Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Erwin Natosmal Dilaporkan Menghina Polri, Ini Kronologinya

Kompas.com - 25/01/2016, 18:00 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Peneliti Indonesian Legal Roundtable, Erwin Natosmal Oemar, dilaporkan ke Bareskrim Polri atas tuduhan melanggar Pasal 207 KUHP.

Pelaporan Erwin dikabarkan atas permintaan Kepala Polri Jenderal Pol Badrodin Haiti. Erwin dianggap menghina institusi Polri.

Kepada Kompas.com, Senin (25/1/2016), Erwin memperlihatkan uraian singkat kronologi yang dibuat pelapor di Bareskrim.

Erwin disebut telah mengeluarkan pernyataan yang tidak mendasar, tendensius, dan sangat merugikan institusi Polri secara umum, serta Irjen (Pol) Anton Charliyan secara khusus.

Pernyataan yang dimaksud disampaikan dalam acara Indonesia Lawyer Club (ILC) dengan tajuk "Buntut Kasus Sarpin: MA vs KY" di tvOne, 25 Agustus 2015 lalu. Menurut kronologi itu, Erwin menyatakan dua hal.

Pertama, Erwin mengatakan, "Ada sesat pikir yang dilakukan oleh kepolisian yang mencoba meletakkan kepolisian sebagai mesin kriminalisasi."

Kedua, Erwin mengatakan, "Ada argumen kacamata Anton Charliyan yang posisinya lebih sebagai advokatnya Sarpin daripada humas kepolisian."

Pada halaman selanjutnya dituliskan bahwa Kapolri Jenderal (Pol) Badrodin Haiti memberikan kuasa kepada salah satu anggota Divisi Hukum Polri atas nama Joni Susilo Priyandoko untuk melaporkan Erwin ke Bareskrim.

Laporan itu kemudian dibuat pada tanggal 27 Agustus 2015.

Tak layak pidana

Menanggapi laporan polisi tersebut, Erwin menyayangkannya.

"Saya pikir itu hal yang biasa dalam sebuah diskusi. Ada persepsi yang berbeda terhadap kepolisian," ujar Erwin.

Erwin mengaku telah berkonsultasi dengan Dewan Pers perihal kasus yang menjeratnya.

Ia pun menyebut bahwa Dewan Pers telah mengeluarkan rekomendasi bahwa perkara itu tidak layak masuk ke ranah pidana.

"Disebutkan bahwa itu adalah bagian produk jurnalistik," ujar Erwin.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pakar Pertanyakan KPK yang Belum Tahan Bupati Mimika Meski Kasasi Sudah Diputus

Pakar Pertanyakan KPK yang Belum Tahan Bupati Mimika Meski Kasasi Sudah Diputus

Nasional
5 Catatan PDI-P terhadap RUU Kementerian, Harus Perhatikan Efektivitas dan Efisiensi

5 Catatan PDI-P terhadap RUU Kementerian, Harus Perhatikan Efektivitas dan Efisiensi

Nasional
Analis: TNI AL Butuh Kapal Selam Interim karena Tingkat Kesiapan Tempur Tak Dapat Diandalkan

Analis: TNI AL Butuh Kapal Selam Interim karena Tingkat Kesiapan Tempur Tak Dapat Diandalkan

Nasional
Mulai Rangkaian Rakernas dengan Nyalakan Api dari Mrapen, PDI-P: Semoga Kegelapan Demokrasi Bisa Teratasi

Mulai Rangkaian Rakernas dengan Nyalakan Api dari Mrapen, PDI-P: Semoga Kegelapan Demokrasi Bisa Teratasi

Nasional
Pertamina Patra Niaga Jamin Ketersediaan Avtur untuk Penerbangan Haji 2024

Pertamina Patra Niaga Jamin Ketersediaan Avtur untuk Penerbangan Haji 2024

Nasional
BNPT Paparkan 6 Tantangan Penanganan Terorisme untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran

BNPT Paparkan 6 Tantangan Penanganan Terorisme untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran

Nasional
Komisi X DPR Sepakat Bentuk Panja Pembiayaan Pendidikan Buntut Kenaikan UKT

Komisi X DPR Sepakat Bentuk Panja Pembiayaan Pendidikan Buntut Kenaikan UKT

Nasional
Pimpinan Baru LPSK Janji Tingkatkan Kualitas Perlindungan Saksi dan Korban Tindak Pidana

Pimpinan Baru LPSK Janji Tingkatkan Kualitas Perlindungan Saksi dan Korban Tindak Pidana

Nasional
Soroti RUU MK yang Dibahas Diam-diam, PDI-P: Inilah Sisi Gelap Kekuasaan

Soroti RUU MK yang Dibahas Diam-diam, PDI-P: Inilah Sisi Gelap Kekuasaan

Nasional
Jemaah Haji Asal Makassar yang Sempat Gagal Terbang Karena Mesin Pesawat Garuda Terbakar Sudah Tiba di Madinah

Jemaah Haji Asal Makassar yang Sempat Gagal Terbang Karena Mesin Pesawat Garuda Terbakar Sudah Tiba di Madinah

Nasional
DPR dan Pemerintah Didesak Libatkan Masyarakat Bahas RUU Penyiaran

DPR dan Pemerintah Didesak Libatkan Masyarakat Bahas RUU Penyiaran

Nasional
Optimalkan Penanganan Bencana, Mensos Risma Uji Coba Jaringan RAPI

Optimalkan Penanganan Bencana, Mensos Risma Uji Coba Jaringan RAPI

Nasional
Komplit 5 Unit, Pesawat Super Hercules Terakhir Pesanan Indonesia Tiba di Halim

Komplit 5 Unit, Pesawat Super Hercules Terakhir Pesanan Indonesia Tiba di Halim

Nasional
TNI Gelar Simulasi Penerapan Hukum dalam Operasi Militer Selain Perang

TNI Gelar Simulasi Penerapan Hukum dalam Operasi Militer Selain Perang

Nasional
Jokowi Ingin Bansos Beras Lanjut hingga Desember, PDI-P: Cawe-cawe untuk Pilkada

Jokowi Ingin Bansos Beras Lanjut hingga Desember, PDI-P: Cawe-cawe untuk Pilkada

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com