JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Agama mengimbau seluruh umat Kristen yang akan merayakan Jumat Agung dan Paskah Tahun 2020 dapat memanfaatkan teknologi informasi dalam melaksanakan ibadah.
Dengan begitu, pelaksanaan ibadah dapat dilakukan dari jarak jauh untuk meminimalisir terjadinya penularan Covid-19 di lingkungan tempat ibadah.
"Saya mengajak seluruh umat Kristen Indonesia untuk menjadi gereja yang menghargai, merawat dan memuliakan kehidupan," kata Direktur Jenderal Bimas Kristen Thomas Pentury dalam keterangan tertulis yang dilansir laman Setkab.go.id, Kamis (9/4/2020).
Baca juga: Kejutan Video Call dari Kate dan William di Masa Libur Paskah
Lebih jauh, Thomas juga meminta agar seluruh umat kristen dapat terus memberikan pelayanan kepada masyarakat di tengah keragaman yang terjadi.
Selain itu, ia juga berharap agar gereja dapat terus mengembangkan wawasan teologis, oikumenis, dan kebangsaan, sehingga dapat berkiprah dengan cerdas di tengah pertarungan global.
"Kepada seluruh umat Kristen Indonesia, saya mengucapkan selamat Hari Raya Paskah 2020," ujar dia.
Baca juga: Tetap Ibadah dari Rumah, Ini Jadwal Pekan Suci Paskah 2020 di TV hingga Radio
"Kiranya dengan semangat Paskah, kita dimampukan untuk mengukir karya terbaik bagi masyarakat bangsa dan negara kita tercinta demi pemuliaan nama Tuhan, lanjut Thomas.
Seluruh umat Kristen diketahui mulai memasuki Tri Hari Suci pada Kamis (9/4/2020), yang ditandai dengan peringatan Kamis Putih.
Kemudian dilanjutkan dengan Jumat Agung pada hari Jumat dan Minggu Paskah.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.