JAKARTA, KOMPAS.com — Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menerima empat pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat di Kantor Presiden di Jakarta, Senin (25/2/2013). Keempat pimpinan itu ialah Marzuki Alie, Pramono Anung, Priyo Budi Santoso, dan Taufik Kurniawan.
Marzuki mengatakan, pertemuan akan digunakan untuk konsultasi beberapa masalah terkait hubungan antara DPR dan pemerintah, salah satunya proses legislasi. Hambatan proses pembuatan undang-undang selama ini, kata dia, tidak hanya terjadi di DPR, tetapi juga di internal pemerintah.
"Kami akan menyampaikan bagaimana produktivitas legislasi agar bisa kita tingkatkan pada masa sidang ini. Paling tidak, apa yang dikeluhkan masyarakat soal legislasi bisa kita jawab dengan meningkatkan jumlah legislasi," kata Marzuki.
Selain itu, tambah Marzuki, akan dibicarakan masalah APBN 2013 dan APBN 2014 . "Selebihnya, hanya masalah informal," pungkas dia.
Seperti diberitakan, produktivitas pembuatan UU tak meningkat. Banyak faktor yang dijadikan alasan rendahnya kinerja legislasi, salah satunya rendahnya tingkat kehadiran anggota dewan. Mendekati Pemilu 2014 , kinerja dewan diyakini akan semakin parah.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.