Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Pastikan Jalur Arah Puncak Lancar Jelang Malam Tahun Baru

Kompas.com - 31/12/2017, 21:16 WIB
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Korps Lalu Lintas Polri Irjen Royke Lumowa mengatakan, tak ada kepadatan kendaraan menuju Puncak, Bogor, menjelang pergantian tahun. Sejak Minggu (31/12/2017) pagi, Royke menyebut, tak ada antrean mengular di pintu tol maupun setelahnya.

"Perkiraan saya menjelang jam 6 sore padat, nih, tetapi ternyata normal. Bahkan di bawah normal," ujar Royke saat ditemui di Pos Satlantas Polres Bogor, Simpang Gadog, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor.

Royke mengatakan, lengangnya jalan menuju Puncak kemungkinan karena warga dari Jakarta dan sekitarnya telah bergerak lebih dulu sebelum hari terakhir di penghujung tahun ini.

Menurut dia, peningkatan jumlah kendaraan ke arah Puncak sudah terjadi, Jumat dan Sabtu kemarin. Biasanya, volume kendaraan roda empat yang melintas sekitar 10.000-12.000 kendaraan.

Baca juga: Puncak Lancar, Polisi Imbau Masyarakat Waspada

Selama dua hari terakhir, meningkat hingga 33.000 kendaraan.

"Sepertinya sebagian besar memang arah tujuannya Puncak untuk perayaan tahun baru," kata Royke.

Kakorlantas Mabe Polri Irjen Pol Royke Lumowa saat meninjau arus kendaraan menuju Puncak, Bogor, Jawa Barat, Minggu (31/12/2017).KOMPAS.com / RAMDHAN TRIYADI BEMPAH Kakorlantas Mabe Polri Irjen Pol Royke Lumowa saat meninjau arus kendaraan menuju Puncak, Bogor, Jawa Barat, Minggu (31/12/2017).
Hingga pintu ke Puncak ditutup pukul 18.00, tidak terlihat kepadatan kendaraan. Malah jalur tersebut kosong, hampir tak ada kendaraan yang melintas.

Royke menganggap warga telah menangkap informasi adanya car free night dengan baik, sehingga tidak berangkat ke Puncak.

"Bagus, masyarakat idenya sangat baik. Mungkin dengar imbauan kami, ini akan ditutup, mereka sudah masuk sejak kemarin," katanya.

Selain itu, ia berharap warga bisa merayakan malam pergantian tahun dengan nyaman tanpa hambatan apa pun.

Baca juga: Jalur ke Puncak Resmi Ditutup, Polisi Sebut Lalu Lintas Lengang

Sementara itu, secara nasional, terjadi kepadatan di sejumlah destinasi wisata seperti Bandung, Yogyakarta, Semarang, dan Bali. Bahkan, di Kota Bogor juga ramai karena banyak warga yang memilih menghabiskan waktu dengan wisata kuliner atau belanja diskon akhir tahun.

"Memang ada peningkatan di daerah lain, Cikarang Utama juga, tetapi peningkatan tidak begitu signifikan," katanya.

Kompas TV Untuk mencegah kemacetan panjang pada malam pergantian tahun. Polri akan memberlakukan car free night di kawasan Puncak Bogor.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tanggal 9 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 9 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Ganjar Kembali Tegaskan Tak Akan Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Ganjar Kembali Tegaskan Tak Akan Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Nasional
Kultur Senioritas Sekolah Kedinasan Patut Disetop Buat Putus Rantai Kekerasan

Kultur Senioritas Sekolah Kedinasan Patut Disetop Buat Putus Rantai Kekerasan

Nasional
Kekerasan Berdalih Disiplin dan Pembinaan Fisik di Sekolah Kedinasan Dianggap Tak Relevan

Kekerasan Berdalih Disiplin dan Pembinaan Fisik di Sekolah Kedinasan Dianggap Tak Relevan

Nasional
Kekerasan di STIP Wujud Transformasi Setengah Hati Sekolah Kedinasan

Kekerasan di STIP Wujud Transformasi Setengah Hati Sekolah Kedinasan

Nasional
Ganjar Bubarkan TPN

Ganjar Bubarkan TPN

Nasional
BNPB: 13 Orang Meninggal akibat Banjir dan Longsor di Sulsel, 2 dalam Pencarian

BNPB: 13 Orang Meninggal akibat Banjir dan Longsor di Sulsel, 2 dalam Pencarian

Nasional
TNI AU Siagakan Helikopter Caracal Bantu Korban Banjir dan Longsor di Luwu

TNI AU Siagakan Helikopter Caracal Bantu Korban Banjir dan Longsor di Luwu

Nasional
Prabowo Diharapkan Beri Solusi Kuliah Mahal dan Harga Beras daripada Dorong 'Presidential Club'

Prabowo Diharapkan Beri Solusi Kuliah Mahal dan Harga Beras daripada Dorong "Presidential Club"

Nasional
Ide 'Presidential Club' Dianggap Sulit Satukan Semua Presiden

Ide "Presidential Club" Dianggap Sulit Satukan Semua Presiden

Nasional
Halal Bihalal, Ganjar-Mahfud dan Elite TPN Kumpul di Posko Teuku Umar

Halal Bihalal, Ganjar-Mahfud dan Elite TPN Kumpul di Posko Teuku Umar

Nasional
Pro-Kontra 'Presidential Club', Gagasan Prabowo yang Dinilai Cemerlang, tapi Tumpang Tindih

Pro-Kontra "Presidential Club", Gagasan Prabowo yang Dinilai Cemerlang, tapi Tumpang Tindih

Nasional
Evaluasi Mudik, Pembayaran Tol Nirsentuh Disiapkan untuk Hindari Kemacetan

Evaluasi Mudik, Pembayaran Tol Nirsentuh Disiapkan untuk Hindari Kemacetan

Nasional
Polri: Fredy Pratama Masih Gencar Suplai Bahan Narkoba Karena Kehabisan Modal

Polri: Fredy Pratama Masih Gencar Suplai Bahan Narkoba Karena Kehabisan Modal

Nasional
SYL Ungkit Kementan Dapat Penghargaan dari KPK Empat Kali di Depan Hakim

SYL Ungkit Kementan Dapat Penghargaan dari KPK Empat Kali di Depan Hakim

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com