Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

JK Tinggalkan Rumah Puan, Megawati Lambaikan Tangan

Kompas.com - 30/04/2009, 21:54 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Pertemuan antara Ketua Umum Partai Golkar Jusuf Kalla dengan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri berakhir, Kamis (30/4) malam. 

Kalla yang didampingi Sekretaris Jenderal Partai Golkar Soemarsono dan Ketua Organisasi Kaderisasi dan Keanggotaan (OKK) Partai Golkar Syamsul Muarif meninggalkan rumah Puan Maharani, di Jalan Indramayu Nomor 26, Menteng, Jakarta, menggunakan mobil Caravelle warna hitam nopol B 8293 FO.

Sejauh ini, belum ada keterangan resmi yang dikeluarkan, baik oleh Megawati maupun Jusuf Kalla. Kalla meninggalkan rumah Puan pukul 21.30. Sebelumnya Jusuf Kalla tiba di rumah Puan pukul 20.30. Puluhan wartawan media cetak dan elektronik yang berkumpul di depan kediaman Puan tidak diperkenankan masuk.

Saat pintu gerbang rumah Puan terbuka, di pintu rumah terlihat Ketua Umum PDI-P Megawati didampingi Ketua Dewan Pertimbangan Pusat PDI-P Taufik Kiemas serta Sekjen PDI-P Pramono Anung. Megawati terlihat melambaikan tangan saat mobil JK keluar pintu gerbang.

Dari rumah Puan, Jusuf Kalla menuju rumah dinasnya di Jalan Diponegoro. Selanjutnya, Kalla melakukan konsolidasi kembali dengan sejumlah pengurus DPP Partai Golkar yang berada di Posko Slipi II di Jalan Mangunsarkoro.

Beberapa saat setelah JK keluar dari rumah Puan, Megawati juga tampak meninggalkan kediaman putrinya tersebut. Dengan menggunakan mobil Lexus berwarna hitam berpelat nomor B 8471 BS, Megawati tampak ditemani Pramono Anung. 

ONE

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com