2015 Indonesia baerada di peringkat kelima.

Kemudian di SEA Games Malaysia (2017) peringkat Indonesia masih sama.

"Dan di 2019 kemarin di Filipina kita masuk di peringkat keempat. Kali ini kita semua ingin agar SEA Games ke-31 di Vietnam kita bisa masuk ke ranking yang ketiga yang kedua atau yang kesatu," ungkap Jokowi.

"Memang bukan hal yang mudah tetapi saya dengar bahwa seleksi telah dilakukan dengan baik dan kita harapkan prestasi itu betul-betul bisa menetas," tambahnya.

Baca juga: Ulah Pelatih Thailand di SEA Games 2021: Ke Stadion Naik Taksi Motor Tak Pakai Helm, Disetop Polisi

Dalam kesempatan yang sama, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali mengatakan, dalam pengiriman kontingen ke SEA Games 31 ini mulai diterapkan penyeleksian secara ketat.

Sehingga, yang direkomendasikan oleh tim review untuk berangkat berjumlah 776 orang saja.

"Terdiri dari atlet 499 orang, ofisial 214 orang, pendamping 63 orang dengan mengikuti 318 nomor pertandingan dari 32 babang olahraga," ujar Amali.

"Yang dipimpin oleh chief de mission bapak Fery Kono selaku Sekjen Komite Olimpiade Indonesia dan wakil chief de mission Ade Lukman selalu Sekjen KONI pusat," lanjutnya.

Baca juga: Lapangan Latihan Timnas U23 Indonesia di SEA Games 2021 Buruk, Apa Tanggapan Menpora?

Amali melanjutkan, jumlah kontingen yang berangkat tahun ini jauh berkurang bila dibandingkan dengan yang dikirimkan ke SEA games ke-30 di Filipina pada 2019.

Saat itu Indonesia mengirimkan 1.304 orang terdiri dari atlet 841 orang, official 300 orang, pendamping 163 orang.

"Walaupun jumlahnya berkurang tetapi diharapkan tetap dapat menjadi tolok ukur pembinaan prestasi olahraga nasional," tambah Amali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dukung Program Prabowo-Gibran, Partai Buruh Minta Perppu Cipta Kerja Diterbitkan

Dukung Program Prabowo-Gibran, Partai Buruh Minta Perppu Cipta Kerja Diterbitkan

Nasional
Sidang Gugatan PDI-P Kontra KPU di PTUN Digelar Tertutup

Sidang Gugatan PDI-P Kontra KPU di PTUN Digelar Tertutup

Nasional
Hakim MK Berang KPU Tak Hadiri Sidang Sengketa Pileg, Tuding Tak Pernah Serius sejak Pilpres

Hakim MK Berang KPU Tak Hadiri Sidang Sengketa Pileg, Tuding Tak Pernah Serius sejak Pilpres

Nasional
PTUN Gelar Sidang Perdana PDI-P Kontra KPU Hari Ini

PTUN Gelar Sidang Perdana PDI-P Kontra KPU Hari Ini

Nasional
Profil Andi Gani, Tokoh Buruh yang Dekat dengan Jokowi Kini Jadi Staf Khusus Kapolri

Profil Andi Gani, Tokoh Buruh yang Dekat dengan Jokowi Kini Jadi Staf Khusus Kapolri

Nasional
Timnas Lawan Irak Malam Ini, Jokowi Harap Indonesia Menang

Timnas Lawan Irak Malam Ini, Jokowi Harap Indonesia Menang

Nasional
Peringati Hardiknas, KSP: Jangan Ada Lagi Cerita Guru Terjerat Pinjol

Peringati Hardiknas, KSP: Jangan Ada Lagi Cerita Guru Terjerat Pinjol

Nasional
Kekerasan Aparat dalam Peringatan Hari Buruh, Kontras Minta Kapolri Turun Tangan

Kekerasan Aparat dalam Peringatan Hari Buruh, Kontras Minta Kapolri Turun Tangan

Nasional
Menag Sebut Jemaah RI Akan Dapat 'Smart Card' Haji dari Pemerintah Saudi

Menag Sebut Jemaah RI Akan Dapat "Smart Card" Haji dari Pemerintah Saudi

Nasional
Sengketa Pileg, PPP Klaim Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III

Sengketa Pileg, PPP Klaim Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III

Nasional
Temui KSAD, Ketua MPR Dorong Kebutuhan Alutsista TNI AD Terpenuhi Tahun Ini

Temui KSAD, Ketua MPR Dorong Kebutuhan Alutsista TNI AD Terpenuhi Tahun Ini

Nasional
Jokowi Resmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Total Anggaran Rp 1,4 Triliun

Jokowi Resmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Total Anggaran Rp 1,4 Triliun

Nasional
Meneropong Kabinet Prabowo-Gibran, Menteri 'Triumvirat' dan Keuangan Diprediksi Tak Diisi Politisi

Meneropong Kabinet Prabowo-Gibran, Menteri "Triumvirat" dan Keuangan Diprediksi Tak Diisi Politisi

Nasional
Dewas KPK Gelar Sidang Perdana Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Dewas KPK Gelar Sidang Perdana Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Nasional
Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com