Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemendagri: Penduduk Terbanyak di Jabar, Paling Sedikit di Kaltara

Kompas.com - 24/02/2022, 17:57 WIB
Tsarina Maharani,
Bagus Santosa

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Zudan Arif Fakrulloh mengungkapkan, jumlah penduduk terbanyak saat ini berada di Jawa Barat.

Berdasarkan catatan pemerintah pada semester kedua tahun 2021, jumlah penduduk di Jabar sebanyak 48.220.094 jiwa.

Sementara itu, jumlah penduduk paling sedikit yaitu di Provinsi Kalimantan Utara dengan 698.003 jiwa.

Baca juga: Layanan Perekaman e-KTP di Sudin Dukcapil Jakbar Dihentikan Selama PPKM Level 3

Kemudian, untuk tingkat kabupaten/kota, Kabupaten Bogor merupakan daerah dengan jumlah penduduk terbanyak, yakni 5.327.131 jiwa.

Sedangkan Kabupaten Supiori (Papua) memiliki jumlah penduduk paling sedikit, yaitu 24.855 jiwa.

"Hal ini untuk menunjukan kepada publik betapa dinamisnya fenomena kependudukan Indonesia," kata Zudan dalam keterangannya, Kamis (24/2/2022).

Adapun jumlah total penduduk Indonesia adalah 273.879.750 jiwa.

Zudan mengatakan, jumlah itu terdiri atas 138.303.472 jiwa atau 50,5 persen laki-laki dan 135.576.278 jiwa atau 49,5 persen perempuan.

"Terdapat kenaikan sebanyak 2.529.861 jiwa dibanding tahun 2020," katanya sambil menambahkan jumlah ini berdasarkan penerbitan NIK baru dari penduduk dewasa di daerah-daerah.

Baca juga: 20 Pegawai Positif Covid-19, Kantor Sudin Dukcapil Jakbar Ditutup Sementara

Zudan menuturkan, Dukcapil juga mencatat adanya 6.577.916 kejadian pindah-datang yang dilakukan penduduk secara nasional, baik antar kabupaten/kota dalam satu provinsi, maupun beda provinsi.

Selain itu, Dukcapil mencatat adanya laporan kelahiran penduduk sebanyak 691.259 jiwa dan kematian penduduk 1.580.865 jiwa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Paradoks Sejarah Bengkulu

Paradoks Sejarah Bengkulu

Nasional
Menteri PPN: Hak Milik atas Tanah di IKN Diperbolehkan

Menteri PPN: Hak Milik atas Tanah di IKN Diperbolehkan

Nasional
Menkes: Indonesia Kekurangan 29.000 Dokter Spesialis, Per Tahun Cuma Produksi 2.700

Menkes: Indonesia Kekurangan 29.000 Dokter Spesialis, Per Tahun Cuma Produksi 2.700

Nasional
Kepala Bappenas: Progres Pembangunan IKN Tahap 1 Capai 80,82 Persen

Kepala Bappenas: Progres Pembangunan IKN Tahap 1 Capai 80,82 Persen

Nasional
Hakim MK Cecar KPU RI Soal Ubah Aturan Tenggat Waktu Rekapitulasi Suara Pileg

Hakim MK Cecar KPU RI Soal Ubah Aturan Tenggat Waktu Rekapitulasi Suara Pileg

Nasional
Pakar Hukum: PTUN Bisa Timbulkan Preseden Buruk jika Kabulkan Gugatan PDI-P

Pakar Hukum: PTUN Bisa Timbulkan Preseden Buruk jika Kabulkan Gugatan PDI-P

Nasional
Gerindra: Pak Prabowo Bisa Jadi Presiden Terpilih berkat Doa PKS Sahabat Kami

Gerindra: Pak Prabowo Bisa Jadi Presiden Terpilih berkat Doa PKS Sahabat Kami

Nasional
Pakai Pelat Palsu Anggota DPR, Pemilik Alphard dalam Kasus Brigadir RAT Bakal Dipanggil MKD

Pakai Pelat Palsu Anggota DPR, Pemilik Alphard dalam Kasus Brigadir RAT Bakal Dipanggil MKD

Nasional
Jokowi Soroti Banyak Program Pemerintah Pusat dan Daerah yang Tak Sinkron

Jokowi Soroti Banyak Program Pemerintah Pusat dan Daerah yang Tak Sinkron

Nasional
KPK Tak Hadir, Sidang Gugatan Status Tersangka Gus Muhdlor Ditunda

KPK Tak Hadir, Sidang Gugatan Status Tersangka Gus Muhdlor Ditunda

Nasional
Sebut Prabowo Tak Miliki Hambatan Psikologis Bertemu PKS, Gerindra: Soal Teknis Saja

Sebut Prabowo Tak Miliki Hambatan Psikologis Bertemu PKS, Gerindra: Soal Teknis Saja

Nasional
Saat Jokowi Pura-pura Jadi Wartawan lalu Hindari Sesi 'Doorstop' Media...

Saat Jokowi Pura-pura Jadi Wartawan lalu Hindari Sesi "Doorstop" Media...

Nasional
Dampak UU DKJ, Usia Kendaraan di Jakarta Bakal Dibatasi

Dampak UU DKJ, Usia Kendaraan di Jakarta Bakal Dibatasi

Nasional
Eks Bawahan SYL Mengaku Beri Tip untuk Anggota Paspampres Jokowi

Eks Bawahan SYL Mengaku Beri Tip untuk Anggota Paspampres Jokowi

Nasional
Jokowi Harap Presiden Baru Tuntaskan Pengiriman Alkes ke RS Sasaran

Jokowi Harap Presiden Baru Tuntaskan Pengiriman Alkes ke RS Sasaran

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com