Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Golkar Resmi Dukung Bobby di Pilwakot Medan, Airlangga: Bobby Punya Kompetensi

Kompas.com - 18/08/2020, 16:18 WIB
Yakob Arfin Tyas Sasongko,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Partai Golkar mengumumkan dukungan resmi pada bakal calon Wali Kota Medan, Bobby Nasution, pada Pemilihan Wali Kota (Pilwakot) Medan 2020.

Surat rekomendasi tersebut disampaikan secara langsung Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto kepada Bobby dan Aulia Rahman di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, Jakarta Barat, Selasa (18/8/2020).

"Secara resmi tadi diserahkan dukungan partai Golkar terhadap Mas Bobby di Pilkada Medan," kata Airlangga kepada wartawan, Selasa (18/8/2020).

Airlangga menjelaskan, dukungan Golkar terhadap Bobby didasarkan pada kompetensi yang dimiliki Bobby.

Baca juga: Partai Golkar Dukung Bobby Nasution-Aulia Rahman di Pilkada Medan

Secara natural, lanjut Airlangga, Partai Golkar mengusung Bobby dan Aulia Rahman yang bakal maju dalam Pilkada pada 9 Desember mendatang.

“Tentu kami melihat Mas Bobby memiliki kompetensi dan keluarga besarnya dari Sumatera Utara khususnya Medan, juga aktif di Partai Golkar,” ujar Airlangga.

Ia pun berharap, kota Medan akan semakin baik dan sejahtera dalam kepemimpinan Bobby dan Aulia Rahman.

Sebelumnya, Airlangga dan Bobby bertemu di kantor DPP Partai Golkar sekitar satu jam. Bobby datang bersama wakilnya, Aulia Rahman.

Baca juga: Partai Golkar Siap Bantu Gibran-Teguh Raih 80 Persen Suara dalam Pilkada Solo

Selain disambut Airlangga, Bobby dan Aulia juga disambut pengurus Partai Golkar antara lain, Azis Syamsuddin, Agus Gumiwang Kartasasmita, dan Roem Kono.

Sebagai informasi, Partai Golkar sudah memberikan SK dukungan kepada 232 dari 270 calon pasangan. Pada Pilkada 2020, tercatat 270 daerah yang akan melangsungkan pemilihan pada 9 Desember mendatang.

"Partai Golkar sendiri sudah memberikan dukungan ke 232 dari 270, insyaallah dalam minggu depan akan diselesaikan. Sebayak 15 persen dari kaum milenial, calon-calon yang muda. Di antaranya ada mas Bobby di sana" jelasnya.

Pada kesempatan yang sama, Bobby mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan Golkar. Bobby-Aulia secara simbolis menerima rekomendasi dukungan dari Airlangga Hartarto.

Baca juga: Targetkan Kemenangan 60 Persen, Golkar Gelar Bimbingan Teknis untuk Para Kader

Sekarang, lanjut Bobby, Golkar telah memberikan kepercayaan sebagai eksekutor untuk perubahan Kota Medan.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada Ketum PG Pak Airlangga. Kami di sini sangat berterima kasih karena dari awal Partai Golkar sebagai salah satu pelopor perubahan di Kota Medan sudah memberikan kepercayaan kepada saya dan Pak Aulia Rachman," ucap Bobby.

 
 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Polri Ungkap Peran 2 WN Nigeria dalam Kasus Penipuan Berkedok 'E-mail' Bisnis

Polri Ungkap Peran 2 WN Nigeria dalam Kasus Penipuan Berkedok "E-mail" Bisnis

Nasional
Hakim MK Pertanyakan KTA Kuasa Hukum Demokrat yang Kedaluwarsa

Hakim MK Pertanyakan KTA Kuasa Hukum Demokrat yang Kedaluwarsa

Nasional
Di Hadapan Wapres, Ketum MUI: Kalau Masih Ada Korupsi, Kesejahteraan Rakyat 'Nyantol'

Di Hadapan Wapres, Ketum MUI: Kalau Masih Ada Korupsi, Kesejahteraan Rakyat "Nyantol"

Nasional
Polri Tangkap 5 Tersangka Penipuan Berkedok 'E-mail' Palsu, 2 di Antaranya WN Nigeria

Polri Tangkap 5 Tersangka Penipuan Berkedok "E-mail" Palsu, 2 di Antaranya WN Nigeria

Nasional
Terobosan Menteri Trenggono Bangun Proyek Budi Daya Ikan Nila Salin Senilai Rp 76 Miliar

Terobosan Menteri Trenggono Bangun Proyek Budi Daya Ikan Nila Salin Senilai Rp 76 Miliar

Nasional
Terdakwa Korupsi Tol MBZ Pakai Perusahaan Pribadi untuk Garap Proyek dan Tagih Pembayaran

Terdakwa Korupsi Tol MBZ Pakai Perusahaan Pribadi untuk Garap Proyek dan Tagih Pembayaran

Nasional
Rayakan Ulang Tahun Ke-55, Anies Gelar 'Open House'

Rayakan Ulang Tahun Ke-55, Anies Gelar "Open House"

Nasional
KSAU Tinjau Kesiapan Pengoperasian Jet Tempur Rafale di Lanud Supadio Pontianak

KSAU Tinjau Kesiapan Pengoperasian Jet Tempur Rafale di Lanud Supadio Pontianak

Nasional
Jokowi: Alat Komunikasi Kita Didominasi Impor, Sebabkan Defisit Perdagangan Rp 30 Triliun

Jokowi: Alat Komunikasi Kita Didominasi Impor, Sebabkan Defisit Perdagangan Rp 30 Triliun

Nasional
Wapres Ma’ruf Amin Minta Penyaluran Dana CSR Desa Diperhatikan agar Tepat Sasaran

Wapres Ma’ruf Amin Minta Penyaluran Dana CSR Desa Diperhatikan agar Tepat Sasaran

Nasional
Hakim MK Tegur KPU karena Renvoi Tak Tertib dalam Sengketa Pileg

Hakim MK Tegur KPU karena Renvoi Tak Tertib dalam Sengketa Pileg

Nasional
Soal Silaturahmi Kebangsaan dengan Presiden dan Wapres Terdahulu, Bamsoet: Tinggal Tunggu Jawaban

Soal Silaturahmi Kebangsaan dengan Presiden dan Wapres Terdahulu, Bamsoet: Tinggal Tunggu Jawaban

Nasional
Hormati Ganjar, Waketum Gerindra: Sikap Oposisi Bukan Pilihan yang Salah

Hormati Ganjar, Waketum Gerindra: Sikap Oposisi Bukan Pilihan yang Salah

Nasional
Ganjar Pilih di Luar Pemerintahan, Bamsoet: Boleh, tapi Kita Bekerja Gotong Royong

Ganjar Pilih di Luar Pemerintahan, Bamsoet: Boleh, tapi Kita Bekerja Gotong Royong

Nasional
Hanya Ada 2 'Supplier' Indonesia yang Pasok Perangkat untuk Apple, Jokowi: Memprihatinkan

Hanya Ada 2 "Supplier" Indonesia yang Pasok Perangkat untuk Apple, Jokowi: Memprihatinkan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com