Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aliran Dana Rp 1,3 Miliar Masuk ke Sel Teroris dari Jordania, Irak, dan Turki

Kompas.com - 15/02/2016, 17:42 WIB
Dani Prabowo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Kapolri Jenderal (Pol) Badrodin Haiti menyebut, ada kelompok teroris di Indonesia yang mendapatkan aliran dana dari luar negeri. Hal itu diketahui setelah petugas mengamankan 33 orang pasca-aksi teror di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.

Dari 33 orang yang diamankan, 17 orang di antaranya terkait serangan Sarinah, sementara yang lainnya tidak memiliki keterkaitan secara langsung.

Badrodin menuturkan, dari pengembangan yang dilakukan, diketahui ada tiga kelompok yang berencana melangsungkan aksi teror di Tanah Air. Salah satu kelompok tersebut menerima aliran dana miliaran rupiah dari Timur Tengah.

"Kelompok Hendro Fernando menerima Rp 1,3 miliar dari Jordania, Irak, dan Turki," kata Badrodin saat rapat gabungan dengan Komisi I dan III di Kompleks Parlemen, Senin (15/2/2016).

(Baca: Terinspirasi Sianida di Kopi Mirna, Teroris Rencanakan Racuni Polisi)

Sebagian dari dana tersebut, kata Badrodin, ada yang ditarik secara langsung serta dialirkan ke Poso dan Filipina. Diperkirakan, aliran dana yang dilarikan ke Filipina diperuntukkan untuk pembelian senjata api.

Selain kelompok Hendro, ia menambahkan, petugas mengamankan kelompok Helmi di Sumedang, Jawa Barat. Kelompok tersebut berencana akan melakukan aksi dengan menggunakan bom mobil ke Polda Metro Jaya.

"Ketiga, kelompok Indramayu. Mereka sasarannya petugas polisi di jalan raya," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com