Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marzuki Alie Tolak Berkomentar

Kompas.com - 30/06/2011, 19:37 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Marzuki Alie enggan mengomentari kabar penetapan status tersangka bagi rekan politisinya dari Demokrat M Nazaruddin oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Meski menjabat sebagai wakil ketua dewan pembina, dirinya bukan pengurus harian yang memiliki kapasitas untuk berkomentar.

"Supaya kita clear, saya enggak bisa bawa nama Demokrat karena saya bukan pengurus harian. Ketuanya 'kan Anas Urbaningrum. Kita harus menempatkan posisi kita pada tempatnya. Kita sering salah, kita mengomentari yang bukan menjadi kapasitas kita. Akibatnya riuh redem, enggak perlu kan. Kalau urusan partai, tanya Anas. Kalau urusan saya, dewan aja deh," katanya di ruang kerjanya di Gedung DPR RI, Kamis (30/6/2011).

Pria yang kini menjabat sebagai Ketua DPR RI ini mengatakan langkah KPK ini adalah proses hukum yang harus dihormati seluruh pihak dan tidak boleh diintervensi, bahkan oleh dirinya sebagai pimpinan legislatif maupun Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sebagai kepala pemerintahan.

"KPK sudah melakukan proses hukum, saya enggak mau masuk kesana. Kalau begitu kita hormati," tambahnya.

Mengenai status Nazaruddin sebagai anggota dewan, Marzuki mengatakan akan ditindaklanjuti oleh Badan Kehormatan DPR RI berdasarkan aturan dalam UU MPR, DPR dan DPD RI, antar alain karena alasan enam kali berturut-turut tidak menghadiri sidang paripurna atau selama tiga bulan berturut-turut tidak bisa melakukan tugasnya sebagai anggota DPR. Marzuki sendiri mengaku biasanya selalu meneruskan laporan bulanan Setjen DPR RI mengenai kehadiran anggota-anggota dewan ke BK. Oleh karena itu, tak ada alasan bagi BK untuk tidak segera menindaklanjutinya.

"Nah, kalau Nazaruddin, saya enggak tahu persis, tapi yang jelas dia ada alasan. Ada keterangan, ada surat (sakit). Kalau sudah terdakwa, nanti dia akan diberhentikan sementara. Saya enggak tahu, yang jelas nanti ada pemberitahuan dari fraksi," tambahnya.

Sementara itu, pendapatnya sebagai petinggi partai akan disampaikannya di internal partai dan bukan kepada publik. Namun, Marzuki merasa heran Nazaruddin terus dipersoalkan ketika berangkat ke Singapura. Padahal, banyak juga orang lain yang terlibat proses hukum dan lari ke Singapura tidak dipaksa kembali.

"Padahal yang enggak pulang itu banyak, di Singapura itu belasan yang enggak pulang. Kenapa Nazaruddin yang disuruh pulang terus. Nazar itu masuk partai 2007, waktu itu masuk ke partai tahun 2007. Saya baru akrab empat bulan terakhir, karena dia bendahara partai. Karena itu hasil kongres ya maka saya harus hormati," tandasnya. (HIN)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Nasional
Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Nasional
Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Nasional
Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Nasional
7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

Nasional
Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Nasional
Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Nasional
Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Nasional
BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

Nasional
Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Nasional
Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Nasional
Zulhas: Anggota DPR dan Gubernur Mana yang PAN Mintai Proyek? Enggak Ada!

Zulhas: Anggota DPR dan Gubernur Mana yang PAN Mintai Proyek? Enggak Ada!

Nasional
Usul Prabowo Tambah Kementerian Dianggap Sinyal Kepemimpinan Lemah

Usul Prabowo Tambah Kementerian Dianggap Sinyal Kepemimpinan Lemah

Nasional
Dubes Palestina Sindir Joe Biden yang Bersimpati Dekat Pemilu

Dubes Palestina Sindir Joe Biden yang Bersimpati Dekat Pemilu

Nasional
Di Hadapan Relawan, Ganjar: Politik Itu Ada Moral, Fatsun dan Etika

Di Hadapan Relawan, Ganjar: Politik Itu Ada Moral, Fatsun dan Etika

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com